10 Contoh Pidato Maulid Nabi Singkat untuk Inspirasi Ceramah!

Maulid Nabi merupakan penghargaan kepada Rasulullah SAW sebagai tauladan umat muslim di seluruh dunia. Dalam setiap perayaan Maulid Nabi, terdapat beberapa rangkaian acara, salah satunya pidato Maulid Nabi yang berisi terkait cermah untuk meningat tauladan Rasulullah SAW.

Dalam kesempatan kali ini, kita akan bahas contoh pidato maulid Nabi. Bisa jadi rekomendasi bagi Sedulur yang kebetulan menjadi pengisi pidato maulid nabi. Tanpa berlama-lama, yuk mari langsung kita simak daftar contoh pidato Maulid Nabi di bawah ini!

BACA JUGA: Kumpulan Pidato Tentang Pendidikan yang Berkesan & Singkat

1. Pidato Maulid Nabi SAW singkat dan lucu

Detik

Contoh pidato maulid Nabi SAW yang pertama yaitu yang singkat dan lucu, berikut contohnya:

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh,

Hadirin yang dirahmati oleh Allah, dalam kesempatan ini marilah kita panjatkan puji syukur atas limpahan berkah Allah SWT karena pada hari dan bulan yang mulia ini Allah SWT masih memberikan nikmat dan kesehatan kepada kita sehingga kita bisa hadir pada acara peringatan maulid Nabi Muhammad SAW.

Sholawat dan salam mari kita panjat kepada Nabi Muhammad SAW. Semoga Rasulullah SAW senantiasa ditempatkan di sisi Allah sebagai umat yang memperoleh derajat paling tinggi di akhirat. Aamiin.

Dalam salah satu firman di Al-Qur’an, menjelaskan bahwa Rasulullah SAW adalah contoh yang baik baik bagi umat manusia yang artinya sebagai berikut:

“Sesungguhnya pada diri Rasulullah ada teladan yang baik bagimu, yaitu bagi orang yang mengharap Allah dan hari akhir serta banyak berdzikir kepada Allah.” (QS. Al-Ahzab: 21)

Hadirin yang dirahmati Allah. Rasulullah SAW dilahirkan ke dunia ini tidak hanya mengubah keyakinan bangsa Arab yang saat itu menyembah berhala, tapi Rasulullah SAW juga untuk mengubah berbagai hal agar sesuai tuntunan Islam.

Rasulullah begitu gigih untuk memperjuangkan perubahan tatanan sosial, hukum dan budaya untuk kesejahteraan dan keadilan bagi semua umat Islam.

Meskipun begitu, Rasulullah selalu mengedepankan keluruhuran tatakrama dalam perjuangan dakwahnya.

Sehingga Islam tersebar ke seluruh penjuru dunia dalam waktu yang relatif singkat dan mudah diterima orang.

Ini contoh nabi dalam bidang dakwah bahwa sebagai pendakwah kita harus berjuangan untuk mengubah pola kehidupan masyarakat yang tidak sesuai dengan ajaran Islam dan budi pekerti yang luhur sehingga dakwah kita akan mudah diterima oleh masyarakat.

Selain itu, dalam kehidupan keluarga, Nabi Muhammad juga layak menjadi contoh bagi umatnya. Sikap Rasulullah yang amat sangat menyangi dan menghormati istri-istrinya.

Walaupun Rasulullah sebagai kepala negara tapi Nabi tidak pernah malu membantu pekerjaan istrinya dirumah. Bahkan Rasulullah SAW tidak ingin merepotkan orang lain, apa yang bisa dilakukannya sendiri Rasulullah lakukan sendiri.

Dalam bidang perniagaan juga perlu kita mencontoh bagaimana Rasulullah SAW berbisnis, Rasulullah SAW memulai perniagaan sejak umur 9 tahun. Dalam berbisnis Rasulullah sangat jujur, bahkan beliau mendapatkan Al-Amin (yang dapat dipercaya) karena kejujurannya.

Sikap dan sifat jujur Rasulullah SAW membuat Siti Khadijah jatuh cinta kepadanya dan mempersuntingnya menjadi Ummul Mu’minin. Masih banyak hal lainnya yang telah diajarkan oleh Rasulullah SAW kepada umatnya.

Maka dari itu dalam momen  Maulid Nabi 2021 ini, marilah kita terus mencontoh sikap dan sifat Rasulullah SAW sebagai pedoman hidup di dunia. Dengan begitu, semoga Allah SWT merahmati kita, melindungi umatnya, dan mengampuni setiap dosa-dosa yang dilakukan manusia.

Terimakasih atas perhatian dan kehadiran Anda semua. Wassalamualaikum warahmatullah wabarakatuh.

2. Contoh pidato maulid Nabi yang singkat

pidato maulid nabi
Rahasia Belajar

Bismillahirrahmanirrahim, alhamdulillahirrobbilalamin, asyhadu an laa ilaaha illallaahu, wa asyhadu anna muhammadar Rasulullah.

Yang saya hormati kepada dewan juri sekalian. Yang saya hormati kepada kaum muslimin dan muslimat. Pertama-tama, marilah kita ucapkan puja dan puji kepada Allah SWT, yang telah memberikan kita nikmat.

Shalawat dan salam kita panjatkan kepada Nabi kita, Nabi Muhammad SAW dengan mengucapkan Allahumma Sholli’ala sayyidina Muhammad wa’ala alihi sayyidina Muhammad. Kaum muslimin dan kaum muslimat yang dirahmati Allah SWT, pada kesempatan kali ini saya akan berpidato tentang meneladani sifat Rasul.

Rasulullah memiliki banyak sekali sifat-sifat mulia. Contohnya jujur, amanah, tidak sombong dan masih banyak lagi. Wa innaka la’ala khuluqin adzim. Artinya: “Dan sesungguhnya engkau benar-benar berbudi pekerti yang luhur.”

Oleh sebab itu, Nabi Muhammad menjadi tuntunan seluruh umat manusia. Karena sifatnya yang jujur, terpercaya dan memiliki budi pekerti yang luhur.

Sebagai penutup, marilah kita berdoa, agar kita dapat meniru akhlak-akhlak Nabi Muhammad, Demikian pidato dari saya, mohon maaf atas segala kesalahan. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

3. Contoh pidato maulid Nabi yang singkat untuk remaja

Tirto.ID

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Yang saya hormati, Bapak Kepala Sekolah beserta jajarannya, Yang saya hormati, Dewan guru dan wali kelas, Dan yang saya cintai teman-teman sekalian,

Hari ini kita sedang memperingati hari lahir Nabi Muhammad SAW, atau yang kita kenal dengan Maulid Nabi yang jatuh pada 12 Rabiul awal, untuk itu izinkan saya berbicara sedikit tentang Maulid Nabi.

Tahukah teman-teman sekalian kenapa hari lahir Nabi Muhammad diperingati namun wafatnya tidak? Ada yang tahu jawabannya? Jawabannya adalah karena akhlak keteladanan Nabi Muhammad SAW selalu hidup di hati kita semua sebagai kaum muslimin.

Di antara keteladanan beliau adalah sikap jujur, tidak mengatakan yang tidak benar dan merugikan orang lain, selain itu beliau juga sangat rendah hati. Walaupun beliau adalah utusan Allah namun beliau tetap bersikap baik terhadap semua orang termasuk orang kafir yang jahat kepada beliau.

Sebagaimana umatnya, tentu kita juga harus meniru keteladanan akhlak nabi Muhammad SAW, walaupun terkadang berat, tetap kita harus berusaha yang baik. Nah, ternyata Rasulullah punya tips untuk kita semua agar kita bisa memiliki akhlak yang baik tersebut yaitu dengan selalu merasa takut kepada Allah SWT.

Karena semua gerak gerik kita ada dalam pengawasannya walaupun hanya satu niat kecil yang tersimpan di dalam hati. Dalam salah satu Hadisnya, Rasulullah berkata bahwa kita harus senantiasa takut kepada Allah SWT.

Segerakanlah memohon ampun dan berbuat kebaikan jika telah melakukan kesalahan agar diampuni dosa kita selain itu Rasulullah juga mengajarkan kita untuk bergaul dengan saudara muslim yang berakhlak mulia.

Teman-teman sekalian, sesungguhnya Nabi Muhammad SAW adalah manusia pilihan yang memiliki akhlak paling sempurna dan diutus untuk menyempurnakan agama Allah SWT sekaligus Nabi akhir zaman.

Dengan kesempurnaan akhlak yang dimiliki Rasulullah, diharapkan bisa menjadi kiblat bagi seluruh manusia di bumi untuk hidup dan bersosialisasi baik dengan sesama manusia, dengan makhluk lain dan juga Allah SWT.

Itu saja yang bisa saya sampaikan, semoga kita senantiasa menjadi manusia yang bertaqwa dan bisa meneladani Nabi Muhammad SAW menjalankan perintah Allah dan menjauhi laranganNya.

4. Contoh pidato maulid nabi sederhana

pidato maulid nabi
Dikdispedia

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh,

Alhamdulillahi rabbil ‘alamin, saya ucapkan terimakasih atas kesempatan yang diberikan serta pada hadirin yang telah hadir pada kesempatan ini. Mari bersama-sama kita ucapkan syukur dan puji kepada Allah SWT atas nikmat sehat, iman dan islam yang sampai saat ini kita rasakan.

Tak lupa ucapan syukur dan terimakasih juga kita panjatkan pada junjungan kita semua Nabi besar Muhammad SAW yang telah menyelamatkan umat islam sejak zaman jahiliyah.

Selanjutnya yang hendak saya sampaikan sebagai pembicara dalam pidato Maulid Nabi pada kesempatan ini adalah mengenai amalan yang tidak akan pernah ditinggalkan oleh Nabi.

Amalan apakah itu? Amalan tersebut adalah Nabi SAW tidak pernah melepaskan jabat tangan sebelum sahabat beliau yang melepaskan terlebih dahulu.

Mengapa begitu? Sebab, menurut para ulama, berjabat tangan adalah salah satu cara untuk merontokkan dosa atau amalan buruk yang telah kita perbuat kepada seseorang.

Oleh sebab itu, marilah bapak dan ibu semuanya, jangan sampai kita memutus tali silaturahmi atau berjabat tangan dalam perayaan Maulid Nabi pada tahun ini.Mungkin cukup dahulu dari saya.

Terimakasih atas perhatian dan kehadiran Anda semua. Wassalamualaikum warahmatullah wabarakatuh.

5. Contoh pidato maulid Nabi pendek dan singkat

Kozio

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh,

Alhamdulillah. Alhamdulillahi rabbil ‘alamin wa bihi nasta’in wa ‘ala umurid dunya wad din. Wa shatu wa salam ‘alla sayiddina wa maulana Muhammad saw wa ‘ala ashabihi wa ahli baity. Aamiin.

Kepada yang terhormat bapak ibu hadirin yang dimuliakan Allah. Pada kesempatan ini marilah kita ucapkan rasa syukur kita kepada Allah Yang Maha Kuasa.

Alhamdulillah pada kesempatan kali ini kita masih diberi nikmat sehat tanpa halangan suatu apapun. Sehingga pada kesempatan yang mulia ini kita masih diberi umur yang panjang dan dapat berkumpul dalam acara peringatan maulid Nabi.

Shalawat serta salam mari kita haturkan kepada penyelamat kita dari zaman kegelapan menuju zaman terang benderang yaitu Nabi Muhammad. Nabi sejuta umat baginda Nabi Agung Muhammad Saw yang kita nantikan pertolongannya di hari akhir kelak.

Pada kesempatan kali ini sedikit saya sampaikan pidato Maulid Nabi Muhammad SAW tentang sifat terpuji dari beliau.

Amatlah penting bagi kita sebagai umat muslim untuk mengetahui sifat yang dimiliki baginda Rasulullah.

Sebagaimana telah termaktub dalam Al Qur’an bahwa Allah telah benar benar memberikan suri tauladan yang baik. Rasulullah dengan segala kebaikan dan budi luhurnya wajib kita tiru.

Walaupun sebagai manusia biasa kita tidak dapat meniru seratus persen sifat beliau namun sifat ini dapat kita jadikan acuan dalam berperilaku.

Hadirin yang berbahagia.

Perilaku jujur atau Shiddiq merupakan sifat utama yang dimiliki Rasulullah. Mengapa demikian. Karena seseorang yang berbuat jujur akan mudah diterima di masyarakat dan lingkungan. Tidak hanya jujur dengan orang lain saja, yang utama adalah berbuat jujur dengan diri sendiri.

Seseorang yang terbiasa dengan perilaku jujur dalam berperilaku akan menunjukkan perilaku yang baik pula. Demikian juga orang yang memiliki kejujuran yang rendah akan menunjukkan kualitas akhlak yang kurang baik pula.

Dalam berperilaku harusnya nabi Muhammad sebagai tolak ukur kita. Hal tersebut dimaksudkan sebagai rasa kecintaan kita terhadap baginda. Sudah seharusnya kita tidak mengharap pujian atas gemerlapnya dunia ini.

Mari kita senantiasa menyambut peringatan ini dengan rasa syukur yang mendalam. Semoga senantiasa diberi kemudahan jalan, rezeki, dan peningkatan iman taqwa kita.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

6. Contoh pidato Mauli Nabi untuk siswa dan pelajar

pidato maulid nabi
Promedia

Bismillaahirrahmaanirrahiim. Assalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh. Alhamdulillahi rabbil ‘alamin. Asyhadu an la ilaha illallah wa asyhadu anna Muhammadurrasulullah. Allahumma shalli ‘ala Muhammad.

Bapak/Ibu guru sekalian yang saya muliakan karena Allah. Adik-adik sekalian yang saya banggakan karena kalianlah yang akan memimpin bangsa ini di masa depan. Tiada kata yang pantas kita sampaikan pertama kali selain rasa syukur. Karenanya, inti dari doa bangun tidur adalah menyampaikan rasa syukur pada Allah karena diizinkan bangun dari tidur.

Kita bersyukur pada Allah karena Dia telah memberikan begitu banyak nikmat tanpa kita minta. Bahkan, jika diperhatikan lebih serius, sebenarnya ada lebih banyak nikmat yang kita tidak pernah memintanya dibanding nikmat yang kita minta. Pernahkah kita meminta otak, mata, telinga, hidung, dan lisan yang sehat? Tidak. Allah memberikannya pada kita tanpa kita minta.

Shalawat dan salam semoga tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW beserta keluarga dan sahabat-sahabat beliau yang mulia. Beliau yang hari ini kita memperingati kelahirannya, merupakan teladan terbaik sepanjang masa.

Adik-adik semuanya, sebagai seorang muslim, kita diperintahkan untuk memiliki cita-cita dan mimpi terbaik. Sudahkah kalian memiliki mimpi? Sudahkah kalian menetapkan cita-cita kalian?

Mimpi dan cita-cita dapat menjadi motivasi kita untuk menjadi diri sendiri pada versi terbaik. Dengan mimpi dan cita-cita yang mulia dan tinggi, semakin mudah kita berbuat baik dan mengajak orang lain pada kebaikan. Rasulullah SAW bersabda,

“Jika kalian meminta sesuatu kepada Allah, mintalah (surga) Firdaus. Karena surga Firdaus adalah surga yang paling tengah dan paling tinggi. Di atasnya adalah ‘Arsy (milik) Ar-Rahman, darinya mengalirlah sungai-sungai surga.” (HR. Bukhari no. 7423)

Jika kalian ingin menjadi pelajar, bermimpilah jadi pelajar terbaik. Jika ingin menjadi pengusaha, bermimpilah jadi pengusaha terbaik. Jika ingin menjadi dokter, bermimpilah jadi dokter terbaik. Jika ingin menjadi psikolog, bermimpilah jadi psikolog terbaik.

Jika ingin menjadi ilmuwan, bermimpilah untuk menjadi ilmuwan terbaik. Jika ingin menjadi penegak hukum, bermimpilah untuk menjadi penegak hukum terbaik.

Intinya adalah bermimpilah untuk menjadi yang terbaik. Bermimpi menjadi terbaik dibandingkan dengan siapa? Menjadi versi terbaik dari diri sendiri. Berusahalah dengan usaha terbaik dalam menggapai cita-cita kalian.

Rasulullah SAW memang orang yang hidup dengan sederhana. Namun, selera beliau sangat bernilai tinggi. Makanan favorit Nabi adalah paha kambing, buah favorit beliau adalah kurma, dan minuman kegemaran adalah madu. Bukankah semua itu berkualitas tinggi?

Hidup boleh sederhana, tapi tidak dengan impian dan cita-cita. Oleh sebab itu, adik-adik sekalian, mulai sekarang tentukan apa impian dan cita-cita kalian untuk diri kalian, orang tua kalian, dan keluarga kalian. Apa yang ingin kalian persembahkan untuk mereka?

Jika kalian sudah menentukan impian kalian, maka fokuslah untuk mewujudkannya. Agar cita-cita tidak hanya menjadi angan-angan kosong. Tentu kita ingat bahwa Rasulullah pernah menempuh perjalanan dari Masjidil Haram ke Masjid Aqsha lalu ke langit ketujuh. Pada waktu itu, beliau menempuh perjalanan sejauh itu hanya dalam satu malam.

Sementara saat melakukan hijrah dari Mekah ke Madinah, beliau harus melewati panas terik matahari di gurun, jalan terjal, bahkan hingga bersembunyi di Gua Tsur selama berhari-hari untuk menghindari bahaya. Mengapa beliau tidak meminta saja kepada Allah agar memperjalankan beliau secepat perjalanan ke langit ketujuh?

Jika Rasulullah SAW yang mulia saja tidak berani meminta sesuatu yang sifatnya instan, maka sudah sepantasnya kita juga menjalani proses dalam menggapai cita-cita. Tidak ada yang instan dalam meraih impian. Jadi, untuk kalian wahai generasi muda, semangatlah dalam berproses dalam meraih cita-cita kalian.

Terima kasih. Semoga apa yang saya sampaikan ini memberikan manfaat untuk diri saya sendiri dan untuk adik-adik semua.

Wassalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh.

BACA JUGA: 12 Contoh Pidato Persuasif Singkat Tentang Berbagai Tema

7. Contoh pidato maulid Nabi untuk pengajian

Nexmedia

Bismillaahirrahmaanirrahiim. Assalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh Alhamdulillahi rabbil ‘alamin. Asyhadu an la ilaha illallah wa asyhadu anna Muhammadurrasulullah. Allahumma shalli ‘ala Muhammad.

Para muslimah yang Insya Allah dimuliakan oleh Allah SWT. Marilah kita bersyukur pada Allah SWT atas limpahan rahmat-Nya. Shalawat dan salam senantiasa tercurahkan kepada baginda Nabi Muhammad SAW.

Ibu, mbak, adik-adik muslimah sekalian, sebagai wanita Anda mungkin pernah merasakan keterbatasan dalam banyak hal, baik dalam beraktivitas, berprofesi, berpakaian, dan sebagainya. Belum lagi para wanita juga mendapatkan amanah khusus dari Allah berupa hamil dan melahirkan.

Sakit, nyeri, hingga bertaruh nyawa pun ditempuh agar dapat melahirkan si kecil. Mungkin, terkadang Anda merasa bahwa tidak adil jika perempuan diperlakukan semena-mena hanya karena keterbatasannya. Terkadang Anda memandang bahwa menjadi laki-laki lebih santai dibanding menjadi wanita.

Anda mungkin merasa tidak akan pernah mendapatkan keutamaan sebagaimana yang didapatkan oleh laki-laki, seperti shalat jamaah di masjid, berjuang di jalan Allah, mencari nafkah, dan lainnya. Pemikiran seperti itu wajar dalam kadar tertentu.

Namun, Anda perlu tahu bahwa Allah menjanjikan kemuliaan yang tinggi terhadap wanita. Dengan melahirkan, membesarkan anak, dan melaksanakan tugas sebagai istri yang shalihah dan baik, Anda akan mendapatkan balasan kemuliaan dari Allah, sebagaimana yang disampaikan oleh Nabi Muhammad SAW,

“Jika seorang wanita selalu menjaga shalat lima waktu, juga berpuasa sebulan (di bulan Ramadhan), serta betul-betul menjaga kemaluannya (dari perbuatan zina) dan benar-benar taat pada suaminya, maka dikatakan pada wanita yang memiliki sifat mulia ini, “Masuklah dalam surga melalui pintu mana saja yang engkau suka.” (HR. Ahmad dan Ibnu Hibban. Syaikh Syu’aib Al Arnauth mengatakan bahwa hadits ini shahih).

Bayangkan para muslimah sekalian, Anda dibebaskan untuk masuk surga melalui pintu mana saja. Sementara surga memiliki delapan pintu. Maka dari itu, demi meneladani Rasulullah SAW, kondisikan hati Anda untuk bahagia dalam melaksanakan aktivitas ketakwaan Anda.

 Semoga Allah selalu membimbing saya dan kita semua untuk senantiasa meneladani Rasulullah SAW dalam beraktivitas. Semoga kita bisa senantiasa memperbaiki diri agar bisa dipanggil masuk menuju surganya Allah melalui pintu mana saja. Sekian dari saya dan terima kasih.

Wassalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh.

8. Contoh pidato maulid nabi untuk anak SD

pidato maulid nabi
Barisan

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, Para guru yang patut kami hormati beserta para tamu kehormatan kami yang bersedia hadir dalam acara Maulid Nabi di sekolah ini.

Sebagaimana yang telah kita ketahui bersama, bahwa acara maulid Nabi ini adalah acara yang rutin dilaksanakan di sekolah ini sebagai bentuk kepatuhan sekolah ini akan ajaran dan sunnah Nabi Muhammad SAW.

Oleh sebab itu tidaklah berlebihan jika kita selalu berselawat kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW. Salah satu tujuan acara ini bukan saja sekedar memperingati namun sebagai upaya meneladani semua ajaran Nabi SAW.

Anak-anak kami yang saat ini menimba ilmu di sekolah dasar ini adalah ujung tombak akan berlanjutnya pengajaran akan ajaran Islam dan sunnahnya.

Sehingga menjadi insan paripurna di muka bumi Allah ini. Selain itu perayaan ini juga diharapkan menjadi simbol bahwa pendidikan agama harus diajarkan sedini mungkin agar hati dan jiwa berlaku seimbang sebagaimana yang allah dan Nabi inginkan.

Demikian yang bisa saya sampaikan semoga apa yang disampaikan dalam acara ini dapat diserap dan diamalkan dalam kehidupan para peserta didik kami dan kita disini semua tentunya.

Mohon maaf atas segala kekhilapan dan kekurangan dan saya akhiri dengan wabillahi taufik walhidayah wasallamualaikum warahmatullahiwabarakatuh.

9. Contoh pidato maulid nabi lainnya

Nongkrong

Assalamualaikum Wr. Wb. Alhamdulillaahi robbil ‘aalamiin, wabihi nasta’inu ‘alaa umuriddunya waddiin. Wassholatu wassalamu ‘alaa asyrofil mursaliin, wa’alaa aalihi wa sohbihi ajma’iin. Amma ba’du.

Yang saya hormati, bapak kepala sekolah.

Yang saya hormati, guru dan staf tata usaha.

Den temanteman yang saya banggakan.

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kita kehadirat Allah SWT karena berkat limpahan rahmat dan nikmatNya, kita masih bisa berkumpul dalam acara maulid Nabi. Sholawat dan salam semoga selalu tercurah pada junjungan kita, Rasulullah SAW.

Hadirin yang berbahagia, pada kesempatan kali ini, saya akan menyampaikan sebuah pidato dalam peringatan Maulid Nabi ini.  

Rasulullah merupakah manusia paling sempurna di muka bumi ini. Allah menugaskan beliau untuk memperbaiki akhlaq manusia. Di mana kita tahu bahwa saat itu, pada zaman Jahiliyah perilaku manusia sungguh tidak beradab.

 Artinya: “Sesungguhnya aku diutus hanya untuk menyempurnakan keshalihan akhlak.” (HR. Al-Baihaqi).

Akhlaq baik Rasulullah hingga kini menjadi teladan paling sempurna bagi kita pengikutnya. Beliau senantiasa berkata lembut dan tidak pernah membenci meski para musuhnya berusaha menjatuhkan beliau berkali-kali.

Salah satu kisah perjuangan beliau adalah ketika beliau Bersama Zaid mengunjungi kota Thaif untuk berdakwah. Bukan sambutan penuh senyum yang diterimanya, melainkan sebua makian penuh benci serta lemparan batu.

Rasulullah terluka dan berdarah-darah. Hingga malaikat penjaga gunung menawarkan untuk mengancurkan kaum tersebut. Namun, beliau justru mendoakaan kebaikan bagi kaum tersebut agar suatu saat bisa menjadi kaum terbaik di mata Allah.

Dari kisah tersebut, terbukti betapa mulia dan indahnya hati Sang Rasul. Tanpa menyimpan dendam dan kebencian, beliau justru mendoakan orang-orang yang telah mendzoliminya dengan sebuah doa yang sangat baik.

Dari sana kita belajar untuk tidak membalas kejahatan dengan kejahatan. Sekian pidato dari saya, semoga bisa menjadi pelajaran bagi kita semua untuk senantiasa bersikap sabar dan pemaaf.

Saya akhiri pidato singkat ini, wassalamu’alaikum Wr. Wb.

10. Contoh pidato maulid Nabi padat dan singkat

pidato maulid nabi
Pikiran Rakyat

Dalam rangkaian acara maulid nabi Muhammad SAW selalu diisi dengan acara keagamaan dan tausiyah yang menggunakan waktu yang cukup lama. Oleh sebab itu untuk tidak memberikan kejenuhan kepada seluruh para audiensi adalah menyampaikan pidato singat padat namun jelas.

Assalamualaikum warahmatullahiwabarakatuh. Alhamdulillah wasyukurillah yang tiada hentinya di panjatkan untuk segala karunia yang sampai detik ini kita rasakan dan dinikmati bersama. Begitu juga doa keselamatan atas junjungan nabi kita nabi besar Muhammad Saw yang telah membawa jalan terang benderang kepada seluruh umat manusia di dunia ini.

Para hadirin, orang tua dan seluruh pihak yang telah sudi datang dalam acara ini kami haturkan banyak terimakasih karena sekecil apapun kontribusi anda semua akan dibalas dengan kebaikan yang tiada bisa diukur. Tidak banyak yang dapat saya sampaikan dalam kesempatan ini selain mari bersama-sama untuk membersihkan hati dalam bersaudara dan bermasyarakat.

Jadikan desa kita ini adalah desa ketauladanan karena menjunjung tinggi nilai syariat Islam dan saling menghargai dan menyayangi. Sebaik apapun yang akan kita tunaikan tanpa persaudaraan kita semua maka tidak akan terlaksana. Oleh sebab itu yang muda dan yang tua mari untuk tetap menempatkan diri sebagaimana baiknya agar tercipta kebaikan dan keberkahan di desa ini.

Dan yang terakhir adalah tingginya ibadah seseorang dapat dilihat dari cara seseorang memperlakukan orang lain. Oleh seba jauhkan segala kebencian dan perselisihan diantara kita bersaudara. Salinglah mendengarkan tanpa saling mendahului semoga kelak kita akan dipertemukan kembali di akhir kelak. Tanpa kekurangan dan kemuliaan .

Hanya itu yang dapat saya sampaikan semoga Allah memberikan rahmatnya bagi kita semua. Dan diampunkan segala kesalahan. Mohon maaf jika banyak kesalahan yang terjadi baik sengaja maupun tidak sengaja dalam acara ini karena sesungguhnya kesempurnaan hanya milik Allah Swt jua. Assalamualaikum warahmatullahiwabarakatuh.

Nah itulah contoh pidato maulid Nabi yang bisa jadi rekomendasi Sedulur, terutama bagi Sedulur yang seringkalai menjadi pengisi acara ketika perayaan maulid nabi tiba.

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.