Resep Sup Salmon, Masakan Berkuah yang Segar dan Sehat

Sedulur mempunyai daging salmon namun masih bingung akan diolah menjadi hidangan seperti apa? Tidak usah khawatir, buat saja sup dengan daging salmon sebagai bahan utamanya. Tenang saja, resep sup salmon juga cukup mudah, kok!

Sup salmon sendiri merupakan hidangan sup yang dibuat dengan bahan dasar salmon, ikan yang kaya akan protein dan asam lemak omega-3. Biasanya, sup ini juga berisi berbagai sayuran seperti wortel, kentang, bawang bombay, dan seledri, yang memberikan tambahan rasa dan gizi.

Nah, bagi Sedulur yang tertarik untuk membuat sup salmon, langsung saja ikuti beberapa variasi resep sup salmon yang ada di bawah ini!

BACA JUGA: 10+ Resep Tumis Kangkung Terlezat, Cocok Jadi Menu Buka Puasa

1. Resep sup salmon

resep sup salmon
Pexels/Valeria Boltneva

Yang pertama ada resep sup salmon sederhana. Tentu saja bahan yang dibutuhkan untuk membuat hidangan ini tidak banyak, dan cara membuatnya juga mudah. Langsung saja, ikuti resep yang ada di bawah ini!

Bahan:

  • 300 gram ikan salmon
  • 1 batang daun bawang
  • 1 batang serai
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 buah kentang besar
  • 1 buah wortel
  • 1 liter air
  • 1 sdm gula
  • 1 st dashi bubuk/kaldu jamur
  • 1/2 st garam
  • 1/2 st penyedap
  • 1/4 st lada
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 sdm margarin
  • 3 buah bawang putih
  • 5 batang buncis
  • 5 buah bawang merah
  • Daun ketumbar secukupnya

Cara membuat:

  • Pertama, kucuri ikan salmon dengan setengah jeruk nipis. Masukkan ke dalam kulkas, dan diamkan dulu selama 1 jam.
  • Jika sudah, keluarkan dan potong sesuai selera.
  • Iris-iris bawang merah serta bawang putih.
  • Panaskan margarin, lalu tumis bawang yang sudah diiris. Angkat dan sisihkan.
  • Kemudian didihkan air, masukkan serai dan daun jeruk.
  • Masukkan wortel, lalu tunggu sampai layu.
  • Masukkan kentang, tunggu hingga setengah matang.
  • Masukkan potongan ikan salmon, kecilkan api.
  • Tambahkan gula, garam, lada, kaldu, dan tumis bawang.
  • Jika sudah matang, masukkan tomat.
  • Matikan api, beri perasan setengah jeruk nipis serta daun ketumbar.
  • Angkat dan sajikan!

BACA JUGA: Resep Cumi Saus Tiram, Menu Praktis untuk Ibu di Rumah

2. Resep sup salmon telur

resep sup salmon
Pexels/Nadin SH

Memadukan daging ikan salmon dengan kuah telur tentu saja akan membuat hidangan yang diciptakan terasa sangat nikmat. Jadi tidak perlu basa-basi lagi, langsung saja Sedulur simak dan ikuti resep sup salmon yang ada di bawah ini!

Bahan:

  • 300 gram salmon
  • 1 batang daun bawang, potong-potong
  • 1 batang seledri, potong-potong
  • 1 liter air
  • 1 ruas jahe, geprek
  • 1 sdm margarin
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt totole
  • 1/2 bawang bombay, iris-iris
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 2 telur ayam
  • 3 bawang putih, iris-iris

Cara membuat:

  • Langkah pertama, panaskan air di dalam panci.
  • Masukkan daging ikan salmon yang sudah dipotong-potong sesuai selera.
  • Tambahkan jahe, masak lagi sampai daging salmon matang.
  • Di wajan lain, tumis bawang dengan margarine.
  • Jika sudah matang, masukan tumisan bawang ke dalam panci salmon.
  • Tambahkan garam, lada bubuk, dan totole. Aduk rata, tes rasa.
  • Masukkan telur ayam, aduk-aduk lagi.
  • Terakhir masukan daun bawang dan seledri
  • Angkat dan sajikan!

BACA JUGA: Cara Membuat Kolak Biji Salak yang Nikmat untuk Buka Puasa

3. Resep sup salmon kacang merah

resep sop patin
Pexels/xuân thống trần

Untuk resep sup salmon yang terakhir, adalah sup salmon kacang merah. Sedulur bisa memanfaatkan bahan-bahan yang mudah ditemukan di pasar terdekat untuk membuat hidangan yang satu ini. Berikut resep yang bisa langsung diikuti!

Bahan:

  • 300 gram daging salmon, potong-potong
  • 1 batang daun bawang, potong-potong
  • 1 batang seledri, potong kasar
  • 1 batang sereh, ambil bagian putihnya
  • 1 buah tomat, potong kotak
  • 1 buah wortel, potong-potong
  • 1 lembar daun jeruk, sobek buang tulang
  • 100 gr kacang merah
  • 1-2 cm jahe, iris- iris
  • 1-2 cm kunyit, iris- iris
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 3 siung bawang merah, iris kasar
  • 600 ml air
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Lada bubuk secukupnya

Cara membuat:

  • Kucuri daging salmon yang sudah dipotong dengan jeruk nipis. Diamkan 10 menit, bilas kembali.
  • Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
  • Masukkan irisan kunyit, jahe, dan daun jeruk. Tumis sebentar.
  • Tambahkan air, masak hingga kuah mendidih
  • Masukkan kacang merah serta wortel, masak hingga wortel dan kacang merah menjadi lunak.
  • Tambahkan garam, gula, dan lada bubuk secukupnya. Tes rasa.
  • Masukkan daging salmon, tutup, masak sampai salmon matang.
  • Tambahkan rawit utuh, tomat, potongan daun bawang serta seledri. Masak sebentar.
  • Beri perasan jeruk nipis. Aduk rata.
  • Angkat dan sajikan!

Itu dia beberapa variasi resep sup salmon yang bisa dicoba. Sup salmon memang memiliki kaldu yang kaya rasa. Penambahan bumbu dan rempah-rempah mampu meningkatkan cita rasanya. Untuk itu, sup salmon sering dianggap sebagai hidangan yang lezat dan bergizi.

Sementara itu, Sedulur juga tidak perlu khawatir karena bahan-bahan resep salmon di atas bisa ditemukan dengan mudah di toko kelontong dan di SuperApp.

SuperApp adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Untuk informasi lebih banyak, Sedulur bisa mengikuti Instagram SuperApp. Selamat mencoba!