Salah satu jajanan favorit anak-anak yang biasa dijual di depan sekolah adalah sotong. Meskipun jajanan ini sangat mudah dibuat, namun soal rasa memang tidak bisa diragukan lagi kelezatannya. Beberapa resep sotong yang dapat dicoba di rumah antara lain resep sotong goreng, resep sotong goreng tepung, ataupun resep sotong saus padang.
Tidak hanya anak-anak, banyak juga orang tua yang menikmati jajanan ini karena rasanya yang lezat dan gurih. Selain itu, sotong juga biasa disajikan dengan taburan bumbu yang beraneka rasa, seperti balado, jagung manis, pedas, asin, dan juga barbeque.
Tertarik mencobanya di rumah? Simak resep berikut ini, ya, Sedulur!
BACA JUGA: 5 Resep Mie Tek Tek Enak, Lezat dan Menggugah Selera
Sotong adalah?
Sotong adalah jajanan yang memiliki bentuk memanjang dan memiliki ujung yang lancip. Sotong terbuat dari apa? Sotong terbuat dari tepung terigu dan tepung tapioka dan dengan campuran bumbu bawang putih dan penyedap rasa. Sotong biasa disajikan dengan taburan bubuk cabai ataupun bumbu tabur sesuai selera.
Resep sotong tahu bulat
Salah satu sotong yang dapat dicoba dengan mudah adalah sotong goreng. Sotong goreng adalah sotong yang dibuat dengan cara digoreng saja setelah adonan dibentuk. Sotong goreng juga dapat dilapisi dengan tepung lagi sebelum digoreng sehingga bagian luarnya menjadi lebih krispi.
Resep pertama adalah sotong ala abang abang tahu bulat. Sotong tahu bulat terbuat dari apa? berikut adalah resepnya.
Bahan-bahan
- Adonan basah (50 gram tepung tapioka, 50 gram tepung terigu, 1 bungkus penyedap rasa, dan air panas)
- Adonan kering (5 sendok makan tepung terigu dan 5 sendok tepung tapioka)
- 2 siung bawang putih
- 1 bungkus bubuk cabai
BACA JUGA: 10 Resep Masakan Tanpa Minyak Enak, Lezat dan Sehat
Cara membuat:
- Parut bawang putih lalu campurkan dengan penyedap rasa, tepung tapioka dan tepung terigu.
- Tambahkan air panas sedikit demi sedikit lalu aduk merata menggunakan sendok.
- Selanjutnya aduk adonan menggunakan tangan hingga kalis dan mudah untuk dibentuk.
- Bentuk adonan memanjang dan lancipkan pada bagian ujungnya sesuai selera.
- Masukkan adonan ke dalam adonan tepung kering.
- Goreng sotong dengan minyak panas hingga berwarna keemasan.
- Sotong tahu bulat siap disajikan dengan taburan bubuk cabai sesuai selera.
BACA JUGA: 12 Jajanan Anak Sekolah yang Enak, Murah, Mudah & Praktis
Resep sotong saus padang
Selanjutnya adalah resep sotong yang sedikit membutuhkan usaha. Namun jangan salah, bisa saja resep ini membuat Sedulur menjadi ketagihan, lho. Simak resep berikut ini.
Bahan-bahan:
- Sotong goreng setengah matang
- 1 batang daun bawang dan bawang bombay
- 4 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- 4 buah cabai merah keriting
- 3 buah cabai rawit merah
- 1 sdm saus tiram
- 3sdm saus sambal
- 4 sdm saus tomat
- Lada, garam, dan gula secukupnya
- Tepung maizena
- 200 ml air
- Minyak goreng
Cara membuat:
- Potong sotong yang sudah digoreng setengah matang menjadi beberapa bagian.
- Iris semua bawang dan haluskan cabai rawit dan cabai merah keriting.
- Tumis irisan bawang hingga harum dan masukkan cabai yang sudah dihaluskan kemudian aduk rata.
- Tambahkan sotong, aduk rata, lalu tambahkan air.
Tunggu hingga air mendidih, lalu masukkan saus tiram, saus sambal, dan saus tomat serta garam, lada, dan gula secukupnya. - Masak hingga air menyusut dan tambahkan dengan tepung maizena yang sudah dilarutkan serta irisan daun bawang.
- Sotong saus padang siap disajikan.
Sekian informasi mengenai resep sotong yang mirip dengan abang-abang tahu bulat. Selain enak dan gurih, sotong yang dibuat sendiri di rumah tentu akan lebih terjamin kualitas dan kebersihannya. Selamat mencoba!
Karena dengan membuat sendiri, Sedulur bisa menentukan kualitas bahan terbaik dan memantai kebersihan saat membuatnya. Untuk lebih menjamin kualitas bahannya, Sedulur bisa membeli bahan-bahan yang dibutuhkan dalam resep di Aplikasi Super.
Bukan hanya jaminan kualitas bahan yang tersedia di Aplikasi Super. Aplikasi Super juga memberikan kemudahan belanja dengan harga yang super murah. Sedulur tidak perlu repot keluar rumah untuk belanja kebutuhan memasak. Hanya tinggal memilih setiap bahan di Aplikasi Super.
Barang pesanan akan di atar di depan rumah Sedulur dengan cepat dan aman. Ditambah lagi, Aplikasi Super memberikan gratis ongkir untuk setiap barang yang Sedulur pesan. Memasak lebih mudah, harga jauh lebih murah Sedulur dijamin untung melimpah! Tunggu apalagi!