Siomay Ayam merupakan jajanan yang sangat nikmat dan gurih. Yuk simak ulasannya di bawah ini.
Siapa yang tidak mengenal siomay? Hampir setiap masyarakat pasti pernah memakan siomay sebagai pengganjal sebelum tiba waktu makan. Jika biasanya siomay terbuat dari bahan ikan laut, namun siomay juga bisa dibuat dengan bahan utama ayam.
Artikel kali ini akan membahas resep siomay ayam tanpa udang dan beberapa resep siomay ayam lainnya. Di antaranya resep siomay ayam tanpa kulit pangsit, resep siomay ayam enak dan lembut, resep siomay ayam dimsum, resep siomay ayam bandung, resep siomay ayam chinese dan resep siomay ayam udang. Berikut dengan cara membuat siomay ayam sederhana
Yuk, langsung saja kita simak beberapa resep siomay ayam yang paling enak, mudah dan praktis dilakukan. Langsung saja simak dan catat resep dan cara membuatnya yang akan dijelaskan di bawah ini.
Baca Juga: 5 Resep Kari Ayam Sederhana, Enak & Mudah Buat di Rumah
Daftar Resep Siomay Ayam yang Bisa Kita Buat Sendiri
1. Siomay Ayam Daun Kol
Resep siomay ayam yang pertama adalah siomay ayam daun kol. Adonan siomay yang dibalut dengan daun kol menjadikan resep siomay ayam satu ini sangat spesial. Cara membuatnya yang pertama adalah mencampurkan daging ayam giling dengan telur.
Lalu masukan wortel, daun bawang, daun seledri, bawang putih, merica, dan tepung terigu. Bumbui dengan garam secukupnya. Lalu ambil selembar daun kol dan masukan adonan satu hingga dua sendok. Lipat daun kol dan gulung dengan rapi.
Setelah itu kukus selama 30 menit dan siomay ayam daun kol pun siap disajikan sebagai camilan maupun lauk makan.
2. Siomay Pedas
Resep siomay ayam kedua adalah siomay pedas. Cara membuatnya pertama haluskan daging ayam, bawang putih dan cabai rawit, kemudian campur dan aduk dengan tepung tapioka dan putih telur. Tuangkan air dingin atau air es secara perlahan sambil diaduk rata.
Jangan lupa beri bumbu dengan garam, cabai bubuk, dan saus tiram sesuai selera. Selanjutnya basahi permukaan kulit pangsit dengan sedikit air atau margarin yang bertujuan agar tidak kering setelah matang.
Simpan kulit pangsit dalam teflon atau wadah yang telah diberi minyak. Kukus siomay selama 30 menit. Keluarkan dari teflon dan resep siomay ayam , kemudian sajikan dengan saus sambal atau kecap manis.
3. Siomay Sayur
Resep siomay ayam yang ketiga adalah siomay sayur. Cara membuatnya sangat mudah, pertama campurkan daging ayam yang telah dicincang, tambahkan juga udang, kulit ayam cincang, wortel, jagung pipil, bawang putih, daun bawang, minyak wijen, minyak ayam bawang, garam, merica bubuk, dan gula pasir.
Aduk terus sambil perlahan ditabambahkan dengan air es. Masukkan tepung sagu dan tepung maizena, lalu aduk rata.Potong pinggiran kulit pangsit agar membentuk lingkaran. Ambil selembar kulit pangsit, lalu isi adonan ayam dan udang. Letakkan di dalam cucing atau cetakan yang sudah dioles tipis minyak.
Kukus di atas api sedang selama 20 menit atau sampai matang. Langkah terakhir adalah menyajikan siomay sayuran bersama sambal kacang, sambal bangkok, atau chili oil yang tengah hits sebagai teman memakan siomay.
4. Siomay Kuah
Resep siomay ayam ketiga adalah siomay kuah. Cara membuat siomay sama dengan adonan siomay daun kol dan siomay pedas. Yang membedakan resep siomay satu ini adalah disajikan dengan kuah, seperti sayur sop atau makanan berkuah lainnya.
Cara membuat kuahnya adalah dengan menggunakan tulang tetelan ayam. Masukan air sebanyak satu liter ke dalam wajan, cincang 3 siung bawang putih, satu tuas jahe, dan tambahkan 1 sdt merica bubuk.Masukan dalam air di wajan. Beri bumbu garam dan penyedap rasa. DIdihkan kuah hingga tulang tetelan matang.
Setelah matang dan mendidih, siapkan siomay yang telah masak dikukus dan siram dengan kuah tetelan ayam. Sajian siomay kuah pun telah bisa kita nikmati.
Baca Juga: Resep Soto Ayam Lamongan Spesial dan Bisa Dibuat di Rumah
5. Siomay Bakar
Setelah siomay matang dan dikukus, tusuk siomay dengan lidi atau tusukan sate. Cara membuat siomay sama dengan adonan siomay sebelumnya. Perbedaan resep siomay ayam satu ini adalah cara penyajiannya yang menggunakan cara dibakar, sama seperti sate.
Setelah siomay ditusuk dengan lidi atau tusuk sate, olesi dengan bumbu yang terdiri dari campuran kecap, saus sambal dan bawang putih yang telah dihaluskan. Bakar siomay hingga matang dan siomay pun siap disajikan.
6. Siomay Mercon
Resep siomay ayam satu ini sama dengan siomay pedas. Kata mercon pada setiap makanan berarti rasa pedas yang membakar. Cara membuatnya sama dengan siomay pedas, dalam adonan beri campuran cabai rawit yang telah dihaluskan dan campurkan pada adonan.
Selanjutnya tinggal membentuk adonan siomay dengan kulit pangsit dan mengukusnya selama 30 menit. Setelah itu, siomay mercon pun siap dinikmati. Bagi yang tidak terlalu kuat makan pedas, tidak begitu disarankan membuat resep siomay ayam satu ini. Resep ini khusus bagi para pecinta pedas.
7. Siomay Ebi
Resep siomay ayam ini tidak sama sekali menggunakan ikan atau daging, namun sebagai penggantinya menggunakan Ebi yang telah dihaluskan. Ebi dalam adonan siomay ini berfungsi sebagai penguat rasa asin dan gurih.
Cara membuat dan bahan dasarnya sama dengan pembuatan siomay yang telah dibahas di atas. Untuk menambah adonan yang tidak menggunakan daging atau protein hewani, bisa diganti dengan menggunakan labu siam, kentang dan wortel. Ganti protein hewani dengan protein nabati.
Pergantian bahan dasar di atas tidak akan mempengaruhi kenikmatan siomay satu ini. Bagi para vegetarian, siomay satu ini sangat direkomendasikan untuk dibuat.
8. Siomay Daging Sapi
Bukan hanya resep siomay ayam yang bisa menjadi pilihan, daging sapi juga sangat nikmat dijadikan bahan untuk membuat siomay. Lagi pula, siomay tidak melulu tentang daging ayam atau daging ikan. Resep siomay ini juga cocok bagi yang tidak memiliki persediaan ikan, udang, atau ayam.
Campurkan bahan dan bumbu dasar membuat siomay dengan daging sapi, cetak dengan kulit pangsit dan kukus selama 30 menit. Resep siomay satu ini telah bisa kita nikmati dengan secangkir teh jahe hangat di sore hari.
9. Siomay Telur dan Kucay
Selanjutnya dalam resep siomay ayam adalah dengan menggunakan telur ayam dan kucay sebagai bahan utamanya. Telur rebus dan kucay sangat dapat dijadikan sebagai isian siomay yang enak. Tidak melulu menggunakan daging, kita bisa membuat siomay enak dengan bahan seadanya.
Cara membuatnya sangat mudah pertama cincang kasar telur rebus, lalu campur dengan kucay atau daun bawang yang sudah diiris halus. Jangan lupa beri saus tiram, garam, dan merica bubuk. Kemudian masukan adonan ke dalam kulit pangsit sebagai isian dan bentuk sesuai selera.
Panaskan air dan rebus siomay, siomay yang telah mengapung merupakan siomay yang telah masak dan siap dinikmati. Pembuatan siomay satu ini juga tidak menggunakan cara dikukus melainkan dengan cara direbus yang tidak akan mengurangi kenikmatan dari siomay itu sendiri.
10. Siomay Ikan Lele
Jika bosan menggunakan ayam, ikan laut atau udang sebagai bahan utama pembuatan siomay, alternatif lain yang bisa digunakan adalah ikan lele. Bahan pendukung membuat adonannya pun sama dengan resep dan cara membuat siomay yang telah dijelaskan di atas.
Perbedaannya terletak pada penggunaan ikan lele sebagai bahan utama adonan. Goreng terlebih dahulu ikan lele hingga matang, lalu cincang daging lele dan masukan kepada adonan. Campur dan aduk hingga merata. Masukan pada kulit pangsit dan kukus hingga matang. Siomay ikan lele pun telah siap untuk disajikan.
11. Siomay Ikan Teri
Alternatif lain selain ikan lele, bisa juga menggunakan ikan teri sebagai bahan dasarnya. Cara membuatnya sangat mudah, pertama haluskan bawang putih dan campurkan dengan tepung tapioka, ikan teri dan putih telur.
Selanjutnya masukan air es dan tuang secara perlahan sambil adonan terus diaduk. Jangan lupa juga beri bumbu dengan garam dan saus tiram. Basahi permukaan kulit pangsit dengan sedikit air agar tidak kering setelah matang.
Letakan cetakan siomay ikan teri pada teflon atau wadah lainnya yang bisa digunakan, lalu kukus selama 30 menit. Siomay ikan teri pun siap dinikmati.
Semoga resep siomay ayam dan siomay dari bahan lainnya yang telah dijelaskan di atas bisa memberi tambahan referensi bagi yang bosan membuat siomay dengan bahan dan cara itu-itu saja. Jangan lupa untuk membeli semua bahan membuat siomay dengan menggunakan Aplikasi Super.
Klik di sini untuk mempelajari Aplikasi Super lebih jauh dan juga download Aplikasi Super bagi yang belum memiliki aplikasinya. Belanja kebutuhan sembako di Aplikasi Super sangat mudah dan memiliki harga yang jauh lebih murah.