Resep Perkedel Daging Sapi Kelapa Khas Banten, Wajib Dicoba!

Sedulur menu utama daging yang punya karakter sedikit kuah, maka resep perkedel daging sapi kelapa bisa jadi pilihan terbaik. Menu satu ini tak hanya lezat disantap dengan nasi panas, tapi juga digabung dengan lauk lainnya juga pas.

Makanan ini memiliki cara membuat yang hampir sama mudahnya dengan semur. Namun, dengan sedikit bumbu dan teknik khas Banten Jika Sedulur tertarik untuk mencoba membuatnya sendiri di rumah. Mari simak resep perkedel daging sapi kelapa berikut ini!

BACA JUGA: 17 Resep Bistik Daging Sapi Empuk, Lezatnya Bikin Nagih!

1. Bahan resep perkedel daging kelapa

resep perkedel daging sapi kelapa
Cookpad

Untuk bahan-bahannya, Sedulur bisa menyiapkan setidaknya 27 bahan dapur sederhana seperti:

  • 100 gr  Daging Sapi Cincang
  • 100 gr Kelapa parut, sangrai
  • 1 siung Bawang putih, haluskan
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt Ketumbar butir, haluskan
  • 1/4 sdt Merica bubuk
  • 1 buah Telur
  • Sejumput pala bubuk
  • 600 ml Air

2. Bahan kuah perkedel daging

  • 500 ml Kuah kaldu ( sisa merebus bola daging )
  • 3 siung Bawang merah
  • 2 siung Bawang
  • 1/2 butir Bawang Bombai
  • 3/4 sdt Garam
  • 1/2 sdt Merica bubuk
  • 1/4 sdt Pala bubuk
  • 4 sdm Kecap manis
  • 2 lembar Daun salam
  • 1 buah Serai
  • 3 ruas Lengkuas
  • 2 sdm Minyak untuk menumis

3. Cara masak daging

  • Siapkan air dan panaskan sampai mendidih di sebuah wajan atau panci besar.
  • Sambil menunggu air mendidih, tumbuk bawang putih, ketumbar, garam, merica, dan pala.
  • Siapkan wadah besar untuk mencampur daging cincang, kelapa parut sangrai, telur, dan bumbu yang dihaluskan.
  • Setelah jadi adonan, ambil sedikit adonan dan bentuk bulat lalu rebus di air mendidih. Lakukan hingga adonan habis
  • Tunggu sampai adonan daging perkedel matang dengan ciri bola-bola mengambang di air.
  • Setelah matang angkat dan sisihkan, air kaldu ( bekas merebus adonan ) jangan di buang, langsung ke tahap pembuatan kuahnya.

4. Cara masak kuah perkedel

  • Haluskan bawang merah dan bawang putih, iris bawang bombai, geprek lengkuas dan serai, sisihkan.
  • Panaskan minyak untuk menumis, lalu masukan bumbu halus dan bawang bombai, tumis hingga harum, setelah harum masukan air kaldu, daun salam, bumbu geprek, dan bola-bola daging.
  • Sambil terus dimasak, masukan kecap manis, garam, meica bubuk, dan pala bubuk. Masak terus hingga bumbu meresap, dan air menysut. Jangan lupa koreksi rasa.
  • Resep Perkedel Daging Kelapa ( Khas Banten ) siap di hidangkan.

BACA JUGA: Resep Daging Bumbu Rujak yang Lezat, dan Praktis

Resep Perkedel Daging Sapi Goreng

resep perkedel daging sapi kelapa
Detik

Bahan perkedel daging kelapa:

  • 3 siung bawang putih dikeprek
  • 2 buah bawang merah, diiris halus
  • Merica secukupnya
  • Pala secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 400 gram kentang
  • 100 gram daging sapi cincang
  • 1 kuning telur
  • 1 putih telur
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat perkedel daging kelapa sapi goreng:

  • Kentang diiris selebar 2 cm lalu digoreng sampai kecoklatan
  • Bawang putih dan merah lalu ditumis lalu diulek bersama merica, pala, dan garam
  • Masukan gorengan kentang satu persatu sambal diulek halus
  • Daging cincang galus
  • Campur daging, kentang dan kuning telur sambal diuleni sampai rata
  • Bentuk adonan seperti bola lalu dipipihkan
  • Masukan ke dalam putih telur apabila siap digoreng

BACA JUGA: 12 Resep Masakan Daging Sapi Berkuah Tanpa Santan

Resep Perkedel Daging Biasa

resep perkedel daging sapi kelapa
Kuliner Kota

Bahan:

  • 500 gr kentang, kupas lalu potong-potong dan goreng hingga matang
  • 50 gr daging sapi cincang
  • 1 butir telur, pisahkan kuning dan putihnya
  • 2 batang daun seledri, rajang

Bumbu halus:

  • 3 siung bawang putih, iris tipis goreng kering
  • 6 siung bawang merah, iris tipis goreng kering
  • Gula, garam, merica, dan kaldu bubuk sesuai selera

Cara membuat:

  • Dalam cobek, haluskan semua bumbu hingga halus, masukkan kentang yang sudah digoreng, ulek kembali hingga halus atau kasar (sesuai selera).
  • Masukkan daging cincang dan seledri, aduk rata.
  • Masukkan kuning telur, aduk dan tunggu 5 menit.
  • Setelah 5 menit, bulatkan adonan sambil dipadatkan, lakukan hingga habis.
  • Panaskan minyak, celupkan perkedel dalam putih telur lalu goreng dengan api kecil hingga matang.
  • Balik-balik agar perkedel tidak terlalu menyerap minyak.

Demikian tadi resep perkedel daging sapi kelapa khas Banten yang bisa Sedulur coba di rumah. Hidangan satu ini tak hanya lezat, tapi juga siap membuat Sedulur dan keluarga kembali memiliki energi. Bahan-bahan untuk membuat dan caranya yang praktis dijamin tidak akan membuat Sedulur kesulitan ketika memasaknya di rumah. Jadi selamat mencoba ya!