Resep Martabak Telur Enak untuk Camilan Si Kecil di Rumah

Resep martabak telur daging kulit lumpia memang banyak menjadi hidangan favorit. Walaupun sering dikategorikan sebagai snack, nyatanya tidak sedikit juga yang memakan martabak telur ini ditemani sepiring nasi.

Cara menikmati resep martabak telur teflon memang tergantung selera, namun yang jelas martabak telur harus lezat dan gurih agar semakin nagih. Anak-anak juga sangat menyukai martabak telur ini, loh Sedulur!

Apabila Sedulur tertarik untuk membuatkan resep martabak telur tahu kulit lumpia bagi si kecil, ada baiknya Sedulur mencari tahu beberapa resepnya untuk dijadikan referensi. Yuk, simak bersama-sama ulasannya di bawah ini!

BACA JUGA: 20 Resep Bumbu Marinasi Ayam yang Enak Beserta Tipsnya

1. Resep martabak telur rumahan

resep martabak telur
Depositphotos

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • Minyak goreng.
  • ½ sdt merica bubuk.
  • 1 sdt kaldu jamur.
  • 1 sdt garam.
  • 2 daun bawang.
  • 2 buah wortel.
  • 1 butir telur utuh.
  • 300 gr putih telur.
  • 15 lembar kulit lumpia.

Langkah pembuatan:

  • Potong wortel menjadi kotak-kotak kecil, rebus selama 5 menit, angkat, tiriskan.
  • Iris tipis daun bawang.
  • Kemudian campur telur, putih telur, wortel, daun bawang, beserta bumbu-bumbu sampai rata sempurna.
  • Panaskan minyak dengan api ukuran sedang.
  • Siapkan 1 lembar kulit lumpia, beri isian, 1 sendok sayur yang berukuran kecil, kemudian lipat bagian sisi kulit.
  • Goreng sampai warnanya berubah menjadi kuning kecokelatan.

BACA JUGA: Resep Omurice, Nasi Goreng Omelet dari Jepang Enak & Mudah

2. Membuat martabak telur daging

resep martabak telur
Depositphotos

Berikut ini adalah resep martabak telur daging yang dapat Sedulur coba.

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • Kulit martabak.
  • Wortel, dipotong kecil-kecil seperti korek api.
  • 150 gram daging sapi cincang.
  • 5 butir telur ayam.
  • 1 buah bawang bombay, dicincang halus.
  • 2 buah tahu sutra, dihancurkan.
  • 4 bonggol daun bawang, dipotong halus.
  • 4 siung bawang putih, dicincang halus.
  • 1 sdt lada bubuk.
  • 1 sdt kaldu bubuk.

Langkah pembuatan:

  • Tumis bawang bombay, kemudian masukkan daging sapi yang telah dicincang.
  • Masak keduanya sampai berubah warna dan air dari daging mengering.
  • Tambahkan semua bahan bumbu, aduk menjadi satu.
  • Panaskan minyak, ambil satu lembar kulit martabak, berikan isian.
  • Lipat kulit, goreng sampai warnanya berubah kuning keemasan.

BACA JUGA: 7 Resep Ayam Laos Empuk & Enak untuk Variasi Menu Masakan

3. Resep martabak telur tahu

Depositphotos

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • Minyak goreng.
  • Kulit pangsit.
  • 2 siung bawang putih, dihaluskan.
  • 3 siung bawang merah, dihaluskan.
  • Garam, gula, merica bubuk secukupnya.
  • 1 buah wortel, dipotong kecil-kecil.
  • 2 butir telur, dikocok.
  • 2 batang daun bawang, diiris tipis.
  • 5 buah tahu, dihaluskan.

Langkah pembuatan:

  • Tumis bawang merah dan bawang putih. Setelah matang, masukan wortel, aduk.
  • Tambahkan tahu, garam, gula, merica bubuk. Aduk.
  • Matikan api, masukkan telur kocok. Aduk dengan cepat.
  • Tambahkan daun bawang, aduk rata.
  • Ambil 1 lembar kulit pangsit, beri isian, lipat.
  • Goreng dengan api ukuran sedang sampai warnanya berubah kuning keemasan.

BACA JUGA: 24 Resep Sayur Bayam Bening Segar dan Menggugah Selera

4. Membuat martabak telur lumpia campuran bihun

Depositphotos

Berikut ini adalah resep martabak telur lumpia campuran bihun yang dapat Sedulur coba.

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • ½ sdt kaldu jamur atau kaldu ayam.
  • ½ sdt lada bubuk.
  • 1 sdt garam.
  • 8 butir telur puyuh rebus, masing-masing dibelah menjadi 2.
  • ½ bawang bombay, diiris halus.
  • 2 siung bawang putih, dicincang halus.
  • 5 batang daun bawang, diiris-iris.
  • 3 butir telur ayam.
  • Kulit lumpia.
  • 1 keping bihun.

Langkah pembuatan:

  • Siapkan wadah, masukkan bahan-bahan (kecuali telur puyuh). Aduk sampai merata sempurna.
  • Siapkan kulit lumpia, tuangkan adonan di atasnya. Bungkus rapat.
  • Goreng dengan api ukuran sedang, tunggu sampai berubah warna kuning keemasan.

Nah Sedulur, itu dia beberapa resep martabak telur yang sangat lezat bagi cemilan anak di rumah. Resep di atas meliputi martabak telur rumahan yang simple, martabak telur daging, martabak telur tahu, serta martabak telur lumpia dengan campuran bihun.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi Sedulur, ya!

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.