8 Resep Macaron Manis dan Enak untuk Camilan di Rumah

Penasaran dengan bagaimana membuat resep macaron eknomis dan enak untuk camilan di rumah? Macaron sendiri merupakan kue ringan yang dibuat dengan putih telur, gula, dan biasanya memakai kacang almond atau bahkan kelapa. Sedulur dapat mendapatinya di bakery dan kafe yang biasanya menjadi tongkrongan anak-anak muda.

Tetapi jangan khawatir, tidak cuma tempat fancy tersebut yang bisa membuat jajanan gemas dan enak ini, Sedulur juga bisa! Ingin tahu bagaimana resep macaron anti gagal yang dijamin sukses dan disukai anggota keluarga di rumah? Simak artikel ini sampai selesai!

BACA JUGA: Resep Konro Enak, Gurih, Lezat, Mudah & Bikin Nagih

1. Resep macaroon tanpa tepung almond

Resep macaroon tanpa tepung almond
Depositphotos

Bahan utama:

  • 3 putih telur ayam
  • ¼ sdt krim tartar
  • 255 gr gula kastor
  • 90 gr kacang almond
  • Pewarna makanan secukupnya, warna kuning, hijau, merah

Bahan isian:

  • ½ sdt bubuk vanili
  • 2 sdm krim kental
  • 100 gr coklat putih, kemudian dipotong-potong

Cara membuat:

  • Panaskan oven pada suhu 160 derajat Celcius. Siapkan loyang yang sudah dialasi dengan kertas roti. 
  • Sangrai atau panggang kacang almond sampai matang
  • Setelah matang, angkat kacang dan biarkan dingin sejenak
  • Kemudian haluskan menggunakan grinder atau blender. 
  • Kocok putih telur hingga terlihat mengembang dan kaku
  • Kemudian tambahkan gula kastor secara bertahap di tengah-tengah proses mengocok, kocok sampai gula larut. 
  • Taruh wadah berisi telur kocok di atas panci yang telah diisi air di atas api. Kocok sambil direbus selama 5 menit atau kira-kira sampai hasil adonan mengkilat.
  • Setelah itu, angkat dan tambahkan krim tartar, kocok sampai rata.
  • Masukkan kacang almond yang sudah dihaluskan ke dalam adonan putih telur.
  • Campur kacang dan putih telur dengan gerakan seperti melipat.
  • Bagi adonan menjadi 3 bagian.
  • Masing-masing bagian diberi pewarna makanan lalu campur kembali dengan gerakan seperti melipat. 
  • Masukkan ketiga 3 adonan ke dalam piping bag atau plastik tebal yang dilubangi pada bagian ujungnya.
  • Pencet adonan hingga keluar dari ujung piping bag dan bentuk bundar dengan diameter 3 cm ke arah atas loyang.
  • Taburi gula kastor secukupnya.
  • Panggang selama sekitar 60 menit sampai adonan terlihat mengeras. Angkat kemudian sisihkan.
  • Untuk isian, masukkan krim kental ke dalam panci kecil, kerang di atas api sedang.
  • Setelah itu, kecilkan api dan masukkan coklat putih.
  • Campur hingga adonan berbentuk rata dan halus.
  • Setelah dirasa cukup, angkat, kemudian dinginkan. 
  • Ambil keping per keping macaron, masukkan isian ke dalam macaron.
  • Tutup dengan keping-keping macaron lain. 
  • Sajikan macaron vanilla warna-warni bersama teh untuk anggota keluarga tersayang.

2. Resep macaron peppermint

peppermint
Depositphotos

Bahanutama:

  • 1 sdt perasan jeruk nipis
  • 2 sdm bubuk peppermint
  • 70 gr putih telur
  • 50 gr gula kastor
  • 100 gr almond bubuk
  • 100 gr gula halus

Bahan untuk isian:

  • 50 gr krim segar cair
  • 50 gr coklat batang

Cara membuat macaron peppermint:

  • Campurkan almond bubuk dengan gula halus, proses dalam alat chopper sampai bertekstur halus.
  • Setelah itu, tambahkan bubuk peppermint, masukkan ke grinder sekejap saja dan ayak hingga benar-benar tersisa bubuk yang halus.
  • Masukkan putih telur, kemudian kocok dengan mixer hingga putih telur terlihat mengental.
  • Kocok terus hingga putih telur benar-benar berubah kaku atau warnanya putih mengkilat.
  • Setelah selesai, campurkan gula halus dan almond bubuk ke dalam adonan putih telur dalam 2-3 tahap, tidak langsung semuanya.
  • Aduk adonan searah jarum jam menggunakan spatula hingga adonan menjadi rata. Stop adukan apabila adonan sudah berbentuk gumpalan
  • Panaskan oven suhu 150 derajat beberapa menit. Sambil memanaskan oven, alasi loyang dengan kertas roti.
  • Masukkan adonan ke kantong plastik segitiga atau piping bag.
  • Keluarkan adonan dari ujung dan taruh di atas loyang, bentuk bundar kira-kira dengan diameter 3 cm atau 4 cm, masing masing adonan bundar diberi jarak 4 cm.
  • Goyang-goyang loyang agar udara keluar dari dalam adonan tersebut. Diamkan adonan selama 60 menit sampai kering dan tidak lengket
  • Panggang dalam oven bersuhu 150 derajat selama kurang lebih 15 menit.
  • Untuk membuat olesan krim, lelehkan coklat batangan dengan cara menggunakan uap air, setelah itu campur dengan krim cair, lalu kocok sampai rata.
  • Oleskan krim olesan pada macaron kemudian tutup kembali dengan keping macaron lainnya.

BACA JUGA: 7 Resep Roti Manis Lembut Cocok untuk Camilan di Rumah

3. Resep macaron coklat lemon

Resep macaron coklat lemon
Depositphotos

Bahan utama:

  •  ½ sdt essence perisa lemon
  • 1 tetes pewarna kuning
  • 60 ml putih telur
  • 100 gr almond bubuk
  • 100 gr gula bubuk
  • 50 gr gula pasir

Bahan untuk isian:

  • 100 gr mentega
  • 200 gr coklat batang

Cara membuat:

  • Saring gula bubuk dan almond
  • Kocok putih telur hingga berbusa
  • Tuang gula sedikit demi sedikit. Kocok hingga halus.
  • Tuang essence dan pewarna, kocok lagi.
  • Masukkan adonan kering sedikit demi sedikit. Kocok hingga halus.
  • Aduk dengan spatula sampai rata, bentuk angka delapan dengan adonan, jika adonan sudah tidak putus maka artinya adonan siap berpindah ke loyang.
  • Masukkan adonan ke piping bag, keluarkan perlahan-lahan ke loyang.
  • Biarkan adonan berada pada suhu ruangan antara 30 menit sampai 45 menit.
  • Panaskan oven pada suhu 200 derajat Celcius, lalu turunkan pada 160 derajat Celcius. Masukkan loyang.
  • Panggan 15 menit. Keluarkan, tunggu dingin.
  • Sajikan.

4. Resep macaron Oreo

Resep macaron Oreo
Depositphotos

Bahan-bahan utama:

  • Garam secukupnya
  • 50 gr putih telur
  • 25 gr gula pasir
  • 100 gr gula halus
  • 50 gr tepung almond
  • 15 gr Oeo bubuk

Cara membuat macaroon tanpa oven:

  • Campur tepung almond, Oreo bubuk, gula halus. Blender dan ayak.
  • Dalam wadah lain, kocok putih telur dengan gula pasir dan garam sampai halus.
  • Masukkan campuran tepung tadi ke adonan putih telur. Masukkan secara bertahap.
  • Aduk hingga rata.
  • Masukkan adonan ke piping bag.
  • Keluarkan adonan ke atas loyang, goyang-goyang agar tidak ada udara dalam adonan.
  • Diamkan selama 30 menit.
  • Panggang dalam oven bersuhu 170 derajat Celcius selama 10 menit, balik, lalu pangga lagi selama 10 menit.
  • Angkat dari oven, dinginkan, masukkan isian.

BACA JUGA: 12 Resep Bumbu Sate Ayam Sederhana Enak, Praktis & Mudah

5. Resep macaron coklat

Resep macaron coklat
Depositphotos

Bahan-bahan utama:

  • 35 gr putih telur
  • 30 gr gula pasir
  • 60 gr tepung gula
  • 35 gr tepung almond
  • Krim isisan sesuai selera

Cara membuat:

  • Blender tepung gula dan tepung almond, saring, sisihkan.
  • Campur putih telur dan gula pasir menggunakan mixer. Campur hingga adonan kaku, masukkan tepung gula dan almond, lalu aduk hingga rata.
  • Aduk perlahan sampai rata, tidak terlalu kental, tidak terlalu cair.
  • Masukkan adonan ke dalam piping bag, lalu keluarkan ke loyang.
  • Biarkan adonan mendingin selama 30 menit.
  • Panggang di oven, api atas bawah, suhu 150 derajat Celcius.
  • Keluarkan apabila sudah matang, tunggu sampai dingin, isi dengan filling.

6. Resep macaron oatmeal semangka

Resep macaron oatmeal
Depositphotos

Bahan-bahan utama:

  • 50 gr gula kastor
  • 70 ml putih telur
  • 100 gr bubuk almond
  • 100 gr gula halus
  • Pewarna makanan merah dan hijau
  • Sedikit biji wijen hitam untuk taburan

Cara membuat:

  • Saring tepung almond selama 2 kali agar halus
  • Campur hasil saringan tepung almond dengan gula halus yang sudah disaring juga, sisihkan.
  • Kocok putih telur hingga berbusa, masukkan krim dan gula kastor secara bertahap.
  • Masukkan tepung almond dan gula halus, tambahkan ke adonan putih telur secara bertahap, aduk dengan spatula.
  • Bagi 2 adonan, beri pewarna hijau dan merah beberapa tetes saja. Masukkan ke piping bag.
  • Cetak adonan diatas loyang, beri jarak.
  • Goyangkan loyang agar udara keluar atau tusuk menggunakan tusuk gigi.
  • Panggang dalam oven yang bersuhu 150 derajat Celcius selama kurang lebih 15 menit.
  • Tunggu uap terangkat, angkat dari loyang.
  • Isi dengan filling coklat.

BACA JUGA: Resep Saus Bechamel Praktis & Mudah untuk Pelengkap Pasta

7. Vanilla Oreo macaron

Vanilla Oreo
Depositphotos

Bahan-bahan utama:

  • 1 sdt air jeruk nipis
  • Pewarna makanan secukupnya
  • 150 gr almond bubuk
  • 150 gr gula halus
  • 100 gr putih telur
  • 100 gr gula kastor

Bahan untuk isian:

  • 2 keping Oreo, hilangkan krimnya, lalu geprek sampai halus berbentuk bubuk
  • 100 gram coklat putih
  • 3 sdm whipped cream cair
  • ½ sdt pasta vanila

Cara membuat macaron paduan vanila dan Oreo:

  • Campur almond dengan gula halus, ayak-ayak hingga halus.
  • Kocok putih telur hingga berbuih, masukkan air jeruk nipis dan gula kastor secara bertahan.
  • Kocok adonan cair tadi hingga permukaan kaku.
  • Campurkan hasil kocokan dengan almond secara bertahap.
  • Aduk dengan spatula, aduk biasa saja tidak berlebihan.
  • Setelah adonan lembut, bagi menjadi beberapa bagian dan beri sedikit pewarna.
  • Masukkan ke piping bag, keluarkan ke loyang.
  • Goyang-goyang loyang agar udara dalam adonan keluar semua. Diamkan kurang lebih selama 30 menit hingga permukaan mengering.
  • Panggang dengan oven bersuhu 160 derajat Celcius, 10 menit sampai 15 menit.
  • Untuk membuat krim isian, cincang coklat putih, kukus menggunakan uap air dengan krim whip sampai mencair. Angkat. Tambahkan pasta vanila dan Oreo bubuk, aduk rata. Simpan di kulkas hingga bertekstur sedikit padat.
  • Setelah matang, angkat, oles dengan krim isian, lalu tutup dengan keping macaron lain.

8. Macaron red velvet

red velvet
Depositphotos

Bahan-bahan 1:

  • ½ sdm coklat bubuk
  • 35 gr almond bubuk
  • 65 gr gula bubuk

Bahan-bahan 2:

  • Garam secukupnya
  • 6 tetes pewarna makanan merah cabai
  • 35 gr putih telur
  • 35 gr gula kastor

Cara membuat macaron red velvet:

  • Campur semua bahan-bahan 1, ayak, kemudian sisihkan.
  • Untuk bahan-bahan 2, kocok putih telur dengan garam hingga berbuih, masukkan gula bertahap selama 3 kali, kocok hingga mengental.
  • Masukkan pewarna makanan, kocok sampai mengembang.
  • Masukkan bertahap 3 kali bahan-bahan A ke dalam bahan-bahan B, kemudian aduk menggunakan spatula hingga rata.
  • Masukkan adonan ke dalam piping bag, lalu keluarkan di atas loyang yang telah diberi alas kertas roti hingga adonan habis.
  • Diamkan adonan sekitar 30 menit agar permukaan tidak lengket dan udara-udara dalam adonan keluar.
  • Panggang dengan suhu 140 derajat Celcius selama 20 menit.
  • Angkat, dinginkan, beri isian, sajikan.

Ternyata mudah ya membuat resep macaron di dapur sendiri. Yuk, segera coba! Semoga berhasil!

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar. Yuk, unduh aplikasinya di sini sekarang!

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah. Langsung restok isi tokomu di sini aja!