Resep Curry Rice Jepang yang Mudah Dibuat di Rumah!

Kare merupakan salah satu hidangan khas Jepang yang populer di berbagai negara. Resep kare Jepang memiliki ciri khas berupa saus yang kental dan kaya rasa. Selain itu juga terdapat isian berupa daging serta sayuran dan disajikan bersama nasi hangat. Di Indonesia, hidangan ini dapat dengan mudah Sedulur temukan di restoran yang menyajikan menu khas Jepang.

Selain itu, Sedulur juga bisa membuat kare Jepang sendiri di rumah. Sebab resep kare Jepang ternyata cukup sederhana dan bahan-bahannya pun cukup mudah untuk ditemukan di pasaran. Tertarik untuk mencoba resep satu ini? Yuk, simak resep kare Jepang selengkapnya berikut ini.

BACA JUGA: Resep Dendeng Ragi Yang Gurih, Empuk dan Harum!

Mengenal hidangan kare khas Jepang

resep kare jepang
iStock

Sebelum menyimak resepnya, tak ada salahnya Sedulur mengenal sejarah kare khas Jepang serta perbedaannya dengan kare khas India.

Dikutip dari Fimela.com, kare Jepang atau juga biasa disebut Japanese curry atau curry rice mulai dikenal sejak Era Meiji (1868-1912). Kala itu bumbu kare dibawa oleh Inggris dari India. Oleh karenanya, kare semula dikenal sebagai western cuisine alias hidangan Barat di Jepang.

Kemudian bumbu kare tersebut diolah dengan bahan yang lebih sederhana sehingga tercipta kare Jepang dengan cita rasa yang khas. Hal ini sekaligus membedakan hidangan kare khas Jepang dengan kare India.

Adapun salah satu perbedaan yang cukup menonjol antara kare Jepang dan kare dari India adalah rempah yang digunakan. Kuah kare Jepang yang kental dibuat dengan campuran tepung dan rempah serta memiliki warna cokelat. Sementara, kare India memiliki tampilan berwarna kuning dan dibuat dengan rempah yang lebih beragam sehingga aromanya cenderung lebih menyengat.

BACA JUGA: Resep Ayam Afrika Rempah Dengan Saus Istimewa

Resep kare Jepang yang mudah dibuat

resep kare jepang
iStock

Setelah mengenal sejarah kare khas Jepang, kini Sedulur bisa menyimak resepnya. Kare Jepang biasanya dibuat dengan roux atau balok kare, yaitu campuran tepung, lemak, minyak, serta aneka rempah dan bumbu yang dipanaskan dan kemudian didinginkan hingga padat. Balok kare ini banyak ditemukan di pasaran, terutama di swalayan serta supermarket yang menjual bumbu import.

Namun Sedulur yang tidak memiliki balok kare atau kesulitan mencarinya di toko terdekat bisa membuat bumbu kare sendiri dari campuran aneka bumbu dapur. Sebagai panduannya, berikut sudah dirangkum dua resep kare yang bisa Sedulur coba. Pertama, resep kare dengan bumbu instan atau balok kare. Kedua, resep kare tanpa bumbu instan.

1. Resep kare dengan bumbu instan

iStock

Bahan:

  • 500 gram daging sapi bagian has dalam, potong dadu seukuran satu suapan
  • 100 gram bawang bombay, iris kasar
  • 2 buah kentang, kupas dan potong dadu
  • 2 buah wortel, kupas dan potong dadu
  • 1 siung bawang putih, memarkan
  • 2 buah balok besar bumbu kare instan
  • 1 sdt gula pasir
  • 2 sdm minyak sayur
  • Air secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus air hingga mendidih, kemudian masukkan potongan daging sapi.
  2. Rebus daging sampai empuk dan airnya menyusut setengah.
  3. Panaskan minyak, lalu masukkan bawang bombay dan bawang putih. Tumis hingga harum, angkat.
  4. Masukkan tumisan ke dalam rebusan daging. Masak kembali hingga kuah mendidih.
  5. Tambahkan bumbu kari, wortel, dan kental. Masak dengan api kecil hingga kuah mengental serta sayuran matang. Matikan api.
  6. Kare Jepang siap dihidangkan bersama nasi hangat. Sedulur bisa menuangkan kare di atas nasi yang sudah ditata di piring cekung.

BACA JUGA: Resep Lontong Sayur Medan, Sederhana, Gurih dan Sedap!

2. Resep kare tanpa roux kare

iStock

Bahan:

  • 250 gram daging sapi has dalam, potong dadu seukuran satu suapan
  • 200 gram kentang, potong dadu
  • 100 gram wortel, potong dadu
  • 1 buah apel manis, parut
  • 2 sdt kaldu jamur
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt cuka putih
  • Air secukupnya untuk kuah

Bahan bumbu kare:

  • 2 siung bawang bombay, iris tipis-tipis
  • 2 siung bawang putih besar, parut
  • 5 cm jahe, parut
  • 4 sdm mentega
  • 2 sdm minyak goreng
  • 2 sdm tepung terigu
  • 2 sdm bubuk kare
  • 1 sdt cabai bubuk
  • 2 sdm pasta tomat

Cara membuat:

  1. Pertama, buat bumbu kare terlebih dahulu dengan cara melelehkan mentega bersama minyak goreng. Kemudian tumis jahe, bawang putih, dan bawang bombay sampai harum.
  2. Masukkan tepung terigu, kemudian aduk-aduk sebentar.
  3. Tambahkan pasta tomat, cabai bubuk, dan bubuk kari. Aduk kembali hingga tercampur merata.
  4. Masukkan potongan kentang, wortel, dan daging sapi serta tambahkan jus anggur putih atau larutan cuka.
  5. Masak sambil terus diaduk hingga mendidih dan tidak ada bagian yang menggumpal.
  6. Tuangkan air secukupnya, lalu beri kaldu jamur, garam, gula pasir, dan parutan apel manis. Aduk kare hingga semua bahan tercampur rata.
  7. Masak sambil terus diaduk sampai kuah kare mengental dan berwarna cokelat.
  8. Jika daging dan sayuran sudah empuk, matikan api. Kare Jepang siap dihidangkan bersama nasi hangat.

Itu dia resep kare Jepang yang bisa Sedulur coba di rumah. Membuat kare sendiri bisa menambah pengalaman sekaligus mengobati rasa rindu akan hidangan khas Negeri Sakura tersebut.

Sebelum mencoba resepnya, jangan lupa untuk melengkapi kebutuhan memasak di rumah. Sedulur bisa belanja aneka bumbu dan keperluan memasak lainnya dengan harga murah di Aplikasi Super.

Selain itu belanja di Aplikasi Super juga anti ribet. Sebab, Sedulur tidak perlu keluar rumah dan cukup memesan lewat aplikasi. Nantinya barang belanjaan akan dikirim sesuai alamat. Praktis bukan? Yuk, langsung unduh Aplikasi Super dan lengkapi kebutuhan dapurmu, sekarang!