resep galantin asam manis

Salah satu olahan daging yang banyak digemari adalah galantin. Makanan yang berbentuk daging giling lembut ini memang terkenal dengan rasa gurihnya. Namun, Sedulur juga bisa menciptakan menu galantin asam manis agar bisa menambah selera makan. Varian resep galantin asam manis sendiri juga cocok dijadikan pilihan hidangan untuk berbuka puasa bersama keluarga.

Perlu Sedulur ketahui bahwa galantin tidak hanya terbuat dari daging sapi saja. Sajian ini juga bisa dibuat menggunakan daging ayam maupun ikan. Jadi Sedulur bisa menyesuaikan dengan selera dan kesukaan masing-masing. Apabila tertarik membuat galantin asam manis di rumah, Sedulur tidak perlu khawatir karena cara  memasaknya mudah dan praktis kok. Penasaran seperti apa? Yuk simak resep lengkapnya di bawah ini!

BACA JUGA : 15 Resep Kue Basah Untuk Takjil Bulan Ramadan 2023

Resep galantin sapi asam manis 

resep galantin asam manis
Kompas

Bahan:

  • 1 buah galantin daging sapi sudah jadi
  • 2 buah tomat merah, kerat2 kulitnya
  • 10 buah buncis
  • 2 buah wortel
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 3 sdm saos tomat
  • 1 sdm saos sambal
  • 1 sdm saos tiram
  • 500 ml air
  • 1 sdm maizena larutkan dengan sedikit air
  • Garam, gula, lada bubuk secukupnya dan penyedap rasa 

Cara membuat: 

  1. Siapkan semua bahan terlebih dahulu.
  2. Didihkan air, kemudian masukkan tomat yang sudah dikerat2 kulitnya. Rebus hingga empuk dan kulitnya mengelupas.
  3. Setelah tomat empuk, buang kulitnya. Kemudian uleg hingga halus. Sisihkan.
  4. Potong galantin daging sapi menjadi 2 bagian agar memudahkan proses menggoreng. Kemudian masak galantin hingga kuning kecoklatan merata. Tiriskan dan sisihkan.
  5. Tumis bawang bombay sebentar, kemudian masukkan bawang putih yang sudah dihaluskan. Aduk rata, dan tumis hingga harum.
  6. Masukkan tomat yang sudah dihaluskan, kemudian aduk rata dan tumis sebentar sampai tomat mulai berubah warna menjadi agak gelap.
  7. Setelah tomat mulai berubah warna. Kemudian tambahkan air. Aduk hingga rata dan tambahkan saos tomat, saos sambal, saos tiram, garam, gula pasir, lada bubuk dan beri larutan maizena. Masak hingga mengental. Jangan lupa koreksi rasa.
  8. Sambil menunggu saus asam manis nya mengental. Didihkan air, kemudian beri sedikit garam agar warna sayuran tidak layu dan terlihat segar. Masukkan wortel dan buncis secara bergantian hingga empuk. Lalu sisihkan.
  9. Potong2 galantin yang sudah digoreng, siapkan piring saji, kemudian tata galantin, buncis, wortel, dan saus asam manis diatas piring.
  10. Gelantin daging sapi asam manis siap disajikan.

BACA JUGA : Resep Ayam Balado Khas Padang yang Enaknya Nendang

-->

Galantin chicken raudlade

Cookpad

Bahan-bahan:

  • 200 gr ayam giling
  • 50 gr bread crumbs
  • 50 gr susu cair
  • 1 butir telur
  • 1 sdm bawang goreng tumbuk
  • 2 siung bawang putih
  • 1/4 sdt pala bubuk
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1 sdt kecap manis
  • 3/4 sdt gula palem
  • Garam secukupnya

Bahan saus asam manis:

  1. 1 buah tomat
  2. 2 siung bawang putih, haluskan
  3. 1/4 buah bawang bombai, rajang
  4. 3 sdm saus sambal
  5. 1/4 sdt pala bubuk
  6. 1/4 sdt lada bubuk
  7. Gula dan garam secukupnya

Bahan pelengkap:

  • Kentang goreng
  • Wortel rebus
  • Buncis rebus

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan sampai merata, koreksi rasa. Jika sudah pas tuangkan adonan di atas baking paper lalu gulung layaknya menggulung bolu.
  2. Pilin sisi kanan dan kiri, kukus selama 20-30 menit. Dinginkan lalu goreng.
  3. Untuk saus, tumis bawang putih dan bombai, masukan tomat yang sudah di parut. Tambahkan air secukupnya, masukan bahan lainnya masak sampai matang.
  4. Sajikan roulade bersama saus asam manis.

Demikianlah rangkuman informasi tentang resep gelantin Sedulur coba di rumah. Jangan lupa ketika akan memasak galantin Sedulur harus mempersiapkan terlebih dahulu semua bahan dan bumbu ya Sedulur!. 

Sedulur bisa berbelanja berbagai kebutuhan memasak dan bumbu dapur lewat Aplikasi Super. Produknya lengkap dan harganya sangat terjangkau. Cukup download di Play Store, Sedulur sudah bisa belanja kebutuhan memasak hingga kebutuhan rumah tangga sepuasnya. 

Yuk langsung belanja di Aplikasi Super sekarang! Dapatkan casback dan promo menarik lainnya. Ada gratis ongkir setiap hari tanpa minimal belanja lho. Yuk buruan, jangan sampai ketinggalan!