Saat bulan Ramadan seperti saat ini, tahu berbagai macam resep seperti resep es krim Oreo, rasanya menjadi hal yang wajib. Bagaimana tidak? Berbuka puasa dengan takjil itu adalah suatu hal yang nikmat.
Terlebih lagi jika takjil tersebut membuat sendiri rumah, ya kan? Nah, di bawah ini ada beberapa resep es krim Oreo untuk jualan maupun dikonsumsi sendiri. Langsung saja, simak resep-resep di bawah ini.
BACA JUGA: 8 Resep Es Teler Enak Berbagai Macam Isian untuk Buka Puasa
1. Resep es krim Oreo spesial
Bahan:
- 8 keping biskuit Oreo
- 1 sachet susu bubuk full cream
- 1 sachet susu kental manis putih
- 1,5 sdt ovalet
- 2 sdm tepung maizena
- 3 sdm gula pasir
- 350 ml air
Cara membuat:
- Campurkan susu kental manis, susu bubuk, tepung maizena, gula, dan air.
- Lalu masak hingga mendidih dan mengental.
- Jika sudah matang, letakkan dalam wadah.
- Usai uapnya hilang, simpan di dalam freezer selama 4-5 jam.
- Setelah itu, serut es, lalu letakkan di dalam wadah lain.
- Tim ovalet, lalu diamkan sebentar.
- Campurkan es serut dengan ovalet yang sudah ditim.
- Mixer sampai mengental dan mengembang.
- Tambahkan biskuit Oreo yang sudah dihancurkan. Mixer sampai rata.
- Masukkan dalam wadah, simpan ke dalam freezer 7-8 jam.
2. Resep & cara membuat es krim Oreo dengan 2 bahan
Bahan:
- 800 ml whippy cream cair
- 30 keping Oreo (chopper kasar)
Cara membuat:
- Tuang whippy cream ke loyang steinles.
- Mixer dengan kecepatan tinggi sampai kaku.
- Masukan Oreo yang sudah di-chopper
- Tuang ke dalam tempat makan, lalu tutup rapat.
- Masukkan ke dalam freezer selama 7-8 jam.
3. Resep & cara membuat es krim Oreo dengan 3 bahan
Bahan:
- 6 keping Oreo
- 500 ml whipped cream cair dingin
- 100 gr kental manis
Cara membuat:
- Pisahkan biskuit Oreo dengan krimnya.
- Hancurkan biskuit oreo kasar, lalu dinginkan wadah stainless steel di-freezer.
- Masukkan whipped cream cair serta krim Oreo.
- Kocok dengan mixer, namun jangan sampai overmixed.
- Masukkan kental manis, lalu mixer sampai rata.
- Masukkan Oreo, aduk-aduk hingga rata.
- Tuang ke wadah, lalu simpan di freezer semalaman.
4. Resep es krim oreo simple
Bahan:
- 1 bungkus Oreo
- 1 sdm tepung maizena, (larutan dengan 3 sdm air)
- 2 sachet susu kental manis putih
- 500 ml susu UHT full cream putih
- Garam sejumput
Cara membuat:
- Pisahkan kepingan hitam Oreo dengan cream, lalu hancurkan kepingan Oreo. Sisihkan.
- Tuang susu cair di panci.
- Beri garam dan susu kental manis, lalu rebus sambil diaduk-aduk.
- Masukkan cream Oreo, aduk rata.
- Masukan larutan maizena, aduk-aduk.
- Tuang adonan ke wadah berisi remahan Oreo.
- Masukan kedalam frezzer selama 8 jam.
5. Resep & cara membuat es krim Oreo dengan blender
Bahan:
- 250 ml susu UHT
- 1/2 sdm SP (emulsifier)
- 3 sdm maizena
- 5 sdm gula pasir
- 5 sdm susu kental manis putih
- Oreo secukupnya
Cara membuat:
- Campurkan susu cair, SKM, gula pasir, dan tepung maizena. Aduk rata
- Masak hingga mengental. Matikan api.
- Setelah uapnya hilang, pindahkan ke dalam wadah.
- Masukan freezer hingga setengah beku.
- Tim SP dengan 2 sdm air hingga mencair. Biarkan dingin
- Keluarkan dari freezer, lalu campur dengan SP cair.
- Blender hingga kental dan mengembung.
- Taruh dalam wadah, tambah pasta, aduk bersama remahan Oreo.
- Masukkan freezer lagi selama 8 jam.
BACA JUGA: 12 Resep Es Tape Manis & Segar Cocok untuk Berbuka Puasa
6. Resep dan cara membuat es krim Oreo dengan susu kental manis
Bahan:
- 1 bungkus Oreo
- 1 kaleng susu kental manis
- 1 sdm SP munjung (tim)
- 3 sdm gula pasir
- 5 sdm maizena
Cara membuat:
- Campur semua bahan kecuali SP dan Oreo, aduk rata.
- Didihkan sebentar, matikan api, dan angkat.
- Dinginkan dulu, lalu masukkan dalam freezer 8 jam.
- Setelah itu, kerok adonan beku, masukkan SP yang sudah di tim, lalu mixer hingga mengembang.
- Beri Oreo yang sudah diremukkan, cetak ke dalam wadah, lalu masukkan ke freezer sampai 8 jam.
7. Resep es krim Oreo sederhana
Bahan:
- 1 buah Oreo
- Susu kental manis secukupnya
- Air secukupnya
Cara membuat:
- Hancurkan Oreo, lalu masukkan ke dalam cetakan es krim.
- Tuangkan susu kental manis sesuai dengan selera.
- Tambahkan air secukupnya, lalu aduk rata.
- Masukkan stik untuk gagangnya atau tutup jika pakai cetakan.
- Masukkan ke dalam freezer selama kurang lebih 6 jam.
8. Resep es krim Oreo rumahan
Bahan:
- 1 sdm SP
- 2 sachet milo bubuk
- 2 sachet susu kental manis putih
- 2 sdm tepung maizena
- 3 gelas air
- 4/5 sdm gula pasir
- 5 keping Oreo
Cara membuat:
- Masukan susu kental manis, gula, air, milo, dan tepung maizena ke dalam panci.
- Rebus sembari diaduk-aduk.
- Jika sudah mulai kental, matikan api.
- Kemudian tuang dalam wadah, dan setelah dingin masukkan ke dalam freezer 6jam.
- Setelah beku, kerok dan masukkan dalam wadah lain, lalu masukkan SP yang sudah mencair.
- Mixer adonan sampai mengembang.
- Masukkan ke dalam cup es krim dan taburi Oreo.
- Terakhir, masukkan ke dalam freezer dan tunggu hingga beku.
9. Resep es krim Oreo untuk jualan
Bahan:
- 150 gr susu kental manis
- 15-20 keping Oreo
- 250 gr krim kocok
- 250 gr SKM
Cara membuat:
- Hancurkan terlebih dulu Oreo-nya
- Tuang susu, krim segar dan susu kental manis ke dalam wadah.
- Tambahkan biskuit Oreo yang telah dihancurkan, aduk rata.
- Tuangkan ke dalam kotak plastik tahan dingin.
- Kemudian masukkan di freezer kurang lebih 6 jam.
- Apabila ingin rasa es krim lebih padat, aduk-aduk es krim setiap 2 jam sekali selama 2 kali.
10. Resep es krim Oreo lembut
Bahan:
- 1 bungkus Oreo
- 200 ml susu kental manis
- 400 ml whipping cream
Cara membuat:
- Tuang whipping cream ke dalam wadah.
- Kocok menggunakan mixer hingga kaku, namun jangan terlalu lama.
- Kemudian tambahkan susu kental manis, sembari terus di kocok sampai tercampur rata.
- Blender kasar Oreo dan tuang ke atas adonan. Sisakan sedikit untuk taburan.
- Kocok pelan lagi dengan mixer hingga rata.
- Setelah itu, tuang adonan ke dalam wadah, lalu taburi oreo bubuk.
- Masukkan ke dalam freezer selama 6 sampai 12 jam.
BACA JUGA: 8 Resep Sop Tulang Sapi Ala Rumahan yang Enak & Bikin Nagih
Ya, mungkin hanya itu beberapa resep es krim Oreo yang bisa Sedulur coba buat di rumah. Silahkan pilih resep mana yang ingin dibuat di rumah.
Selain memperhatikan resep dengan seksama, jangan lupa untuk menggunakan bahan-bahan yang berkualitas, ya! Agar rasa yang dihasilkan benar-benar nikmat.
Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar. Yuk, unduh aplikasinya di sini sekarang!
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah. Langsung restok isi tokomu di sini aja!