Resep Empal Sambal Hijau Cocok untuk Menu Berbuka Puasa

Resep empal cabe hijau bisa menjadi salah satu menu buka puasa yang menggugah selera. Perpaduan daging yang empuk dengan pedasnya sambal hijau akan membuat siapapun yang mencobanya tidak berhenti mengunyah. Terlebih bila disajikan sebagai menu berbuka, perjuangan menahan lapar dan dahaga selama satu hari seakan terbayar lunas.

Dalam memasak empal cabe hijau, Sedulur bisa menggunakan berbagai bagian daging sapi. Mulai dari daging biasa, sengkel, hingga bagian sandung lamur yang memiliki banyak lemak. Asalkan proses memasaknya benar, empal yang dihasilkan akan sangat lezat untuk dimakan.

Penasaran bagaimana cara membuat resep empal cabe hijau untuk menu buka puasa nanti? Ikuti caranya pada artikel berikut ini, ya!

BACA JUGA: Resep Ayam Goreng Padang Enak, Pas Untuk Lauk Buka Puasa!

Resep empal cabe hijau

Berikut adalah bahan yang dibutuhkan dan cara membuat empal cabe hijau dari bahan sengkel sapi. Simak dengan baik, yuk.

Bahan yang dibutuhkan

empal sambal hijau
Eresep
  • 1 kg sengkel sapi
  • 1 batang serai
  • 4 cm lengkuas
  • 4 lembar daun salam
  • 1 sdm garam
  • 2 sdm kaldu jamur
  • 1 sdt merica bubuk

Sambal cabe hijau:

  • 1 sdm kecap ikan
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm kaldu jamur
  • ½ sdt merica bubuk
  • 10 buah cabe hijau besar
  • 10 buah cabe hijau keriting
  • 10 buah cabe rawit hijau
  • 10 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 lembar daun jeruk purut

Bumbu tabur:

  • Bawang merah goreng

BACA JUGA: Resep Sambal Luat Khas NTT, Pedas Nendang Tapi Bikin Segar!

Cara membuat

empal sambal hijau
TransTV
  1. Siapkan air secukupnya dalam panci dan rebus hingga mendidih. 
  2. Masukkan daging sengkel dengan daun salam, lengkuas dan serai.
  3. Tambahkan bumbu berupa garam, kaldu jamur, dan merica bubuk, lalu rebus hingga daging menjadi lunak.
  4. Untuk membuat sambal cabe hijau, tumbuk kasar bahan bumbu dengan ulekan atau blender.
  5. Selanjutnya tumis sambal cabe hijau dengan minyak secukupnya hingga wangi. 
  6. Tambahkan daun jeruk, garam, merica, kaldu jamur dan masak hingga matang.
  7. Daging sengkel yang sudah empuk kemudian diangkat dan ditiriskan.
  8. Potong-potong kasar daging sengkel dan goreng hingga agak kering kecoklatan.
  9. Pindahkan daging sengkel pada piring saji dan tuangkan sambal cabe hijau di atasnya.
  10. Beri taburan bawang merah goreng dan empal sambal hijau siap disajikan.

Tips yang penting diperhatikan

empal sambal hijau
DETIK.COM

Dalam pembuatan resep empal sambal hijau, ada beberapa hal yang penting untuk Sedulur perhatikan, yaitu:

  1. Sedulur bisa menggunakan bagian daging biasa, daging sengkel, maupun daging sandung lamur yang berlemak untuk membuat menu empal sambal hijau.  
  2. Gunakan api kecil saat menumis sambal cabe hijau. Usahakan untuk memasak sambal hingga benar-benar mendidih dan membentuk gumpalan.
  3. Bila ingin disimpan, usahakan untuk menggoreng terlebih dahulu daging yang akan disajikan. Setelah itu, simpan daging dan sambal dalam wadah terpisah.

Itu dia resep empal sambal hijau yang bisa Sedulur jadikan menu lezat saat berbuka puasa nanti. Meski proses pembuatannya cukup lama, namun hasilnya bisa dipastikan tidak akan mengecewakan. Bisa jadi Sedulur dan keluarga malah merasa ketagihan.

Nah, agar Sedulur tidak membutuhkan banyak waktu untuk belanja kebutuhan memasak dan bumbu dapur selama puasa, Sedulur bisa membelinya melalui Aplikasi Super. Cara belanja praktis ini akan menghemat tenaga dan biaya.

Mengapa demikian? Karena dengan belanja di Aplikasi Super, Sedulur bisa mendapatkan beragam diskon dan cashback menarik dalam setiap transaksi. Selain itu, barang pesanan juga akan dikirimkan langsung sampai ke depan rumah sehari setelah pemesanan. Menarik sekali, bukan? Yuk, segera download aplikasinya di Google PlayStore sekarang!