Bolu pisang yang lembut sangat cocok dinikmati dengan secangkir kopi hangat di pagi hari. Selain itu, camilan yang satu ini juga cocok untuk menemani waktu-waktu ngemil sembari santai. Jadi tidak heran jika resep bolu pisang menjadi salah satu menu yang banyak dicari para ibu untuk dimasak di rumah.
Sedulur bisa memilih antara resep bolu pisang kukus, resep bolu pisang oven, atau resep bolu pisang panggang sesuai keinginan. Untuk itu, langsung saja simak penjelasan yang ada di bawah ini, ya!
BACA JUGA: 7 Resep Kembang Goyang Mudah, Manis, Renyah!
Apa itu bolu pisang?
Bolu pisang merupakan kudapan lezat yang terbuat dari pisang. Makanan ringan ini sangat cocok dijadikan teman minum teh ketika bersantai di sore hari, atau disajikan kepada para tamu yang datang berkunjung ke rumah.
Variasi pada bolu pisang
Dalam pembuatannya, Sedulur dapat membuat variasi bolu pisang sesuai dengan keinginan masing-masing. Baik dengan cara dikukus atau dipanggang, semuanya kembali lagi ke selera pribadi. Namun, keduanya tentu saja sama-sama memiliki cita rasa yang lezat.
Variasi pada bolu pisang juga bisa dibedakan berdasarkan topping yang digunakan. Sedulur dapat menggunakan keju, kacang almond, hingga choco chips untuk membuat bolu pisang yang lezat. Tertarik mencobanya? Berikut adalah kumpulan resep bolu pisang yang bisa Sedulur coba di rumah!
Kumpulan resep bolu pisang panggang dan kukus
Tidak perlu berlama-lama lagi, berikut ini daftar resep bolu pisang yang Sedulur bisa coba buat sendiri di rumah. Beberapa resep mungkin perlu disesuaikan dengan selera masing-masing agar bisa lebih nikmat saat disantap.
1. Resep bolu pisang panggang Ny Liem
Salah satu produsen bolu pisang panggang yang terkenal enaknya adalah Ny Liem. Bagi Sedulur yang tidak sempat keluar rumah dan membeli bolu pisang panggang Ny Liem tersebut, buat saja sendiri dengan mengikuti resep bolu pisang panggang Ny Liem berikut ini.
Bahan-bahan:
- 1 bungkus vanili
- 1 sdt emulsifier
- 100 gr margarin cair
- 140 gr gula pasir
- 140 gr tepung terigu
- 150 gr pisang yang sudah dihaluskan
- 2 sdm susu bubuk
- 4 butir telur
Bahan topping:
- 1 buah pisang, iris
- Kismis secukupnya
Cara membuat:
- Campurkan telur, vanili, gula pasir, serta emulsifier.
- Kocok dengan mixer sampai mengembang.
- Masukkan susu bubuk, dan kocok lagi.
- Tambahkan tepung terigu perlahan, dan kocok sampai merata.
- Campurkan pisang yang telah dihaluskan, kocok lagi.
- Masukkan margarin cair, dan aduk sampai tercampur.
- Oleskan margarin pada loyang, lalu tuangkan adonan.
- Hentakan agar adonan tidak bergelembung.
- Taburkan kismis dan irisan pisang di atasnya.
- Panggang dalam oven selama 45 menit.
2. Resep bolu pisang kukus
Bolus pisang kukus yang harum dan bertekstur lembut sangat nikmat dinikmati kapan saja. Selain itu, cara membuat bolu pisang kukus ini juga sangat mudah. Sedulur hanya perlu mengikuti resep yang akan dijelaskan sebagai berikut.
Bahan-bahan:
- 6 buah pisang kepok matang, lumatkan
- 7 sdm gula pasir
- 2 sdm margarin, cairkan
- 2 butir telur ayam
- 10 sdm tepung terigu
- 1 sdt soda kue
- 1 sdt garam
Cara membuat:
- Kocok telur dan gula menggunakan mixer sampai putih telur berjejak.
- Masukkan tepung terigu, garam, soda kue, dan pisang ke dalam adonan. Aduk hingga merata.
- Tambahkan margarin cair, lalu aduk lagi.
- Oleskan margarin pada loyang, dan tuangkan adonan ke loyang.
- Hentakkan loyang terlebih dahulu, kemudian kukus selama kurang lebih 30 menit.
3. Resep bolu pisang oven
Berikutnya adalah resep untuk membuat bolu pisang oven. Ciri khas dari bolu yang satu ini, terletak pada teksturnya yang lembut semi-semi padat. Jika Sedulur ingin mencobanya. Ikuti resep bolu pisang oven di bawah ini.
Bahan-bahan:
- 4 buah pisang
- 130 gr tepung terigu
- 110 gr gula pasir
- 3 butir telur
- 50 gr mentega dicairkan
- 1 sdt soda kue
- 2,5 gr garam dapur
- 2,5 gr vanili
Cara membuat:
- Campurkan gula dan telur dengan mixer sampai berjejak.
- Masukkan mentega yang sebelumnya sudah dicairkan.
- Masukkan tepung terigu secara perlahan, aduh sampai rata.
- Jika sudah, masukkan pisang yang sudah dihancurkan. Aduk lagi sampai bercampur.
- Oleskan mentega ke loyang, dan taburkan tepung terigu.
- Masukkan adonan ke loyang, dan panggang di dalam oven selama 40 menit.
BACA JUGA: Resep Cimol Anti Meledak, Paling Enak dan Praktis!
4. Bolu pisang panggang keju
Suka dengan keju? Cobalah untuk membuat bolu pisang panggang keju dengan resep berikut.
Bahan-bahan:
- ½ sdt baking powder
- ½ sdt soda kue
- 1 sdm air jeruk lemon
- 100gr keju cheddar parut
- 150 gr mentega
- 175 gr gula pasir halus
- 20 gr sereal jagung plain
- 200 gr tepung terigu
- 3 buah pisang ambon, kupas dan haluskan
- 30 gr susu bubuk
- 4 kuning telur ayam
- 4 putih telur ayam
Cara membuat:
- Kocok mentega dan gula dengan mixer hingga lembut.
- Tambahkan kuning telur satu per satu sembari tetap mengaduk adonan hingga rata.
- Masukkan pisang yang sudah dihaluskan, lalu tambahkan campuran susu bubuk, baking powder, tepung terigu, dan soda kue ke dalam adonan.
- Aduk hingga semua bahan kering tercampur merata.
- Pada wadah terpisah, kocok putih telur hingga kaku.
- Masukkan ke dalam adonan dan aduk dengan spatula secara perlahan supaya putih telur tidak pecah.
- Taburkan parutan keju ke dalam adonan lalu aduk rata. Sisakan sedikit untuk taburan.
- Siapkan loyang yang sudah dilumuri mentega, lalu tuang adonan sampai habis.
- Berikan taburan keju dan panggang dalam oven selama 45 menit dengan suhu 180 derajat celcius.
- Tunggu hingga matang, lalu angkat dan sajikan berbentuk potongan.
5. Resep bolu pisang panggang creamy
Bolu pisang panggang yang creamy juga sangat tepat untuk dinikmati di sore hari. Coba resep berikut ini.
Bahan-bahan:
- ¼ sdt garam
- ½ sdt baking powder
- ½ sdt SP
- ½ sdt vanilla extract
- 150 ml minyak
- 200 gr gula pasir
- 200 gr pisang matang
- 200 gr tepung terigu protein sedang
- 27 gr susu bubuk
- 4 butir telur
- Loyang diameter 24 cm, oles margarin dan taburi tepung
Cara membuat:
- Kupas pisang dan haluskan dengan garpu sampai lembut.
- Kocok campuran telur, gula, SP dan vanilla extract hingga mengembang.
- Tambahkan tepung terigu, susu bubuk, baking powder, dan garam sambil diayak.
- Aduk hingga rata, lalu masukkan pisang yang sudah dihaluskan.
- Tuang sedikit minyak lalu aduk hingga rata dan tidak ada endapan di bawahnya.
- Tuang adonan dalam loyang dan ketuk-ketuk sampai seluruh gelembung udara dalam adonan keluar.
- Panggang dalam oven dengan suhu 180°C api atas bawah selama 30-40 menit.
- Setelah matang, sajikan dengan segelas teh hangat.
6. Bolu pisang panggang dengan kismis
Penggemar kismis wajib merapat. Inilah resep yang bisa Sedulur coba ketika membuat bolu pisang dengan kismis.
Bahan-bahan:
- 1 ½ sendok teh baking powder
- ½ sendok teh garam
- ¼ sendok teh essence pisang
- 100 gr gula palem
- 100 gr gula pasir halus
- 100 gr margarin
- 150 gr mentega tawar
- 150 gr pisang ambon, haluskan
- 275 gr tepung terigu protein sedang
- 5 butir telur
- 50 gr kismis, potong 2 bagian
Cara membuat:
- Kocok secara bersama garam, gula palem, mentega, dan gula pasir sampai tercampur rata.
- Masukkan pisang ambon yang sudah halus bersama essen pisang, lalu aduk kembali hingga rata.
- Masukkan telur satu per satu bergantian dengan sebagian tepung terigu dan baking powder sembari diayak dan dikocok.
- Tambahkan kismis yang sudah dipotong ke dalam adonan sambil terus diaduk.
- Tuang adonan pada loyang yang sebelumnya telah dioles margarin dan ditaburi sedikit tepung terigu.
- Panggang dengan api bawah suhu 180 derajat celcius selama 50 menit hingga matang dan sajikan.
BACA JUGA: Resep Pisang Goreng Crispy, Mudah di Buat dan Enak Banget!
7. Resep bolu pisang kukus sederhana
Ingin membuat bolu pisang sederhana? Resep berikut tampaknya sangat tepat untuk Sedulur.
Bahan-bahan:
- ½ gelas minyak goreng
- ½ sdm soda kue
- 1 jumput garam
- 1 kemasan kecil vanili
- 2 telur
- 3 pisang Ambon
- 7 sdm terigu
- 9 sdm gula pasir
Cara membuat:
- Siapkan kukusan dengan memanaskan kukusan sampai airnya mendidih.
- Di sisi lain, haluskan pisang di mangkuk dengan garpu.
- Kocok telur, garam, vanili, dan gula pasir sampai tercampur merata.
- Tambahkan terigu dan soda kue, lalu aduk lagi hingga rata.
- Campurkan dalam pisang yang sudah dihaluskan, lalu aduk rata sambil ditambahkan minyak goreng.
- Siapkan loyang dan olesi sedikit minyak.
- Masukkan ke dalam kukusan dan masak selama 25 menit dengan api sedang.
- Setelah matang, bolu pisang kukus sederhana siap disajikan.
8. Bolu pisang fibercreme
Bahan-bahan:
- 1 sdt baking soda
- 2 sdt BPDA (baking powder double acting)
- 240 gr gula pasir
- 300 gr pisang raja, haluskan
- 360 gr margarin, lelehkan
- 40 gr fibercreame
- 400 gr terigu protein sedang
- 6 butir telur
Cara membuat:
- Aduk rata campuran tepung terigu, baking soda, dan BPDA pada mangkok sambil diayak.
- Lelehkan margarin, lalu tambahkan fibercreame dan aduk rata.
- Campurkan gula pasir dan telur dengan mixer hingga putih dan kental berjejak.
- Tambahkan tepung sambil terus dimixer kecepatan rendah.
- Masukkan pisang yang sudah halus, dan masukkan lelehan margarin.
- Aduk dengan spatula hingga adonan merata.
- Siapkan loyang yang sudah diolesi margarin dan sedikit taburan terigu, lalu masukkan adonan hingga habis.
- Hentakkan adonan sesekali dan oven dengan suhu 180°C selama kurang lebih 30 menit dengan api bawah.
- Pindahkan ke api atas kurang lebih 7 menit dan tunggu hingga matang.
- Angkat dari oven dan bolu pisang siap disajikan.
9. Resep bolu pisang gluten free
Ingin camilan sehat dari pisang? Bolu pisang gluten free dapat menjadi pilihan tepat.
Bahan-bahan:
- 1 sdm air perasan jeruk nipis
- 1 sdt sp
- 100 gr coconut cooking oil
- 100 gr tepung mocaf
- 150 gr palm sugar
- 150 gr tepung beras merah
- 2 sdm chia seed
- 300 gr pisang barangan, haluskan
- 50 gr tepung tapioka
- 6 butir telur yang besar
- Pasta vanila secukupnya
Cara membuat:
- Kupas pisang dan haluskan dengan garpu.
- Tambahkan air perasan jeruk nipis, lalu sisihkan.
- Di wadah yang lain, mixer telur, gula palem, dan SP dengan kecepatan tinggi sampai adonan mengembang.
- Tambahkan pisang yang sudah dihaluskan, lalu mixer sebentar hingga rata.
- Tambahkan vanili dan chia seed, lalu aduk dengan spatula.
- Masukan semua tepung (beras, mocaf, tapioka), lalu mixer dengan kecepatan rendah sebentar saja.
- Tuang CCO dan aduk kembali dengan spatula.
- Siapkan loyang yang sudah dioles margarin dan sedikit tepung, lalu tuang adonan.
- Panggang bolu pisang dengan suhu 180°Cselama 30 menit sampai matang sempurna.
- Angkat dari oven dan sajikan dengan segelas teh hangat.
BACA JUGA: Resep Cimol Anti Meledak, Paling Enak dan Praktis!
10. Resep bolu pisang mocca kukus
Resep terakhir adalah bolu pisang mocca yang sangat mudah dibuat. Cukup dikukus saja!
Bahan-bahan:
- ½ sdt baking powder
- ½ sdt soda kue
- ¼ sdt vanilla bubuk
- 3 butir telur
- 4 tetes pasta mocca
- 5 sdm margarin
- 6 buah pisang sedang
- 7 sdm gula pasir
- 9 sdm tepung terigu
- Susu bubuk secukupnya
Cara membuat:
- Lelehkan margarin dengan api kecil, lalu sisihkan.
- Gunakan garpu untuk menghaluskan pisang, lalu sisihkan.
- Dalam wadah yang lain, kocok telur, gula pasir, dan vanilla bubuk hingga larut dan mengembang.
- Tambahkan pisang yang sudah dihaluskan, lalu aduk rata sambil ditambahkan tepung terigu, baking powder, dan soda kue.
- Aduk hingga rata sampai tidak ada adonan yang bergerindil.
- Masukkan margarin cair dan susu bubuk, lalu aduk merata pada adonan,
- Tambahkan pasta mocca, aduk merata, dan masukkan dalam loyang yang sudah diolesi margarin dan sedikit tepung terigu.
- Panaskan kukusan, lalu kukus adonan dengan api sedang selama 30 menit.
- Setelah matang, keluarkan bolu dari loyang dan potong menjadi beberapa bagian sebelum dihidangkan.
Itu tadi 10 resep bolu pisang enak dan lembut yang bisa Sedulur coba di rumah. Diolah dengan cara dikukus atau dipanggang, bolu pisang tetap cocok jadi teman minum teh yang lezat.
Nah, agar bolu pisang yang Sedulur buat semakin lezat, pastikan bahan-bahan yang digunakan berkualitas, ya! Mulai dari tepung terigu, gula pasir, margarin, susu bubuk, hingga keju harus terbaik. Pastikan Sedulur hanya membelinya melalui Aplikasi Super.
Selain mendapatkan bahan-bahan berkualitas, belanja di Aplikasi Super juga banyak promonya, lho! Sedulur bisa dapetin berbagai diskon menarik, cashback, dan voucher gratis ongkir tanpa minimal pembelian. Segera download aplikasinya di PlayStore dan nikmati kemudahan belanja hanya dengan satu aplikasi saja!