bumbu sop daging sapi

Sop daging merupakan hidangan berkuah yang cocok disantap kapan saja, baik untuk sarapan, makan siang, bahkan makan malam. Selain daging sapi yang berkualitas, kunci kenikmatan dari hidangan ini ada pada bumbu sop daging sapi itu sendiri.

Sama saja jika Sedulur sudah menggunakan daging berkualitas tinggi namun tidak bisa memasaknya dengan benar. Tentu saja rasa sop tersebut akan terasa kurang. Namun tidak perlu khawatir, di bawah ini ada resep dan bumbu sop daging sapi yang bisa Sedulur praktikkan.

BACA JUGA: Resep Tahu Campur khas Surabaya, Bumbunya Nikmat!

1. Resep sop sapi daging bening

bumbu sop daging sapi bening
masakapahariini

Berikut ini bahan, cara membuat, dan bumbu sop daging sapi bening sederhana yang perlu Sedulur ketahui.

Bahan:

  • ¼ kg daging sapi
  • 1 buah kentang besar, potong kasar
  • 1 buah tomat, potong kasar
  • 1 buah wortel besar, potong kasar
  • 1 tangkai daun sop atau seledri
  • 2 lembar daun bawang
  • 3 lembar kol, potong kasar

Bumbu halus:

  • ½ sdt garam
  • ½ sdt kaldu bubuk
  • 2 sdt lada
  • 3 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah

Cara membuat:

  1. Rebus daging sapi yang sudah disiapkan
  2. Tumis bumbu halus, masukkan air, sayuran, serta daging yang sebelumnya telah direbus
  3. Masak sampai mendidih
  4. Tambahkan garam dan kaldu bubuk. Koreksi rasa
  5. Jika sudah mendidih, masukkan daun bawang, tomat, dan juga daun sop atau seledri
  6. Sajikan

2. Resep sop daging wortel dan kentang

wortel dan kentang
cnnindonesia

Sedulur perlu memperhatikan cara membuat, bahan, serta bumbu sop daging sapi spesial dengan kentang dan wortel di bawah ini.

Bahan:

  • 300 gram daging sapi
  • ¼ sdt jinten
  • ¼ sdt pala, parut
  • ½ sdt lada bubuk
  • 1 buah tomat
  • ½ kaleng kornet, potong dadu
  • 2 batang daun bawang
  • 2 cm jahe, geprek
  • 3 buah kentang, potong dadu
  • 4 buah wortel, potong
  • 6 siung bawang merah
  • Garam
  • Kaldu bubuk
  • Merica
  • Kol

Cara membuat:

  1. Presto dulu daging sapi lalu potong-potong
  2. Masukkan ke air kaldu rebusannya
  3. Tumis bawang merah sampai harum, masukkan ke rebusan daging
  4. Masukkan wortel kentang, dan bumbu yang lain
  5. Masukkan tomat dan daun bawang, koreksi rasa
  6. Sajikan dengan taburan bawang goreng

BACA JUGA: Resep Ayam Rica Rica Kemangi Bumbu Pedas dan Sedap

3. Resep sop daging sapi bumbu rempah

resep sop daging sapi bumbu rempah
fimela

Untuk membuat sop daging sapi yang khas bumbu rempah, ikuti resep di bawah ini.      

Bahan:

  • 500 gram daging sapi
  • ½ buah pala parut
  • 1 btg kayu manis
  • 1 buah bunga lawang
  • 1 buah tomat
  • 1 liter air
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 2 buah wortel, potong
  • 3 buah kentang, potong dadu
  • 5 butir cengkeh
  • Buncis
  • Daun bawang
  • Seledri
  • Garam
  • Gula
  • Lada
  • Kol
  • Sejempol kecil jahe, geprek

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah

Cara membuat:

  1. Potong dan rebus daging hingga empuk
  2. Tumis bumbu halus, jahe, dan bahan yang lain
  3. Masukkan daging, kentang, wortel, beri air, dan masak sampai matang
  4. Masukkan kol dan buncis
  5. Beri garam, gula, kaldu jamur, serta lada. Koreksi rasa
  6. Masukkan irisan tomat, seledri, dan daun bawang
  7. Sajikan dengan goreng

4. Resep sop buntut

sop buntut
dapurkobe

Ekor atau buntut sapi merupakan salah satu bagian yang dagingnya paling nikmat. Berikut cara mengolahnya menjadi sop yang lezat.

Bahan:

  • 1 kg buntut sapi
  • 150 gram kacang hijau, cuci rendam selama 1 jam
  • 2 buah wortel, potong-potong
  • 3 buah kentang, potong-potong
  • Daun prei, iris
  • Tomat cincang

Bumbu halus:

  • 2 bungkus rempah sop
  • 3 buah kemiri
  • 3 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih

Cara membuat:

  1. Rebus buntut sapi sampai dagingnya lembut
  2. Tambahkan 1 sdm garam, lalu rebus lagi sampai 1 jam
  3. Masukkan kacang hijau, dan rebus sampai kacang hijau empuk
  4. Masukkan wortel dan kentang, tunggu sampai empuk
  5. Tumis bumbu halus di wajan lain, lalu masukkan ke dalam air rebusan sop
  6. Tambahkan batang seledri, koreksi rasa, dan angkat jika sudah sesuai
  7. Sajikan dengan potongan seledri, tomat potong, dan bawang goreng

Itulah resep dan bumbu sop daging sapi bening serta beberapa varian lain yang bisa Sedulur ikuti. Perlu diingatkan sekali lagi, kunci utama dalam pembuatan sop itu ada pada kuahnya. Jadi pastikan jangan sampai ada bumbu untuk kuah yang terlewatkan ya. Selain itu, penggunaan bahan-bahan yang berkualitas juga berperan penting dalam hal ini. Jangan sampai penggunaan bahan salah membuat hasil masakan jadi kurang maksimal.

Sedulur yang membutuhkan sembako, bisa membeli di Aplikasi Super, lho! Sedulur akan mendapatkan harga yang lebih murah dan kemudahan belanja hanya lewat ponsel. Yuk unduh aplikasinya di sini sekarang.

Sementara Sedulur yang ingin bergabung menjadi Super Agen bisa cek di sini sekarang juga. Banyak keuntungan yang bisa didapatkan, antara lain mendapat penghasilan tambahan dan waktu kerja yang fleksibel! Dengan menjadi Super Agen, Sedulur bisa menjadi reseller sembako yang membantu lingkungan terdekat mendapatkan kebutuhan pokok dengan mudah dan harga yang lebih murah.