Bingung memilih menu untuk santap sahur di rumah? Sedulur bisa mencoba resep balado telur puyuh yang pedas, gurih, dan pastinya mudah dibuat. Resep balado telur puyuh ini cocok dijadikan pilihan menu sahur yang simpel tapi dijamin bikin nagih.
Pensaran dan tertarik untuk mencoba balado telur puyuh? Berikut sudah dirangkum resep selengkapnya.
BACA JUGA: Resep Udang dan Tahu Balado, Cocok untuk Buka Puasa
Mengenal Manfaat Telur Puyuh
Selain lezat, balado telur puyuh bisa menjadi alternatif pilihan menu sahur yang kaya nutrisi. Pasalnya telur puyuh dikenal sebagai salah satu sumber protein di samping juga mengandung vitamin serta mineral, seperti vitamin B12, vitamin D, zat besi, fosfor, dan riboflavin.
Berbagai nutrisi tersebut memiliki manfaat bagi kesehatan, di antaranya sebagai berikut.
- Membantu memperbaiki jaringan tubuh yang rusak.
- Membantu mengobati alergi.
- Menjadi alternatif sumber protein yang rendah kolesterol.
- Membantu mengurangi peradangan.
- Membantu penyerapan kalsium.
BACA JUGA: Resep Sop Telur Puyuh Lezat dan Segar untuk Hidangan Sahur!
Resep Telur Puyuh Balado
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 20 butir telur puyuh, rebus lalu kupas dan goreng
- 50 gram cabai merah, haluskan
- 5 buah cabai rawit merah, haluskan
- 2 siung bawang merah, iris halus
- 50 gram tomat, potong kecil
- 25 gram petai, kupas lalu belah 2
- 50 gram udang kupas, goreng
- Kecap ikan secukupnya
- Terasi secukupnya
- Garam secukupnya
- Minyak Goreng Perirasa
- Air secukupnya
Cara membuat:
- Panaskan sedikit Minyak Goreng Perirasa, lalu masukkan bawang merah, petai, udang, dan cabai yang sudah dihaluskan. Tumis sampai harum.
- Masukkan potongan tomat, terasi, dan kecap ikan. Aduk sampai tercampur rata.
- Bumbui dengan garam, lalu koreksi rasa. Sedulur juga bisa menambahkan air agar bumbu tidak gosong.
- Masukkan telur puyuh yang sudah digoreng, aduk kembali. Masak sampai bumbu meresap.
- Telur puyuh balado siap disajikan.
BACA JUGA: Resep Ikan Tongkol Balado yang Lezat, Dijamin Nambah Nasi!
Resep Telur Puyuh Kuah Santan Balado
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 30 butir telur puyuh, rebus lalu kupas
- 200 ml santan
- 1 ruas jari lengkuas
- 1 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sdm gula merah
- 1 sdm kecap manis
- Minyak Goreng Perirasa
- Air secukupnya
Bahan bumbu halus:
- 5 buah cabai rawit merah
- 10 buah cabai merah
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri, sangrai
- 1/2 sdt merica
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Pertama, rebus cabai rawit dan cabai merah sampai lunak. Kemudian, haluskan cabai bersama bahan-bahan untuk bumbu halus lainnya.
- Panaskan sedikit minyak di wajan, lalu masukkan bumbu halus. Tumis sampai harum.
- Masukkan lengkuas, daun salam, dan daun jeruk. Tumis kembali.
- Tuangkan santan, lalu tambahkan gula merah dan kecap manis. Aduk rata dan masak sampai kuah mendidih.
- Masukkan telur puyuh yang sudah dikupas. Lanjutkan memasak sampai kuah menyusut dan bumbu meresap.
- Telur puyuh dengan kuah santan balado siap disajikan.
Itu dia resep telur puyuh bumbu balado yang lezat dan praktis. Sedulur tidak perlu khawatir karena bahan-bahan resep kali ini bisa ditemukan dengan mudah di toko kelontong dan di SuperApp. Jadi dijamin tidak akan kerepotan saat membuatnya.
SuperApp sendiri adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Kalau kamu tertarik menggunakan SuperApp, bisa cari tahu lebih banyak informasinya lewat media sosial Instagram SuperApp. Selamat mencoba ya!