ayam bakar bbq

Ayam bakar BBQ dapat menjadi pilihan yang tepat untuk santapan keluarga, mau untuk sarapan hingga makan malam pasti cocok. Ayam bakar ini memiliki cita rasa yang kaya dan lezat karena dipanggang dengan saus BBQ yang khas.

Rasa manis dan gurih dari saus BBQ bisa memberikan variasi rasa yang menyenangkan di tengah rutinitas keluarga Sedulur. Selain itu, ayam adalah sumber protein yang baik. Protein tinggi tersebut membantu menjaga kenyang lebih lama dan memberikan energi yang dibutuhkan untuk beraktivitas seharian.

Nah, bagi yang ingin menyiapkan hidangan ayam bakar BBQ, berikut ini ada beberapa variasi resep yang bisa Sedulur ikuti!

BACA JUGA: Resep Ayam Bakar Ungkep Simpel

1. Resep Ayam Bakar BBQ

ayam bakar bbq
Unsplash/Elena Leya

Bahan:

  • 1 ekor ayam kecil
  • 1/2 kantong saus barbeque
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 jumput garam
  • Margarin secukupnya

Cara membuat”

  • Pertama, cuci dan bersihkan dulu ayam serta siapkan saus barbeque.
  • Kemudian rebus ayam dengan metode 7-30-5. Angkat.
  • Balur daging ayam dengan saus barbeque.
  • Beri parutan bawang putih serta kecap manis, diamkan dulu minimal 30 menit.
  • Jika sudah, lanjut dengan mengukus sampai bumbu meresap dan ayam matang.
  • Siapkan teflon, kemudian beri margarin.
  • Panggang ayam dengan api kecil sampai coklat keemasan.
  • Angkat dan sajikan!

BACA JUGA: Resep Telur Puyuh Balado, Lauk Sederhana yang Sedap

2. Resep Ayam Bakar BBQ Pedas

ayam crispy saus tiram
Unsplash/Deepak Surya

Bahan:

  • 1 kg ayam potong
  • 3 sdm saus sambal
  • 1 sdm mentega
  • 5 siung bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • 20-25 pcs cabai merah
  • 2 sdm saus tiram
  • Lada bubuk secukupnya
  • 1 sdm kecap manis
  • 2 sdm minyak goreng
  • 1/2 lingkaran gula merah
  • 2-3 sdm saus tomat
  • 3-4 sdm saus barbeque
  • 5-8 cabai rawit

Cara membuat:

  • Cuci bersih ayam potong, beri perasan jeruk nipis, diamkan 10 menit. Bilas lagi.
  • Rebus air, masukkan bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan cabai rawit. Masak 10 menit, angkat dan tiriskan.
  • Blender cabai dan bawang sampai halus.
  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai matang.
  • Masukkan bumbu barbeque, saus tomat, saus sambal, saus tiram, garam, lada, dan gula merah. Aduk rata.
  • Masukkan potongan ayam, aduk rata.
  • Tambahkan air sedikit demi sedikit, aduk dan biarkan meresap.
  • Tambahkan kecap manis, tes rasa dan angkat.
  • Panggang ayam di atas teflon dengan sedikit margarin dan olesan bumbu.
  • Angkat dan sajikan!

3. Resep Ayam Bakar BBQ Karamel

ayam bakar bbq
Unsplash/Ryan Kwok

Bahan:

  • 1 ekor ayam (potong 6)
  • 1 butir Jeruk nipis
  • 1 sdt garam
  • 10 gram totole
  • 10 sdm saus barbeque instan
  • 10 sdm saus tomat
  • 10 siung bawang putih
  • 2 sdt lada
  • 200 cc air panas
  • 200 gram gula pasir
  • 5 sdm saus tiram

Cara membuat:

  • Tuang gula pasir ke dalam panci, beri 2 sdm air, rebus dengan api paling kecil.
  • Jika sudah mulai cair, aduk dan masukan air panas secara bertahap.
  • Cuci ayam, beri perasan air jeruk nipis, lalu biarkan 30 menit.
  • Cincang bawang putih, kemudian tumis sampai harum.
  • Masukan bawang putih ke dalam caramel bersama saus tomat, saus barbeque, saus tiram, garam, lada, serta totole.
  • Masukan ayam ke dalam saus, masak hingga matang. Angkat.
  • Panaskan teflon, panggang ayam dengan olesan saus BBQ karamel sampai matang.
  • Angkat dan sajikan!

Itulah beberapa variasi resep ayam bakar BBQ yang dapat disajikan untuk menu istimewa saat berkumpul bersama keluarga. Hidangan yang satu ini dapat disajikan dengan nasi dan pelengkap seperti sayuran segar.

Sedulur juga tidak perlu khawatir karena bahan-bahan resep kali ini bisa ditemukan dengan mudah di toko kelontong dan di SuperApp. Jadi dijamin tidak akan kerepotan saat membuatnya.

SuperApp sendiri adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Kalau kamu tertarik menggunakan SuperApp, bisa cari tahu lebih banyak informasinya lewat media sosial Instagram SuperApp. Selamat mencoba ya!