cek paket nelpon im3

Dengan cek nomor XL masa tenggang, maka kita dengan cepat mengetahui apakah kartu XL yang digunakan masih aktif atau tidak. Ya, setiap nomor XL sendiri memiliki batas masa tenggang masing-masing, sesuai dengan kapan terakhir pulsa di nomor tersebut diisi.

Dikutip dari laman resmi provider XL, masa tenggang dari sebuah nomor adalah 50 hari setelah masa aktifnya selesai. Jika tidak kunjung dilakukan pengisian pulsa hingga berakhirnya masa tenggang, maka nomor tersebut akan hangus dan tidak dapat digunakan lagi.

Maka dari itu, penting untuk mengetahui selalu rutin cek nomor XL masa tenggang demi keberlangsungan penggunaan nomor seluler. Bagi yang belum tahu bagaimana cara melakukannya, berikut ini ada 3 cara yang dapat dilakukan.

BACA JUGA: Terbaru! 7 Cara Cek Nomor IM3 dengan Mudah dan Cepat

1. Melalui kode dial

Pexels/Cottonbro Studio

Untuk cara cek nomor XL masa tenggang yang pertama, adalah melalui kode dial. Nantinya Sedulur bisa menuliskan kode dial pada aplikasi telepon, kemudian tekan panggil. Nah, langsung saja ikuti petunjuk yang diberikan di bawah ini sampai mendapat informasi mengenai masa tenggang kartu XL!

  • Langkah pertama, silahkan buka dulu menu Telepon atau Panggilan di HP.
  • Setelah itu, langsung saja ketika kode dial *123# atau *808#,
  • Lalu tekan tombol Call atau tombol Panggil yang berwarna hijau.
  • Tunggu selama beberapa saat, hingga muncul menu notifikasi di layar HP.
  • Di dalam menu tersebut, terdapat berbagai informasi mengenai nomor yang digunakan, termasuk masa tenggangnya.

Namun perlu untuk diketahui, terhitung sejak tanggal 1 Februari 2023 lalu, kode *123# sudah tidak dapat digunakan lagi, dan dialihkan ke kode *808#. Akan tetapi, masih ada beberapa pengguna XL yang masih bisa menggunakan kode *123# untuk melakukan pengecekan masa tenggang kartu.

2. Melalui aplikasi MyXL

cek nomor xl masa tenggang
Unsplash/Tim Mossholder

Cara yang berikutnya adalah dengan menggunakan aplikasi MyXL. Ya, MyXL sendiri adalah aplikasi resmi yang dirilis oleh provider XL bagi para pelanggan untuk mengakses berbagai layanan dari operator XL. Untuk cek nomor XL masa tenggang dari aplikasi MyXL, berikut ini caranya!

  • Silahkan download dulu aplikasi MyXL dari Google PlayStore atau App Store.
  • Jika sudah, langsung saja buka aplikasi tersebut.
  • Sekarang daftar atau login dengan menggunakan nomor XL yang dimiliki.
  • Berikutnya masukkan kode verifikasi yang dikirimkan ke nomor yang didaftarkan.
  • Pilih menu Lanjutkan.
  • Perhatikan informasi sisa pulsa yang tersisa, di bagian bawahnya ada informasi mengenai masa tenggang dari nomor tersebut.

Untuk menggunakan cara yang kedua ini, pastikan ponsel terhubung dengan koneksi internet, ya! Pasalnya seperti aplikasi online lainnya, MyXL hanya dapat digunakan jika ponsel terhubung dengan internet, baik itu dengan menggunakan jaringan Wi-Fi maupun seluler.

BACA JUGA: Ini Cara Cek Kuota XL Xtra Combo Lite yang Mudah dan Cepat!

3. Melalui website XL

cek nomor xl masa tenggang
Pexels/Porapak Apichodilok

Jika memori pada ponsel yang digunakan sudah tidak cukup untuk menambah aplikasi, maka tidak usah khawatir. Sedulur masih bisa memanfaatkan website atau situs resmi dari provider XL untuk mengakses berbagai layanan, termasuk cek nomor XL masa tenggang dengan cara berikut!

  • Pertama, silahkan buka dulu aplikasi web browser yang ada di HP.
  • Setelah itu, kunjungi laman resmi XL di my.xl.co.id.
  • Pilihlah bahasa Indonesia, lalu masukkan nomor XL yang digunakan pada kolom yang tersedia.
  • Tunggu selama beberapa saat sampai SMS berisikan kode verifikasi masuk.
  • Jika sudah, gunakan kode tersebut untuk bisa masuk ke dalam akun MyXL di website.
  • Sama seperti sebelumnya, informasi tentang masa tenggang ada di bagian sisa pulsa.

Sama seperti cara yang sebelumnya, untuk bisa mengakses website resmi XL ini juga dibutuhkan koneksi internet. Hanya saja, Sedulur tidak perlu menginstal aplikasi tambahan dan sisa ruang di memori ponsel bisa tetap terjaga.

Nah, itu dia beberapa cara untuk cek nomor XL masa tenggang yang bisa dilakukan. Jika ketika dicek sudah hampir mendekati masa tenggang, jangan ragu untuk segera mengisi ulang pulsa. Hal ini dilakukan agar nomor XL yang digunakan tidak hangus dan pada akhirnya tidak dapat digunakan kembali.