Teknik Mengambil Bola Rendah dalam Bola Voli Secara Tepat

Teknik mengambil bola rendah dalam bola voli wajib dimiliki dan dikuasai bagi setiap pemainnya. Hal ini dikarenakan passing bawah merupakan salah satu teknik dasar dalam olahraga yang satu ini. Biasanya, teknik ini digunakan untuk menerima bola yang datang dan meluncur ke arah bawah. 

Digging dan passing bawah merupakan dua hal yang berbeda, tergantung dalam kondisi yang diperlukan untuk memakainya. Ketika pemain ingin mengambil bola rendah untuk mengumpan, maka mereka akan menggunakan passing bawah. Sementara itu, digging digunakan ketika pemain voli menyelamatkan bola rendah dari serangan lawan. Berikut adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam teknik mengambil bola rendah dalam bola voli.

BACA JUGA: 18 Olahraga Kardio yang Banyak Manfaat dan Mudah Dilakukan

1. Cara melakukan passing bawah

teknik Mengambil Bola Rendah dalam Bola Voli
Pikiran Rakyat

Pukulan yang dilakukan dengan cepat dan kuat dalam permainan bola voli adalah pukulan smash. Smash merupakan teknik yang berbeda dengan passing bawah yang digunakan untuk menerima bola dari servis lawan. Berikut adalah cara untuk melakukan passing bawah yang bisa diterapkan.

Sikap permulaan

Salah satu pukulan pembuka dalam bola voli disebut servis. Pada mulanya, servis ini hanya merupakan pukulan untuk mengawali suatu permainan dalam bola voli serta serangan pertama yang sangat mematikan bagi pihak lawan. 

Selain melakukan servis, ada pula passing bawah yang juga merupakan teknik dasar dalam permainan ini. Untuk sikap permulaannya, caranya adalah menekuk kedua lutut dengan badan sedikit dibungkukkan ke depan. 

Kemudian, berat pada badan menumpu pada telapak kaki bagian depan agar bisa mendapatkan keseimbangan. Sehingga, bisa mudah dan cepat untuk bergerak ke segala arah. Posisi kedua tangan saling berpegangan dengan letak punggung tangan berada di atas telapak tangan kiri. 

Sikap saat perkenaan

Saat melakukan perkenaan, cara yang dilakukan adalah dengan mengayunkan kedua lengan menuju arah bola. Sumbu gerak di persendian dan siku harus dalam keadaan lurus. Perkenaan bola adalah bagian dari proksimal lengan. Kedua lengan kemudian diayunkan ke arah bola, dengan sumbu gerak tersebut dalam keadaan lurus.

Sikap akhir

Apabila permainan bola voli melewati luar road/antene maka bola tersebut dinyatakan mati atau keluar (out) dan pihak lawan berhak mendapatkan satu poin. Untuk menghindarinya, kaki belakang melangkah ke depan untuk mengambil posisi siap kembali setelah ayunan lengan mengenai bola. Untuk passing bawah, ayunan lengannya tidak melebihi sudut 90 derajat dengan badan atau bahu.

2. Kesalahan umum dalam melakukan passing bawah

teknik Mengambil Bola Rendah dalam Bola Voli
Unsplash

Dalam permainan bola voli, pukulan yang tidak boleh dilakukan adalah pukulan yang tidak sempurna atau double. Terdapat pula hal lainnya yang tidak boleh dilakukan dan merupakan kesalahan umum dalam melakukan passing bawah, yaitu:

  • Pemain yang menerima bola meletakkan posisi tangan yang terlalu tinggi. Selain itu, pemain juga menempatkan posisi lengan berada pada bagian atas bahu.
  • Sebelum, pada saat, atau sesaat sesudah menerima bola, lengan pemain terpisah secara sesaat. Posisi yang benar adalah tangan pemain tetap menyatu dengan erat.
  • Bola yang diterima pemain mendarat pada daerah lengan di dekat siku. Posisi yang benar adalah bola diterima oleh bagian kepalan tangan.
  • Tubuh dibungkukkan terlalu rendah karena pemain menekuk pinggang. Sehingga, operan yang kemudian diberikan akan menjadi terlalu kencang dan rendah. Harusnya, bagian tubuh yang ditekuk adalah bagian lutut.

BACA JUGA: 18 Manfaat Renang Secara Rutin, Baik untuk Kesehatan Tubuh

3. Fungsi dan tujuan teknik passing bawah

Unsplash

Seperti yang telah diketahui bahwa jumlah pemain bola voli dalam satu regu adalah terdiri dari enam pemain utama dan empat pemain cadangan. Jadi, total jumlah pemainnya maksimal dalam satu regu adalah 10 orang. Pemain utama yang berada di dalam minimal empat dan maksimal enam orang.

Berbagai teknik dalam olahraga ini memiliki fungsi dan tujuan tertentu. Untuk teknik passing bawah, tujuannya adalah untuk bertahan dan menyerang. Saat sedang bertahan, istilah yang sering digunakan adalah digging. Fungsinya adalah untuk menahan smash atau penyerangan yang dilakukan musuh ketika tembus blok yang dibangun oleh tim.

Jika digging sudah berhasil dilakukan, maka bola akan dimanfaatkan tosser untuk melakukan serangan balik. Sementara itu ketika dalam posisi menyerang, maka istilah yang banyak dipakai adalah passing bawah. Tujuannya adalah untuk membangun serangan dengan melakukan beberapa umpan.

4. Variasi gerak lainnya dalam bola voli

Unsplash

Passing bawah adalah salah satu teknik dalam permainan bola voli yang dapat digunakan untuk menyambut bola servis lalu mengoperkan kepada tosser untuk memudahkannya dalam memberikan umpan yang baik bagi smasher. Selain gerakan tersebut, ada pula teknik lain yang perlu dikuasai oleh setiap pemain, yaitu:

Passing atas

Teknik permainan bola voli yang bertujuan untuk mengambil bola hasil servis lawan dinamakan receive. Bentuk receive seringkali berupa passing bawah, bahkan sampai menjatuhkan badan ke depan atau digging. Ini berbeda dengan passing atas yang cara melakukannya adalah dengan mengoper atau menerima bola dengan dua tangan di atas kepala. Teknik ini wajib dikuasai oleh para pemain supaya bisa melakukannya dengan sempurna dan benar.

Smash

Istilah ini bisa juga disebut dengan spike. Smash atau spike merupakan sebuah teknik dasar yang ada dalam olahraga ini. Untuk memainkannya dengan benar, maka gerakan variasi ini harus dikuasai supaya bisa mencetak poin dan memenangkan pertandingan. Teknik ini berupa pukulan akhir yang bisa diselesaikan jika bola berada di posisi yang cukup tinggi. Ketika melakukannya, biasanya jaraknya cukup dekat dengan net.

Servis atas

Service dalam bola voli diartikan sebagai pukulan pertama yang dilakukan sebagai tanda mulainya permainan. Teknik ini juga menjadi hal yang paling mendasar dalam permainan bola voli. Ini merupakan sebuah gerakan pukulan yang bisa dilakukan melalui net dengan cara mengarahkannya pada area kosong milik musuh atau tim lawan. 

Bisa juga dilakukan dengan cara diarahkan ke pemain lawan yang sekiranya tampak lengah dan lemah. Sehingga, lawan tak akan mampu untuk mengolah bola yang sudah diservis. Lalu, secara otomatis tim sendiri yang mendapatkan poin. 

Demikian ulasan menarik seputar teknik mengambil bola rendah dalam bola voli yang bisa Sedulur pelajari. Agar latihan semakin lancar, jangan lupa untuk mengimbanginya dengan makan makanan bergizi dan rutin pemanasan sebelum aktivitas olahraga, ya. Semoga bermanfaat!

Sedulur yang membutuhkan sembako, bisa membeli di Aplikasi Super lho! Sedulur akan mendapatkan harga yang lebih murah dan kemudahan belanja hanya lewat ponsel. Yuk unduh aplikasinya di sini sekarang.