Salah satu bahasa daerah yang paling dikenal oleh sebagian besar masyarakat Indonesia adalah bahasa Jawa. Bahasa ini banyak digunakan karena memiliki variasi dalam menyatakan satu bentuk, kondisi, atau hal-hal yang lainnya. Banyak yang bertanya saestu artinya apa, hal tersebut karena kata saestu sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
Arti saestu dalam bahasa Jawa dapat digunakan untuk beberapa kondisi. Tidak hanya untuk menyatakan keyakinan atas sesuatu tanpa rasa ragu, kata ini juga biasa digunakan untuk mengungkap suatu kebenaran. Penggunaan kata saestu tersebut sangat dipengaruhi kondisi apa yang sedang terjadi.
Bagaimana arti kata saestu dan kosa kata lainnya dalam bahasa Jawa? Simak penjelasan di bawah ini dengan baik, ya!
BACA JUGA: Mengenal Kisah Pandawa Lima dalam Pewayangan Jawa
Saestu artinya
Jika dilihat secara harfiah, kata saestu artinya adalah sungguh. Kata tersebut biasanya digunakan untuk menyatakan suatu keyakinan seseorang terhadap sesuatu hal tanpa disertai rasa ragu. Kata saestu artinya dalam bahasa Indonesia juga biasa digunakan untuk mengungkapkan kebenaran dalam beberapa kondisi.
Sebagai contoh penggunaan kata saestu adalah ketika Sedulur sedang bertamu di rumah orang lain. Saat tuan rumah menawarkan untuk makan bersama, Sedulur dapat menolaknya secara halus dengan menggunakan kata saestu tersebut.
Sedulur dapat meletakkan kata saestu di bagian depan, seperti “Saestu, Bu. Kula sampun maem sakderenge mriki.” (Sungguh, Bu. Saya sudah makan sebelum kesini) atau meletakkan kata saestu di bagian belakang, seperti “Mboten usah repot-repot, Bu. Kula sampun maem sakderenge mriki, saestu.” (Tidak usah repot-repot, Bu. Saya sudah makan sebelum kesini, sungguh).
Kata “saestu” dalam kalimat tersebut dapat Sedulur gunakan untuk menegaskan bahwa Sedulur sudah makan sebelum bertamu, sehingga meyakinkan tuan rumah untuk tidak perlu repot memberikan makan.
Beberapa penggunaan lain dari kata saestu artinya bahasa Jawa, antara lain yaitu matur nuwun saestu artinya terima kasih banyak dan remen saestu artinya sangat suka sekali. Nah, selain kata saestu, ternyata masih banyak kosa kata lain dalam bahasa Jawa yang biasa digunakan dalam percakapan sehari-hari. Apa sajakah itu?
BACA JUGA: 40 Kata Kata Jawa Sindiran yang Menyentuh dan Mengena Hati
Kosa kata selain saestu dalam bahasa Jawa
Selain kata saestu, kosa kata lain dalam bahasa Jawa masih sangat banyak. Ragam tutur dalam bahasa Jawa tersebut dikenal sebagai unggah-unggahan basa atau tingkat tutur. Secara garis besar, unggah-unggahan basa ini dapat dikelompokkan menjadi tiga, yakni ngoko, madya, dan krama.
Ragam ngoko menunjukkan tingkat ketakziman paling rendah dan ragam krama menunjukkan tingkat ketakziman paling tinggi. Sementara itu, ragam madya merupakan tingkat ketakziman yang berada di antara keduanya. Ragam krama juga dibagi lagi menjadi dua bagian, yakni krama inggil dan krama andhap.
Untuk lebih jelasnya, berikut adalah beberapa contoh kosakata yang dapat Sedulur simak dengan baik.
Bahasa Jawa ngoko dalam kehidupan sehari-hari
Saya = Aku
Kamu = Kowe
Ya = Yo
Tidak = Ora
Kami = Awake Dhewe
Apa = Opo
Siapa = Sopo
Mengapa = Ngopo
Bagaimana = Piye
Dia = Deweke
Dimana = Ngendhi
Yang mana = Sing endhi
Ini = Iki
Itu = Kui
Barangkali = Menowo
Bahasa Jawa kromo dalam kehidupan sehari-hari
Sekarang = Sak Meniko
Baru = Enggal
Tua = Sepuh
Besok = Mbenjang
Atas = Nginggil
Bawah = Ngandhap
Sangat = Sanget
Dari = Saking
Ke = Dateng
Panas = Benther
Dingin = Asrep
Sakit = Gerah
BACA JUGA: 8 Contoh Geguritan Bahasa Jawa Berbagai Tema Terlengkap
Contoh kalimat dalam bahasa Jawa
Berikut adalah beberapa contoh kalimat dalam bahasa Jawa.
- Orisa tidak ada di sekolah = Orisa mboten wonten ting sekolah.
- Maaf sedikit telat, di rumah tadi hujan = Ngapunten radi telat, ting griya ndek wau jawoh.
- Andi ikut ibu pergi ke pasar = Andi nderek ibu wonten ing pasar.
- Air minumku sangat jernih = Banyu ngombeku bening banget.
- Aku lupa tidak membawa buku hari ini = Kula supe mboten mbeto buku dinten niki.
- Nenek punya tiga lemari kayu = Simbah gadhah tigo lemantun kayu.
Nah, itulah informasi mengenai arti kata saestu dan kosa kata lainnya dalam bahasa Jawa. Selain untuk menambah wawasan, semoga informasi ini dapat membuat Sedulur lebih mencintai budaya yang ada di Indonesia khususnya pada ragam bahasanya. Selamat belajar!
Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.