Saat memilih model meja belajar, pastinya Sedulur harus menyesuaikannya dengan kebutuhan. Walaupun tidak secara langsung, meja belajar ini juga cukup mempengaruhi kualitas belajar. Baik untuk pelajar tingkat dasar, perguruan tinggi, bahkan pekerja sekalipun, penting untuk menggunakan meja berkualitas.
Dengan menggunakan meja belajar, risiko badan terasa pegal-pegal akibat posisi yang kurang pas bisa diminimalisir. Bisa dibilang, ada banyak poin penting yang harus diperhatikan dalam memilih model meja belajar. Ada rekomendasi meja belajar terbaik bagi anak maupun orang dewasa. Langsung saja, simak informasi yang ada di bawah ini.
BACA JUGA: 20 Rekomendasi Sofa Minimalis Terbaik, Cocok untuk di Rumah
1. Kids Study Desk Small – My Little Pony
Ingin menghadirkan karakter Little Pony di meja belajar anak supaya mereka lebih semangat belajar? Pilih saja model meja belajar anak dari kayu yang satu ini. Belakangan ini berbagai karakter animasi anak-anak semakin banyak bermunculan. Salah satunya yakni My Little Pony.
Tentu saja Sedulur juga tahu dengan karakter unicorn berwarna-warni satu ini, ‘kan? Olympic Kids Study Desk juga turut menawarkan meja belajar dengan tampilan karakter tersebut yang pastinya akan disukai oleh anak-anak.
Meja belajar ini juga telah dilengkapi varian rak yang berada di bagian atas dan juga bagian bawah area meja. Untuk yang bagian bawahnya, Sedulur bisa menemukan laci berukuran besar yang bisa dijadikan sebagai tempat untuk menyimpan buku.
Bagi Sedulur yang sedang mengajarkan anak untuk merapikan sendiri perlengkapan sekolahnya, model ini bisa menjadi pilihan. Kamu bisa mendapatkan meja belajar ini dengan harga mulai dari Rp580 ribuan.
2. Infinity Hello Kitty Magnolia SDKT 121017 ML
Infinity Furniture memang terkenal telah mengeluarkan berbagai macam barang furniture kebutuhan rumah tangga yang berkualitas. Meja belajar dengan kombinasi warna putih dan merah mudah disertai dengan desain karakter Hello Kitty ini cocok untuk Sedulur jadikan sebagai hadiah.
Meja ini sangat cocok dihadiahkan kepada putri kesayangan agar mood-nya selama belajar bisa tetap terjaga. Ada beberapa kompartemen yang tersedia seperti laci tertutup dan rak terbuka untuk meletakkan berbagai macam barang keperluan belajar seperti tas sekolah di lemari bagian sampingnya.
Infinity Furniture ini memiliki dimensi total 114 cm x 51 cm x 140 cm dan tersusun dari material particle board yang diklaim mampu bertahan sampai bertahun-tahun. Tentu saja, Infinity Furniture telah merancang setiap sisi dari meja dengan ketebalan mencapai 12 mm.
Sayangnya, meja belajar yang satu ini tidak dijual satu set dengan kursi. Jadi Sedulur harus menyiapkan dana untuk membeli kursi belajar secara terpisah. Harga dari Infinity Hello Kitty Magnolia SDKT 121017 ML, yakni berada di angka Rp750 ribuan.
3. Meja Belajar Anak Karakter + Kursi Akako
Apakah putra atau putri Sedulur suka dengan karakter-karakter yang lucu? Jika iya, maka anak-anak akan merasa lebih bersemangat saat belajar ketika memakai meja ini. Meja belajar ini bertipe knock down sehingga mudah ketika dipasang atau dibongkar.
Oleh karena itu, meja belajar tersebut juga tampak ideal untuk dibawa ke sekolah atau tempat-tempat saat mengikuti perlombaan. Meja ini juga dijual satu set bersama dengan kursi sehingga Sedulur tidak perlu repot untuk menyediakan kursi sendiri.
Dengan lebar 45 cm, panjang 50 cm, serta tinggi 42 cm membuat meja ini cocok untuk dipakai oleh anak mulai usia 2 sampai 10 tahun. Kemudian untuk kursinya berukuran 30 cm x 27 cm x 46 cm dan mampu menahan beban sampai 65 kg.
Ada banyak pilihan karakter dengan warna-warna yang menarik seperti Looney Tunes, Ultraman, Tom & Jerry, Masha & The Bear, dan juga Little Charmers. Dibuat dari bahan plastik tebal membuatnya cukup kokoh dan tahan terhadap air. Bagian mejanya bisa dibuka dan dimanfaatkan sebagai tempat menyimpan alat tulis.
4. Grace MB GL – 971 Meja Belajar Anak
Grace MB GL – 971 hadir dan telah dilengkapi dengan rak berpintu serta berkunci agar barang anak Sedulur yang disimpan di dalamnya bisa tetap aman. Bagi Sedulur yang sedang mencari model meja belajar terbaru dari kayu, maka produk ini bisa menjadi pilihan yang paling tepat.
Dengan membeli produk ini, Sedulur juga tidak perlu merasa repot karena desainnya yang menggunakan model knock down alias bisa dibongkar pasang. Tidak hanya memudahkan saat proses pengiriman, meja ini juga tidak akan memakan banyak tempat di mobil saat Sedulur ingin memindahkannya.
Dibuat dari bahan kayu olahan, Grace MG GL – 971 mempunyai warna Sonoma Oak yang terkesan warm sehingga terlihat sangat cocok diletakkan di dalam kamar anak dengan berbagai warna. Selain itu, meja ini juga cocok bagi untuk anak laki-laki maupun perempuan.
Meja belajar yang satu ini memiliki panjang 105 cm, lebar 40 cm, dan tinggi 120 cm. Sudah dilengkapi dengan 1 lemari berpintu, 1 rak besar, 2 rak kecil, serta beberapa kompartemen lain di bagian atas dan bawah sebagai tempat untuk menyimpan berbagai macam stationery milik anak Sedulur.
5. Zyo LFT 6030 Meja Belajar Lipat
Bisa dibilang, meja belajar besi lipat portable Zyo LFT 6030 ini sangat ideal digunakan di berbagai ruang. Zyo LFT 6030 adalah meja belajar dengan model lipat khusus untuk anak-anak. Meja satu ini dapat Sedulur belikan kepada si kecil yang mempunyai hobi menggambar pada masa-masa pertumbuhannya.
Jika ingin mengikuti sertakan anak ke dalam perlombaan mewarnai, meja yang satu ini bisa dibawa ke mana saja dengan mudah. Hal ini karena kedua kakinya mudah untuk dilipat, bahkan oleh anak Sedulur sendiri, lho.
Selain itu, desainnya yang simpel dibalut dengan warna-warna menarik akan membuat anak Sedulur dapat memilih berdasarkan pada warna kesukaannya. Meja belajar portable dengan ukuran 60 x 30 x 25 cm ini dibuat dari material MDF finishing duco yang bersifat ringan dan juga tidak mudah kotor.
Tidak hanya warna biru, Zyo LFT 6030 juga menawarkan beberapa varian warna lain, seperti merah serta hijau. Dengan meja yang satu ini, anak bisa belajar, menulis, menggambar, sampai menggunakan laptop dengan mudah dan asyik. Menariknya, harga meja ini bahkan tidak sampai 100 ribu rupiah, lho.
6. Funika 13225EX Expresso
Sedang mencari meja belajar minimalis modern yang nyaman digunakan untuk bekerja dan aktivitas lainnya? Mungkin salah satu produk andalan keluaran dari Funika ini dapat menjadi pilihan yang paling tepat.
Funika sendiri merupakan brand asli asal Indonesia yang telah lama memproduksi berbagai macam furniture rumah tangga berkualitas tinggi. Funika 13225EX Expresso menjadi salah satu meja belajar terbaik yang pernah dikeluarkan oleh mereka.
Dengan rancangan 2 in 1, meja multifungsi ini menggunakan gaya minimalis dengan sentuhan material enginered E1 particle board. Tidak usah khawatir, kekuatan dari material tersebut sudah terjamin. Selain itu, bahan tersebut tahan lama dan juga tidak berbau.
Meja besutan Funika ini juga bisa menjadi pilihan yang tepat, buat Sedulur yang mencari meja belajar yang awet dan mampu bertahan dalam jangka waktu lama. Sedulur juga dapat menaruh satu unit komputer PC di atas meja yang harganya dibanderol sekitar Rp3 jutaan ini.
Sebagai pelengkap, Funika telah menambahkan rak dengan empat kompartemen bertingkat. Sedulur bisa memanfaatkan keempat kompartemen tersebut untuk menaruh dokumen, buku catatan, aksesori, dan berbagai barang keperluan Sedulur yang lainnya.
7. Pro Design Kido Meja Belajar Anak – Light Blue
Meja belajar kayu dengan konsep modern dan minimalis pastinya akan membuat anak Sedulur merasa terpukau. Sedulur bisa mulai mengenalkan konsep minimalis kepada anak sejak dini, dengan membelikannya meja belajar besutan dari Pro Design satu ini.
Kido Meja Belajar Anak ini dibuat dari material PVC lamination sehingga membuat tampilannya terlihat sangat apik dan timeless. Aktivitas dari anak Sedulur dijamin bisa terdukung oleh meja belajar ini, baik itu untuk belajar membaca, menulis, maupun menggambar.
Meja belajar dengan ukuran P 63 x L 77,5 x T 70 cm ini, tidak bersifat mobile karena beratnya yang mencapai 24 kg. Berjenis knock down, Sedulur dapat merakit meja belajar bersama anak sembari melatih kreativitas dan kemampuan berpikirnya.
Sedulur tidak memerlukan kursi tambahan karena Pro Design telah menyatukan meja dan kursi dalam satu unit. Bahkan, Sedulur akan menemukan rak penyimpanan di bagian bawah kursi dari meja yang dibanderol seharga Rp300 ribuan ini.
BACA JUGA: 15 Model Meja Makan Minimalis & Modern + Harganya
8. Livien Patrick Meja Belajar
Butuh meja belajar dewasa yang bersifat minimalis dan sangat comfy? Cobalah meja yang satu ini. Gaya minimalis yang diterapkan pada meja ini sangat cocok bagi Sedulur yang peduli terhadap aspek design dan juga keeleganan.
Livien Patrick telah menyusun tepian meja belajar ini dengan kombinasi antara bahan kayu solid mahoni dengan MDF. Sedangkan untuk kinfolk series, tempat utamanya yang berfungsi untuk menaruh buku dan barang lainnya dibuat dari particle board dan HPL yang terbukti mampu tahan lama.
Soal kelengkapan, Sedulur akan menemukan storage laci dan juga rak kecil tanpa laci untuk menyimpan berbagai peralatan, seperti alat tulis, aksesori, dan juga peralatan belajar yang lainnya. Meja belajar ini memiliki ukuran panjang 100 cm, lebar 50 cm, dan tinggi 190 cm.
Meja besutan dari Livien Patrick ini merupakan sebuah representasi dari perpaduan antara gaya minimalis berpadu rustic. Sedulur bisa menciptakan aktivitas belajar dan bekerja yang lebih seru dengan meja belajar yang harganya berkisar Rp800 ribuan ini.
9. Toraya WD60-120 WH
Toraya WD60-120 WH hadir dengan menawarkan konsep desain yang simpel dan minimalis. Selain itu, meja ini juga sudah dilengkapi dengan adjuster yang dapat diatur pada permukaan lantai yang tidak rata. Jadi penggunaannya benar-benar fleksibel.
Dominasi balutan warna putih di bagian kaki meja sampai laci membuat segala aktivitas belajar dan juga tugas yang Sedulur kerjakan terasa jauh lebih menyenangkan lagi. Laci yang ada pada meja ini telah dilengkapi dengan rel besi agar keluar masuknya laci bisa lebih lancar.
Ada juga handle di bagian bawahnya, yang berfungsi untuk memudahkan Sedulur pada saat menarik laci. Toraya membuat meja belajar yang satu ini dari material kayu mahoni asli yang dipadukan dengan MDF dan NC system sebagai finishing-nya.
Menariknya, dalam meja belajar ini juga tercatat adanya sebuah adjuster (penyeimbang) yang berfungsi untuk mengatur posisi meja di bagian permukaan lantai yang tidak rata. Bagi Sedulur yang tertarik untuk membelinya, maka paling tidak sediakan dana sekitar Rp1,2 jutaan.
10. Best Furniture RC MB0608
Sesuai dengan namanya, Best Furniture RC MB0608 merupakan meja belajar sangat cocok untuk kalangan pelajar dan pekerja! Bagi Sedulur yang sedang mencari meja belajar bagi anak yang telah memasuki bangku SMA sederajat, meja ini bisa dijadikan sebagai pilihan.
Selain itu, meja ini juga sangat cocok bagi Sedulur yang merupakan seorang mahasiswa maupun pekerja yang butuh meja dengan berbagai kelengkapan untuk menunjang proses pengerjaan tugas kantor dan juga kampus. Apapun status Sedulur, Best Furniture RC MB0608 menjadi pilihan yang paling tepat!
Best Furniture juga menawarkan 3 varian warna yang sangat menarik pada meja ini, yaitu beige brown, dark grey, serta dark brown. Jika digunakan oleh anak-anak, karakter Desk Story imajiner lucu yang ada di bagian pintu lemari akan disenangi anak Sedulur.
Sementara bagi pekerja atau mahasiswa, meja belajar yang berukuran 115 x 40 x 120 cm dan berbasis particle board ini akan sangat bermanfaat untuk menaruh laptop, menyimpan koleksi buku, hingga sampai memajang foto di bagian kompartemen atasnya.
11. IKEA PAHL
Dapat dikatakan jika IKEA PAHL ini adalah meja belajar yang minimalis kokoh ataupun luas tapi ringan. Percaya atau tidak, meja belajar yang satu ini bobotnya tidak sampai 10 kg, lho. IKEA PAHL juga cocok bagi Sedulur yang tidak suka dengan meja belajar dengan desain kompleks.
Kombinasi antara dua warna tanpa adanya elemen pelengkap seperti rak, laci, dan sebagainya, membuatnya menjadi sebuah furniture yang multifungsi. Meja yang dibuat dari susunan particle board, fibreboard, plastik ABS, dan baja ini bisa membuat siapa saja fokus pada saat belajar dan juga mengerjakan tugas di atasnya.
IKEA PAHL menggunakan tipe knock down alias bisa dirakit. Jadi sangat cocok bagi Sedulur yang ingin bergonta-ganti lokasi belajar sesuai dengan mood. Ketinggian kaki meja belajar IKEA ini juga bisa Sedulur atur sesuai dengan kebutuhan, dengan melakukan pengubahan di bagian kenop kakinya.
Di samping itu, pada setiap sisi kaki meja telah disediakan jalur khusus yang berfungsi untuk menaruh stop kontak multi lubang supaya kabelnya tidak berantakan. Sangat unik, bukan? Harga dari IKEA PAHL ini berkisar Rp1 jutaan.
12. Infinity SDC 5104
Infinity SDC 5104 adalah model meja belajar minimalis yang bisa menjadi pilihan tepat bagi Sedulur yang lekat dengan komputer pada saat bekerja atau belajar. Produk yang dijual mulai harga Rp1,3 jutaan ini bisa menjadi solusi untuk membuat aktivitas di atas meja berjalan lebih lancar.
Produk dari Infinity yang satu ini mampu memfasilitasi Sedulur dalam menggunakan komputer. Hal ini terjadi karena Sedulur akan menemukan tempat yang berfungsi untuk menaruh keyboard juga CPU sehingga perlengkapan komputer Sedulur bisa tertata secara lebih rapi.
Selain itu, Sedulur juga bisa meletakkan printer di bagian sekat di bawah meja. Kemudian untuka area mejanya juga masih tersisa cukup luas supaya Sedulur dapat tetap menulis tanpa merasa terganggu dengan layar komputer.
Dengan demikian, maka produk tersebut akan benar-benar cocok bagi anak atau Sedulur sendiri yang sering belajar maupun bekerja dengan menggunakan komputer. Tidak usah khawatir, model meja belajar ini cukup mudah untuk ditemukan, kok.
13. Funika Computer Desk
Tahukah Sedulur jika Funika mengeluarkan sebuah meja belajar serbaguna yang juga bisa dimanfaatkan sebagai meja komputer. Lebih menariknya lagi, meja yang bersifat multifungsi ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp438 ribu saja.
Meskipun namanya adalah meja komputer, produk yang satu ini bisa Sedulur sesuaikan dengan kebutuhan dan keperluan. Apabila ingin bekerja dengan menggunakan laptop, Sedulur cukup meletakkan laptop pada bagian atas mejanya saja.
Akan tetapi, pada saat Sedulur ingin menggunakan meja ini untuk belajar, menulis, dan juga membaca, tinggal kosongkan saja bagian atas mejanya. Bagian atas dari meja ini terbilang cukup luas, dan bisa Sedulur gunakan dengan leluasa.
Dengan menggunakan desain yang modern namun tetap minimalis, produk yang satu ini bisa Sedulur letakkan di dalam ruangan mana saja di dalam rumah Sedulur. Tidak hanya itu, warna cokelatnya akan memberi nuansa yang hangat pada interior ruangan dalam rumah.
14. IKEA Micke
Rekomendasi yang selanjutnya ada IKE Micke, meja belajar yang hadir dengan desain minimalis dan siap untuk mempercantik bagin sudut ruangan di rumah Sedulur. Pada saat menata ruangan, terkadang memang menemukan furnitur yang pas untuk mengisi bagian sudut itu memang cukup sulit.
Untuk memanfaatkan sudut ruangan agar terlihat lebih optimal dan tidak kosong, meja belajar besutan dari IKEA ini merupakan pilihan yang paling tepat. Produk yang satu ini telah dirancang dengan desain berbentuk sudut siku-siku yang terasa sangat pas apabila diletakkan di bagian sudut ruangan.
Di bagian tengahnya, ada dua area kosong yang bisa Sedulur manfaatkan untuk menempelkan semacam reminder maupun catatan penting. Dengan menggunakan meja belajar ini, maka Sedulur juga akan dimudahkan dalam menempatkan kabel karena adanya lubang yang dibuat khusus.
15. IKEA Klimpen
Untuk yang terakhir ada IKEA Klimpen. Meja yang menggunakan desain modern dengan warna yang universal alias dapat dipilih oleh pria atau wanita ini, bisa menjadi pilihan terbaik baik Sedulur yang gemar menata ruangan dengan tema interior khusus.
Produk yang satu ini telah dilengkapi dengan dua buah rak dan juga empat buah laci. Di bagian samping meja yang bisa digunakan untuk ruang penyimpanan seperti buku, alat tulis, laptop, dan masih banyak yang lainnya.
Karena mempunyai lebar yang cukup besar, maka Sedulur juga bisa menggunakan perabot ini sebagai meja untuk komputer duduk. Selain itu, material yang dilapisi dengan foil particleboard serta cat akrilik di seluruh bagian meja, membuat warnanya tidak mudah memudar.
Itulah beberapa rekomendasi model meja belajar yang bisa Sedulur pilih. Silakan pilih salah satu meja yang sesuai dengan kebutuhan atau keperluan. Jangan hanya memikirkan tentang tampilan atau harga dari meja yang akan dipilih. Pastikan juga untuk memilih meja belajar dengan kualitas yang terbaik.
Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar. Yuk, unduh aplikasinya di sini sekarang!
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah. Langsung restok isi tokomu di sini aja!