10+ Rekomendasi Makanan Khas Kediri Asli yang Patut Dicoba

Ketika berkelana ke Jawa Timur, jangan sampai lupa untuk menjelajahi keunikan makanan khas Kediri. Di kota ini, terdapat beragam pilihan kuliner yang menggugah selera dan tak boleh dilewatkan oleh para penggemar cita rasa gurih dan pedas. Meski Kediri terkenal sebagai kota kretek karena ada industri rokok terbesar yang berdiri di sana, Sedulur tidak perlu khawatir dengan kekayaan kulinernya karena tak akan kalah.

Kuliner khas Kediri ini dikenal dengan karakteristik rasa nendang dan nampol Namun tak hanya itu saja, ternyata ada beberapa jenis makanan khas Kediri yang bisa memberikan sensasi berbeda karena menunya berupa dessert atau makanan pencuci mulut. Makin penasaran ‘kan dengan apa saja rekomendasi makanan khas Kediri yang menarik untuk dicoba? Yuk langsung Sedulur simak dalam ulasan lengkap di bawah ini ya!

BACA JUGA: 12 Rekomendasi Kuliner Malam Kediri yang Wajib Kalian Coba!

1. Sate bekicot

makanan khas kediri
UKM Berdaya

Mungkin sebagian besar dari Sedulur merasa sedikit canggung dengan ide mencoba sate yang terbuat dari daging bekicot. Namun, siapa sangka ini menjadi makanan khas Kediri yang wajib Sedulur coba. Sedikit terinspirasi dari makanan unik dari Perancis yang bernama escargot, makanan ini memiliki cita rasa yang unik dan lezat. Cara pembuatan sate bekicot sebenarnya mirip dengan sate lainnya. Daging bekicot ditusuk dengan tusuk sate dan dibakar di atas arang. Tentunya, hidangan ini dilengkapi dengan sambal kacang dan acar, seperti sate Madura.

2. Pecel Kediri

Jawa Timur memang dikenal sebagai surganya nasi pecel yang begitu melegenda. Di sepanjang wilayah ini, dari Madiun hingga Surabaya, nasi pecel adalah makanan yang tak bisa dilewatkan. Biasanya, hidangan ini terdiri dari sayuran yang direbus, disiram dengan sambal kacang yang khas. Namun, berbeda dengan nasi pecel pada umumnya, Pecel Kediri memiliki keunikannya tersendiri. Makanan khas Kediri ini menggantikan sambal kacang dengan sambal tumpang.

3. Sate emprit

makanan khas kediri sate emprit
Liputan6

Kembali ke dunia sate, ada makanan khas Kediri   yang unik yang dikenal dengan nama sate emprit. Emprit sendiri adalah jenis burung yang sering menjadi masalah bagi para petani di Kediri karena kebiasaannya hidup bergerombol dan merusak tanaman padi di sawah. Karena sering mengganggu pertanian, burung emprit akhirnya dimanfaatkan oleh warga Kediri sebagai bahan dasar hidangan sate yang unik ini.

4. Tahu takwa

Kota Kediri dikenal dengan sebutan Kota Tahu Takwa, dan makanan khas Kediri   ini telah menjadi legenda yang bertahan selama berabad-abad di sini. Tahu, sebagai komponen utama Tahu Takwa, diperkenalkan oleh bangsa Cina ketika mereka berimigrasi ke Indonesia, termasuk Kediri. Jejak sejarah ini bisa ditemukan dalam bentuk pabrik-pabrik tahu kuno yang masih kokoh berdiri hingga saat ini.

5. Soto Kediri

Soto adalah salah satu makanan khas Kediri . Setiap daerah memiliki varian soto dengan cita rasa khasnya masing-masing, dan Kediri bukanlah pengecualian. Meski begitu, bumbu rempah yang digunakan dalam soto Kediri serupa dengan soto ayam dari berbagai daerah lainnya, seperti bawang putih, bawang merah, kunyit, jahe, serai, merica, dan lain sebagainya.

BACA JUGA: Resep Ayam Bumbu Adun Khas Madura, Enak dan Mudah Dibuat

6. Nasi goreng arang

IDN Times

Meskipun nasi goreng sudah menjadi menu yang dikenal di seluruh dunia, namun ketika berkunjung ke Kediri, pastikan untuk mencicipi Nasi Goreng Arang. Nama “arang” di sini tak sekadar sembarang nama. Nasi goreng ini disiapkan dengan menggunakan arang, yang biasanya digunakan oleh para pedagang sate. Arang memiliki aroma khas yang unik, terutama saat dipadukan dengan beragam bumbu rempah yang digunakan dalam proses memasak.

7. Tahu poo

Ketika Sedulur berada di Kediri, pastikan untuk mencicipi tahu poo, salah satu makanan khas Kediri  yang mudah ditemukan di sini. Tahu poo memiliki perbedaan dengan tahu takwa. Teksturnya lebih ringan karena bagian dalamnya kosong, memberikan kesan yang berbeda dibandingkan tahu takwa. Pada pandangan pertama, tahu poo mungkin terlihat mirip dengan tahu Sumedang, namun teksturnya sedikit lebih padat.

8. Es buto ijo

Es buto ijo kediri
IDN Times

Meskipun namanya terdengar seram, es buto ijo adalah makanan khas Kediri  yang akan memberikan kelezatan dan kesegaran yang luar biasa, terutama setelah seharian menjelajahi Kota Kediri. Nama “es buto ijo” diberikan karena warna hijaunya yang menarik perhatian. Makanan ini mirip dengan es buah, terbuat dari kacang hijau, kelapa muda, biji selasih, kolang kaling, dan nata de coco.

9. Cenil Kediri

Kenyal, manis, dan gurih adalah tiga kata yang dapat menggambarkan dengan sempurna karakteristik cenil. Makanan khas Kediri  ini merupakan salah satu hidangan tradisional yang terbuat dari tepung tapioka, yang kemudian disajikan dengan parutan kelapa dan ditaburi dengan gula pasir.

10. Gethuk pisang

Getuk merupakan makanan khas Kediri , biasanya terkenal dengan bahan dasarnya yang berupa singkong. Namun, makanan khas Kediri  tradisional ini memiliki varian yang unik, yaitu Gethuk Pisang, yang terbuat dari pisang. Kediri, dengan sejarah panjangnya, menciptakan camilan ini, bahkan diperkirakan telah menjadi camilan favorit Putri Sekartaji pada masa lalu.

BACA JUGA: 40 Tempat Wisata Kediri Terbaru dan Paling Hits 2023

11. Kerupuk upil

oleh oleh khas nganjuk 
IDN Times

Kerupuk upil adalah salah satu makanan khas Kediri. Rasanya yang gurih dan teksturnya yang renyah telah membuat banyak orang terpikat kenikmatannya. Uniknya, kerupuk satu ini  memiliki cara masak yang berbeda dengan kerupuk biasa. Di mana kerupuk umumnya digoreng dengan minyak, kerupuk upil malah dimasak dengan menggunakan pasir panas. Proses ini memberikan sentuhan yang berbeda pada rasa dan tekstur kerupuk ini. Kerupuk Upil sering digunakan sebagai pelengkap dalam hidangan pecel, dan sering disajikan dengan sambal petis.

12. Soto ayam Pak Beno

Soto ayam pak beno merupakan makanan khas Kediri . Soto dengan kuah yang agak keruh ini menjadi primadona bagi para pecinta kuliner, khususnya soto. Meskipun Kediri memiliki banyak warung soto ayam yang lezat, namun Soto Pak Beno memiliki daya tarik sendiri. Warung Soto Pak Beno dikenal dengan mangkok soto berukuran sedang dan kuahnya yang kaya akan santan yang memberikan cita rasa gurih yang tak terlupakan.

13. Stik tahu

Kehadiran tahu sebagai bahan dasar makanan telah menginspirasi pengusaha kuliner Kediri untuk menciptakan inovasi baru, salah satunya adalah Stik Tahu. Camilan ringan dan lezat ini adalah pendamping sempurna untuk hari santai saat liburan atau saat Sedulur sibuk dengan tugas.

14. Carang mas

Carang mas merupakan makanan khas kediri yang terkenal lezat dengan cita rasa manis. Jajanan ini terbuat dari bahan utama, yaitu ubi jalar. Carang Mas memiliki cita rasa yang manis dengan tekstur yang renyah. Saat mencicipinya, Sedulur akan merasakan harmoni sempurna antara manisnya ubi jalar dan gurihnya bumbu yang digunakan.

15. Pecel tumpang

Makanan khas kediri
DJKI

Kediri juga dikenal dengan kuliner pecelnya yang tak tertandingi. Nasi pecel Kediri biasanya disajikan di atas daun pisang saat masih hangat. Kemudian, nasi ini dilengkapi dengan berbagai macam sayuran segar yang diletakkan di atasnya, lalu disiram dengan sambal pecel dan sambal tumpang. Salah satu elemen yang membuat nasi pecel Kediri berbeda adalah sambalnya yang khas.

Demikianlah daftar rekomendasi makanan khas Kediri yang patut Sedulur coba saat berkunjung ke kota ini. Setiap hidangan menghadirkan cita rasa yang unik dan menggoda, mengingatkan Sedulur pada warisan kuliner yang kaya dan beragam di daerah ini. Apalagi ada banyak sekali makanan khas Kediri yang memiliki cita rasa unik dan lezat. Jadi semoga informasi di atas bisa membantumu dan selamat mencoba ya Sedulur!