Ternyata Ini Fakta Unik Dibalik Hari Raya Imlek, Kamu Sudah Tahu?

Hari Raya Imlek sudah dekat, Sedulur sudah tahu fakta unik di balik Imlek yang penuh makna? Yuk, simak dalam pembahasan di bawah ini.

Bulan Januari selain dirayakan dalam Malam Tahun Baru, akan ada perayaan Hari Raya Imlek pada bulan Februari nanti. Imlek adalah hari raya dan tahun baru Tiongkok. Sebagaimana perayaan penting dalam setiap kebudayaan dan agama, selalu ada makna dibalik perayaan tersebut, termasuk juga makna Hari Raya Imlek.

Superapp.id dalam kesempatan kali ini, dalam rangka menyambut Imlek yang sebentar lagi tiba. Terdapat beberapa fakta unik dan menarik tentang Imlek. Hari raya tahun baru Cina tersebut menyimpan segudang cerita dan beberapa makna dibalik beberapa perayaan dan tradisinya. Yuk, mari kita langsung saja simak fakta unik dan makna dibalik perayaan hari Imlek di bawah ini.

Baca Juga: 10 Ide Keren Rayakan Malam Tahun Baru 2021

Beberapa Fakta Menarik Tentang Hari Raya Imlek yang Wajib Sedulur Ketahui!

1. Imlek Merupakan Ritual Pengusiran Monster

1. Imlek Merupakan Ritual Pengusiran Monster
mainmain.id

Hari Raya Imlek sebenarnya merupakan ritual pengusiran monster. Imlek juga disebut dengan nama Gou Nian atau dalam bahasa Tiongkok berarti ‘mengalahkan Nian’. Nian atau Nian Shou merupakan sebuah gambaran monster dalam mitologi Tiongkok. Nian digambarkan sebagai monster yang memiliki kepala panjang dengan tanduk yang tajam.

Nian tinggal di lautan yang dalam dan hanya akan muncul ketika tahun baru Tiongkok yang adalah pada hari Imlek. Biasanya, Nian akan memakan orang dan hewan ternak masyarakat. Beberapa ritual yang ada pada perayaan Hari Raya Imlek pada awalnya dilakukan dalam rangka untuk mengusir Nian yang meresahkan masyarakat Tiongkok setiap waktu Imlek tiba.

2. Warna Merah dalam Perayaan Imlek

2. Warna Merah dalam Perayaan Imlek
hypermart.co.id

Hari Raya Imlek sangat identik dengan warna merah. Namun, warna merah tersebut bukan tanpa makna. Masih berkaitan dengan monster yang bernama Nian, warna merah dipercaya oleh masyarakat Tiongkok saat itu sangat ampuh untuk mengusir Nian. Nian sangat membenci dan bahkan takut dengan warna merah.

Berbekal pengetahuan tersebut, masyarakat Tiongkok bersegera menempelkan kertas warna merah pada pintu dan juga menggunakan berbagai atribut berwarna merah, termasuk baju. Nian juga takut terhadap bunyi bambu yang terbakar serta kilatan cahaya api. Hal tersebut yang membuat adanya petasan dan juga bunyi kentongan yang berasal dari bambu dalam setiap perayaan Imlek.

3. Bait di Depan Pintu

3. Bait di Depan Pintu
phinemo.com

Tradisi unik saat Hari Raya Imlek adalah seringkali menempelkan bai atau tulisan-tulisan Tiongkok di depan pintu. Hal tersebut bukan tanpa makna. Bait dan tulisan tersebut memiliki makna dan memiliki nama. Shentu dan Yulei. Keduanya merupakan penjaga dunia lain.

Kedua penjaga dunia lain tersebut ditakut oleh monster dan siluman, terutama bagi mereka yang menyerang manusia akan melemparkannya para monster atau siluman kepada harimau. Hal tersebut juga dipercaya oleh masyarakat Tiongkok dapat menangkal Nian dan hal buruk masuk ke rumah mereka saat Imlek tiba.

4. Tradisi Memberikan Angpao

4. Tradisi Memberikan Angpao
tribunnews.com

Dalam Hari Raya Imlek, masyarakat pada umumnya mengenal istilah angpao. Angpao merupakan tradisi memberikan sebuah amplop berwarna merah yang terdapat sejumlah uang di dalamnya. Tradisi angpao ini pun terdapat cerita dan makna dibaliknya.

Selain Nian, terdapat monster lain yang sering muncul dalam perayaan Imlek, monster tersebut bernama Sui. Sui seringkali menakuti anak-anak saat waktu tidur, dan jika terdapat anak-anak yang berhasil disentuh oleh Sui, akan menjerit semalam suntuk, lalu terkena deman dan memiliki mental yang tidak stabil.

Untuk mengatasi hal tersebut, para orangtua memberikan anak-anak sebuah koin yang dimasukkan dalam amplop merah. Agar anak-anak sibuk bermain dengan koin dan tidak tertidur. Jika pun tertidur, koin dalam angpao akan mengeluarkan cahaya yang ditakuit Sui dan Sui pun tidak akan mendekati anak-anak dan mengganggunya lagi. Cerita tersebut yang melatarbelakangi tradisi memberikan angpao.

Baca Juga: 9 Ide Dekorasi Natal di Rumah. Sederhana & Super Kreatif!

5. Kertas Merah Angpao

5. Kertas Merah Angpao
suara.com

Berdasarkan cerita tentang angpao di atas, makna dari angpao bukan hanya uang itu, namun kertas merah dalam angpao juga memiliki makna sendiri. Saat ini, banyak yang salah mengartikan angpao yang menantikan uang dari angpao tersebut, padahal pada awalnya, kertas merah angpao merupakan tujuan utama dari angpao tersebut.

Kertas merah angpao melambangkan energi, kebahagiaan dan keberuntungan. Pada tradisi angpao, kertas merah merupakan hal penting. Sedangkan uang di dalamnya merupakan lambang harapan untuk mendapatkan kebahagiaan dan berkat agar mendapatkan hidup lebih aman, tenang dan damai.

6. Aturan dalam Memberikan Angpao

6. Aturan dalam Memberikan Angpao
tribunnews.com

Fakta unik saat Imlek selanjutnya adalah aturan memberikan uang angpao yang berbeda-beda. Kepada orangtua memberikan 500-2000 yuan, kerabat dekat sebanyak 50-200 yuan, karyawan atau pekerja mendapatkan 100-1000 yuan, anak-anak sebanyak 500 yuan, sedangkan anak-anak lain sebanyak 10-20 yuan.

Tidak asal memberi namun ada aturan tidak tertulis dalam memberikan angpao. Bagi yang tidak menikah tidak perlu memberikan angpao, angpao hanya diwajibkan bagi mereka yang sudah bisa mendapatkan penghasilan sendiri.

7. Imlek Telah Dirayakan Sejak Ribuan Tahun yang Lalu

7. Imlek Telah Dirayakan Sejak Ribuan Tahun yang Lalu
suara.com

Tidak ada yang tahu secara pasti kapan Imlek mulai dirayakan. Namun, berdasarkan bukti sejarah dan arkeologi, para ahli meyakini bahwa Imlek telah dirasakan sejal 3.500 tahun yang lalu, dalam salah satu prasasti sejarah Tiongkok, hal tersebut disampaikan secara eksplisit.

Dalam periodisasi sejarah Tiongkok, terdapat lima era yang telah melewati perayaan Imlek, yaitu Dinasti Shang (1600-1046 SM), Dinasti Zhou (1046-256 SM), Dinasti Han (202 SM–220 Masehi), Dinasti Wei-Qing (220–1911) dan zaman modern (1980–sekarang). Dalam tiap era, terdapat perubahan ritual dan perayaan.

Sekian informasi dan fakta unik seputar Hari Raya Imlek. Sedulur wajib pantengin Aplikasi Super, karena dalam setiap hari khusus dan perayaan agama selalu ada bonus menarik dari Aplikasi Super. Sedulur bisa download Aplikasi Super dengan klik di sini.

Jangan lupa juga untuk klik di sini agar Sedulur bisa mengunjungi laman Aplikasi Super. Pelajari Aplikasi Super lebih jauh lagi, karena banyak program menarik yang super menguntungkan untuk Sedulur. Yang paling penting, selalu ada bonus dan kejutan menarik yang dapat membuat Sedulur untung super melimpah dari Aplikasi Super.