desain pagar lipat minimalis modern

Jika rumah Sedulur mengusung gaya minimalis dan berdiri di atas lahan yang terbatas, maka desain pagar lipat minimalis modern, dapat menjadi solusi yang tepat. Jenis pagar yang satu ini termasuk salah satu dari beragam model pagar yang belakangan banyak digunakan, layaknya model pagar swing dan pagar geser.

Bila dibandingkan dengan model pagar geser maupun pagar swing, desain pagar lipat sendiri cukup efektif jika dipasang pada hunian kecil. Tentu saja hal ini karena model pagar tersebut tidak menghabiskan banyak ruang. Sehingga jenis pagar minimalis ini semakin populer dan sering digunakan.

Bagi Sedulur yang mempunyai rumah dengan lahan terbatas, maka penggunaan dari desain pagar minimalis modern bisa menjadi rekomendasi terbaik. Namun pemilihan model pagar tersebut juga harus disesuaikan dengan gaya hunian, agar tidak terlihat aneh.

Dengan berbagai model dan juga material pembuat, berikut ini beberapa desain pagar lipat yang dijamin mampu membuat rumah Sedulur tampak lebih cantik, berkelas, dan pastinya modern.

BACA JUGA: 22 Desain Lampu Taman Minimalis untuk Percantik Hunian

1. Pagar Lipat Kayu Minimalis

desain pagar lipat minimalis modern
Pinterest

Pagar kayu mungkin telah digunakan sejak lama oleh orang-orang terdahulu, dan sampai saat ini model pagar tersebut masih sering digunakan untuk berbagai macam kebutuhan. Seiring berkembangnya zaman, tampilan dari pagar kayu pun semakin update.

Bagi yang suka dengan tema-tema alami, maka dapat memilih pagar kayu seperti gambar di atas untuk melengkapi halaman rumah. Model pagar lipat ini memang lebih cocok dibuat tinggi, sehingga privasi penghuni lebih terjaga. Jika ingin lebih aman, tambahkan duri atau besi tajam di bagian atasnya.

Tampilan dari pagar ini dibuat lebih tertutup, kemudian dihiasi dengan aksen hitam di atas kayu muda, sehingga mampu memberikan kesan yang modern. Sedulur tidak perlu bingung lagi untuk memberikan aksen-aksen lainnya, karena itu sudah cukup.

2. Pagar Lipat Kayu Aksen Alami

Jika ingin mendapatkan kesan alami pada hunian, bisa memilih desain pagar lipat minimalis modern berbahan kayu, kemudian diberikan beberapa tanaman di sekitarnya. Atau Sedulur juga dapat menanam beberapa pohon kecil sebagai hiasan.

Nah, supaya bagian kayunya tetap terlihat mengkilap, Sedulur dapat memolesnya dengan vernis atau cat berwarna coklat yang senada dengan warna aslinya. Perawatan dari pagar kayu ini juga terbilang sederhana, karena lebih tahan akan debu yang menempel, terlebih jika telah dipoles dengan cat kayu.

Untuk ketahanan, Sedulur dapat memilih kayu yang kuat seperti kayu jati atau kayu uli. Kedua kayu tersebut memang sudah biasa digunakan untuk bahan bangunan dan terkenal dengan ketahanannya. Pastikan beri lahan lebih antara besi penyangga dan kayu, agar tidak mudah rapuh saat musim hujan.

3. Pagar Lipat Modern dengan Aksen Unik

desain pagar lipat minimalis modern
Housing

Coba Sedulur lihat gambar desain pagar lipat minimalis modern yang ada di atas, pasti langsung jatuh hati, bukan? Ya, desain pagar yang satu ini sebenarnya cukup sederhana, karena hanya memainkan garis tetapi sudah terlihat sangat cantik dan unik.

Perpaduan antara warna hitam dan putih yang digunakan, juga mampu mewakili kesan modern minimalis. Walaupun terlihat cukup sederhana, pola garis yang dibuat sebenarnya juga tidak sembarangan. Jika diperhatikan secara lebih mendetail, maka pola garis tersebut menghasilkan sebuah pola zigzag.

Nah, di sini Sedulur dapat membuat kreasi garis sesuai dengan selera, Misalnya saja seperti pola zigzag, pola gelombang, maupun berbagai macam pola yang lain. Kendati demikian, jangan lupa untuk tetap perhatikan keamanannya, karena tujuan utama pembuatan pagar adalah untuk keamanan rumah.

4. Pagar Lipat Modern Kombinasi Klasik

Jika Sedulur kurang suka dengan kombinasi warna putih hitam yang terkesan terlalu modern, maka bisa menggantinya dengan warna coklat kayu. Kemudian tambahkan motif floral sederhana untuk membuatnya terlihat lebih cantik.

Tidak perlu terlalu pusing untuk memilih pola yang tepat, karena pola yang sederhana saja sudah bisa menghasilkan tampilan yang berkelas, kok. Penggunaan dari motif yang terlalu rumit, justru akan menghilangkan kesan modern klasik yang ditampilkan.

Selain itu, hal ini juga bisa membuat budget yang harus dikeluarkan menjadi lebih besar karena proses pembuatan yang semakin sulit dan juga rumit.

5. Pagar Lipat Model Klasik

Bagi yang ingin punya rumah bertema klasik ternyata tidak sulit. Salah satu gaya klasik dapat Sedulur hasilkan dengan menerapkan pagar lipat seperti gambar di atas pada halaman depan. Ya, pagar tersebut hanya terbuat dari besi, kemudian dicat warna hitam atau serupa dengan warna asli besinya.

Dengan begitu, maka pagar ini telah mewakilkan kesan modern dan juga klasik sekaligus. Bahan dan lahan yang terbatas kini sudah tidak lagi menjadi hambatan bagi Sedulur untuk berkreasi. Menariknya, perawatan dari model pagar ini pun cenderung lebih mudah.

Sedulur hanya perlu membersihkannya dari debu dan kotoran yang menempel secara rutin, paling tidak sekali dalam satu minggu. Kemudian mengecat ulang apabila ditemukan karat, biasanya hal ini dilakukan selama 6 bulan sekali.

6. Pagar Lipat Klasik Minimalis

BeauGate

Sebenarnya untuk model pagar yang satu ini hampir sama seperti sebelumnya. Namun perbedaannya ada pada kesan yang terasa lebih minimalis yang ditampilkan. Karena mengusung tema klasik sederhana atau minimalis, maka tidak perlu menambahkan banyak ornamen.

Dengan begitu, model pagar yang seperti ini akan terasa sangat cocok ditempatkan dengan tema hunian apapun. Walau klasik, namun model pagar ini sering dipilih oleh orang-orang sampai saat ini.

Untuk menonjolkan bagian gerbang tersebut, Sedulur bisa mengecatnya dengan warna abu-abu atau putih, sehingga tampilannya akan terlihat tampak lebih modern namun tetapi minimalis. Untuk besi yang digunakan pada pagar ini adalah besi tempa, karena kuat dan juga lebih mudah dibuat motif.

7. Pagar Lipat Kombinasi Kayu dan Besi

Desain pagar lipat minimalis modern yang berikutnya ada pagar lipat dengan material kombinasi. Dalam artian, pagar tersebut dibuat dari dua kombinasi dua material yang berbeda, yakni kayu dan besi. Tentu saja akan terlihat sangat unik, bukan?

Kedua material tersebut dibagi secara merata, jadi tidak akan ada salah satu material yang terlihat lebih dominan. Sedulur dapat memperhatikan bagian bawahnya yang dibuat dari susuan kayu rapi, lalu di bagian atasnya terbuat dari besi berwarna hitam yang membuatnya terlihat elegan.

Tampilan pagar ini mampu mewakili kesan nan modern sekaligus tradisional. Bentuknya yang unik dengan warna yang tajam, tidak membuat pagar terkesan kumuh.

8. Pagar Lipat Kombinasi nan Elegan

Masih dengan model pagar lipat kombinasi, yang mana pagar satu ini sangat cocok bagi Sedulur yang suka dengan kesan elegan. Akan tetapi, Sedulur harus memilih kayu dengan kualitas yang bagus atau tinggi, agar mampu bertahan lama walaupun diterjang oleh cuaca buruk.

Nah, salah satu jenis kayu yang tahan akan segala cuaca adalah kayu ulin. Selain itu, jenis kayu ini juga perawatannya tidak terlalu rumit. Untuk lebih memudahkan ketika membuka dan menutupnya, Sedulur juga dapat menambahkan roda pada bagian bawah pagar.

Tidak ada salahnya jika ingin membuat kombinasi antara pagar lipat dengan pagar dorong, karena hal itu justru akan lebih memudahkan penggunaanya serta meminimalisir kerusakan pada besi.

9. Pagar Lipat Besi Modern Bermotif

Seperti yang telah diketahui, bahwa gaya arsitektur rumah kini sudah berkembang semakin pesat. Ada banyak ide kreatif yang bermunculan untuk menciptakan tampilan rumah yang cantik dan indah. Salah satu buktinya ada pada desain pagar lipat minimalis modern satu ini.

Walaupun dibuat di atas lahan yang terbatas, kreasi yang ditumpahkan menghasilkan tampilan pagar yang dengan motif cantik. Agar tidak terkesan kesan monoton, Sedulur dapat membuat desain pagar berupa beberapa garis sederhana.

10. Pagar Lipat Kombinasi Besi Baja Bermotif

Untuk desain pagar lipat minimalis modern ini, mengombinasikan antara besi dan baja. Nah, material baja sendiri bisa digunakan sebagai akses pada garis yang diberi motif, sehingga membuat tampilannya akan tampak lebih hidup dan juga cantik.

Oh iya, jangan lupa untuk menggunakan warna cat yang cocok saat memoles pagar yang telah diberi pola dan motif. Jika bingung memilih warna, alangkah baiknya memilih warna netral seperti hitam dan putih. Buatlah warna putih yang lebih dominan, sementara warna hitam hanya pelengkapnya.

BACA JUGA: 10+ Cara Menata Batu di Taman agar Rumah Tampak Lebih Asri

11. Pagar Lipat Minimalis Elegan

desain pagar lipat minimalis modern
Pinterest

Dapat dikatakan jika pagar yang satu ini sedikit berbeda dengan beberapa pagar yang sebelumnya. Ini karena pagar tersebut mengusung tema minimalis dan elegan. Seperti yang bisa Sedulur lihat, terdapat beberapa aksen berwarna hitam untuk menampilkan kesan elegan.

Sementara itu, di bagian tengahnya juga diberikan aksen kayu yang dengan warna coklat mudah menonjolkan kesan minimalis. Perpaduan antara warna hitam dan coklat kayu natural, pastinya akan cocok untuk model pagar ini. Pagar ini juga dibuat tidak terlalu tinggi, supaya tema minimalisnya tetap terjaga.

12. Pagar Lipat Minim Aksen nan Elegan

Pagar lipat yang elegan bisa dihasilkan dengan aksen minim. Perlu untuk diketahui, untuk membuat suatu desain yang minimalis memang tidak perlu menambahkan banyak aksen. Hanya perlu satu atau dua aksen saja yang dipadukan dengan warna yang tidak terlalu mencolok, maka kesan elegan bisa didapat.

Model pagar semacam ini juga cocok diterapkan pada lahan yang terbatas, lho. Pasalnya Sedulur bisa memperkecil lipatannya menjadi 3 atau bahkan sampai 2 lipatan saja. Namun jika lahan rumah yang dimiliki lebih luas, pagar ini akan terlihat lebih cantik jika dibuat secara lebih tinggi dan lebar.

Oh iya, jangan lupa juga untuk pula untuk menambahkan pohon atau beberapa tanaman hijau di sekitarnya, agar kesan alami hunian tetap terjaga.

13. Pagar Lipat Putih Modern

Pagar lipat dengan warna putih mungkin sering disebut sebagai pagar sejuta umat, karena banyak orang yang mengusung model dan tema satu ini. Jika diperhatikan, tampilan dari pagar ini memang sangat sederhana, tetapi tetap tampak cantik apabila selalu dirawat dengan baik.

Model pagar ini juga sering dilengkapi dengan roda, agar memudahkan penghuni untuk memasukan dan mengeluarkan mobil. Nah, supaya tampilannya tidak terlalu polos, maka Sedulur dapat memberikan kreasi pada bagian lantainya.

Seperti yang ada pada gambar di atas, penggunaan lantai abu-abu terasa sangat cocok sehingga kesan monoton pun dapat dihilangkan.

14. Pagar Lipat Minimalis dengan Lantai Beraksen Batu Cantik

Untuk desain pagar lipat minimalis ini sama seperti sebelumnya, hanya saja Sedulur bisa berinovasi yang sedikit berbeda. Yakni dengan memberikan aksen batu cantik berwarna hitam atau abu-abu di bagian lantainya.

Kendati demikian, pastikan agar kondisi pagarnya selalu bersih dan bebas dari karat. Sedulur juga bisa menambahkan kanopi di atas pagar untuk perlindungan secara lebih.

15. Pagar Lipat Menyatu dengan Bangunan

Sky Horse

Model pagar lipat yang menyatu dengan bangunan dapat diterapkan pada lahan terbatas, namun ingin privasi tetap terjaga. Agar tidak terkesan terlalu tertutup, maka buatlah bagian besi yang berjarak agar bisa menampilkan keindahan bentuk hunian Sedulur.

Demikian tadi inspirasi desain pagar lipat minimalis modern ini sangat pas digunakan untuk Sedulur yang mempunyai rumah di pinggir jalan besar. Desain pagar lipat minimalis modern memang sangat cocok diterapkan di masa sekarang.

Namun, baik itu kayu atau besi, pastikan untuk menggunakan bahan-bahan yang berkualitas. Jadi tidak hanya membuat tampilan rumah menjadi lebih indah, keawetan dan kekuatannya mampu membuat hunian menjadi lebih aman.