1 Yard Berapa Meter – Simak Rumus, Cara Hitung & Contohnya

Wajar jika Sedulur bertanya dan tidak mengetahui 1 yard berapa meter. Karena di beberapa negara terdapat beberapa perbedaan menghitung satuan jarak. Jika di Indonesia jarak diukur menggunakan meret, berbeda di luar negeri yang menghitung jarak menggunakan miles dan yard. Oleh karena itu, ketika perlu mengetahui konversi jarakt dari meter ke yard.

Berikut ini akan dijelaskan perbedaan ukuran keduanya, berikut dengan rumus, cara menghitung dan bagaimana contoh soalnya agar Sedulur bisa lebih mengerti. Yuk, mari langsung kita simak ulasannya di bawah ini!

BACA JUGA: 1 Sendok Teh Berapa Gram? Ini Cara Hitung Paling Mudah

1 Yard berapa meter?

1 yard berapa meter
Alat Proyek

Konversi merupakan perubahaan satu sistem perhitungan ke sistem perhitungan lainnya. Seperti dalam kesempatan kali ini akan mengkonversi dari yard dan meter. Jika dikonversikan, maka akan mendapatkan hasil seperti ini:

  • 1 Yard = 0,9144 meter

Melihat konversi di atas, kita mengetahui bahwa 1 yard adalah 0,9144 meter. Lalu bagaimana dengan konversi 1 meter berapa yard? Maka dalam 1 meter adalah 1,09361 yard.

Konversi yard ke inci (inch) dan kaki (feet)

Konversi Yard ke Inci (inch) dan Kaki (feet)
Bhinneka

Biasanya satuan ini dihitung untuk mengukur kain, semisal 1 yard berapa meter kain yaitu jawabannya adalah 0,9144m kain. Tidak hanya itu, satuan panjang yard mempunyai hubungan dengan satuan panjan pada sistem imperial, yaitu dengan foot (kaki) dan inch. Berikut ini konversinya:

  • 1 yard = 3 feet/kaki = 0,9144 meter
  • 1 yard = 36 inch/inci = 0,9144

Dengan mengetahui contoh di atas, sebenarnya Sedulur sudah bisa mengkonversi ukuran yard ke berbagai satuan ukuran lainnya. Karena Sedulur sudah mengetahui patakonnya. Namun, penjelasan selanjutnya akan membuat Sedulur lebih paham lagi, karena akan dilengkapi dengan tabel.

BACA JUGA: 1 Liter Beras Berapa Kg? Ini Cara Hitung Paling Mudah

Konversi satuan panjang Yard

1 yard berapa meter
Blibli

Berikut ini adalah tabel agar Sedulur bisa mengetahui ukuran 1 yard kain berapa meter. Yuk, kita cek!

Yard (yd)

Konversi kesatuan

1 yard

0,0009144 kilometer (km)

1 yard

0,009144 hectometer (hm)

1 yard

0,09144 decameter dam)

1 yard

0,9144 meter (m)

1 yard

9,144 decimeter (dm)

1 yard

91,44 centimeter (cm)

1 yard

914,4 millimeter (ml

Rumus menghitung yard

Rumus menghitung yard
hargakain

Untuk lebih mudah menghitung 1 yard = berapa meter, Sedulur mesti mengetahui rumus untuk menghitungnya. Berikut adalah rumus yang bisa Sedulur gunakan untuk menghitungnya:

  • m = yd X 0,9144

Menggunakan rumus di atas, Sedulur kemudian bisa dengan mudah mengetahui 1 meter berapa yard, dan juga mengetahui konversi sebaliknya. Agar lebih mengerti, Sedulur bisa melihat contoh soal di bawah ini, kemudian bisa mempraktikan cara menghitungnya sendiri.

BACA JUGA: 1 Kodi Berapa Buah? Begini Hitungan yang Paling Mudah

Contoh soal 1

1 yard berapa meter
Rencanamu

Berikut ini contoh soal agar Sedulur lebih paham. Berikut contoh soalnya:

  • Soal: Panjang dari sebatang galah 3,5 yard. Jika dihitung berapa panjang galah tersebut untuk dalam satuan meter?
  • Jawaban: Diketahui 1 yard = 0,9144 m
  • 3,5 yard = 3,5 x 0,9144 = 3,2004 m
  • Jadi panjang galah adalah 3,2004 m

Contoh soal 2

contoh soal 2
Kompasiana

Untuk lebih lengkap memahaminya, berikut ini contoh soal kedua agar memudahkan Sedulur memahami ukuran kedua jarak ini:

  • Soal: Sebuah tiang yang tingginya 8 yard. Untuk diubah kedalam satuan centimeter tinggi tiang tersebut adalah?
  • Jawaban: Diketahui 1 yard = 91,44 cm
  • 8 yard = 8 x 91,44 = 731,52 cm
  • Jadi tinggi tiang tersebut 731,52 cm

Semoga penjelasan yang telah disampaikan di atas bisa membantu Sedulur lebih paham tentang suatu ukuran. Jangan lagi salah menghitung suatu ukuran setelah mengetahui ini. Pengetahuan tentang ukuran jarak merupakan pengetahuan dasar yang perlu Sedulur ketahui.

Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar.

Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah.