3. Saham SM Entertainment terjun bebas
Dampak kepergian D.O Exo dari SM Entertainment ternyata sangat besar. Agensi kenamaan Korea Selatan itu harus menerima fakta bahwa saham mereka terjun bebas di pasar bursa.
Dilansir dari media Amerika, yakni Billboard membagikan kabar terbaru dari saham agensi KPop terbesar. Dalam laporannya tersebut, keluarnya D.O EXO dari SM Entertainment sangat berdampak buruk bagi 4 agensi besar KPop yakni SM, HYBE, YG, dan JYP.
Saham SM Entertainment turun hingga 9% menjadi 113.400 Won atau sekitar 157.572 Rupiah. Sedangkan saham milik YG turun hingga 9,3% menjadi 53.700 Won atau sekitar 631.467 Rupiah.
Saham K-Pop milik agensi JYP alami penurunan hingga 11,1% menjadi 100.900 Won atau sekitar 1,1 juta Rupiah. HYBE sahamnya tengah alami penurunan hingga 8,2% menjadi 224.500 Won atau sekitar 2,6 juta Rupiah.
Untuk Kakao dan anak perusahaannya yakni Kakao SM Entertainment memiliki 40% saham biasa SM Entertainment. Pada awal tahun ini, Kakao Entertainment membentuk usaha patungan di Amerika Utara dengan SM Entertainment.
Demikian tadi ulasan lengkap tentang isu D.O EXO keluar dari SM Entertainment. Isu tersebut ternyata benar dan sudah dikonfirmasi oleh agensi yang bersangkutan. Hal ini tentu membuat banyak penggemar kaget karena D.O termasuk member utama dalam EXO.
Efek kepergian D.O juga tak hanya berpengaruh pada performa dan penampilan panggung EXO, tapi juga pada sisi bisnis. Hal ini terbukti dengan anjloknya saham SM Entertainment setelah D.O memutuskan hengkang.