Hayoo, siapa nih di antara Sedulur yang masih asing dengan hidangan kalio daging sapi? Kalau berbicara makanan dari Tanah Minang, pasti pikiran kita selalu tertuju kepada berbagai olahan daging, mulai dari gulai hingga rendang. Banyak orang yang sering melupakan bahwa kalio juga termasuk ke dalam makanan khas daerah tersebut.
Padahal, rasanya juga sama-sama tidak kalah kok dengan rendang atau gulai. Cita rasa bumbu rempah khas Nusantara pun begitu terasa di setiap gigitan dagingnya. Biar Sedulur nggak penasaran lagi, langsung aja cek informasi berikut tentang resep kalio daging sapi yang empuk, enak, dan mudah!
BACA JUGA: 15 Resep Olahan Jamur Enoki Berbagai Bumbu, Mudah Dibuat!
Apa itu kalio daging sapi?
Gulai, kalio, serta rendang bisa Sedulur ibaratkan seperti saudara. Keduanya menggunakan bumbu masak yang mirip, dengan cara masak yang sama. Akan tetapi, perbedaan di antara ketiganya terletak pada hasil akhir olahan masing-masing.
Jika pada gulai, hidangan masih menyisakan warna kuah dengan warna kemerahan, dagingnya pun masih sangat empuk. Kalau kalio, biasanya dagingnya sudah lebih matang dari gulai dengan kuah yang surut penuh minyak. Sedangkan pada rendang, dagingnya akan terasa lebih alot dengan kuah yang berwarna kelam.
BACA JUGA: 17 Resep Sarapan Pagi yang Enak dan Mudah Dibuat
Proses marinasi kalio daging sapi
Jika Sedulur mengira proses marinasi kalio berlangsung lebih singkat daripada yang lain, sepertinya perkiraan tersebut agak melenceng. Pasalnya, butuh sekitar waktu 1 sampai 2 jam untuk marinasi kalio daging sapi dengan menggunakan api kecil. Kuah tetap diaduk sesekali agar santan tidak pecah.
BACA JUGA: Resep Saus Dim Sum Sederhana, Enak dan Menggugah Selera
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat kalio daging sapi
Sebelum mulai berkreasi di dapur untuk membuat kalio daging sapi, Sedulur harus menyiapkan beberapa bahannya terlebih dahulu. Lantas, apa saja bahan-bahan yang diperlukan? Yuk, cek daftar keperluannya di bawah ini!
BACA JUGA: Resep Popcorn Ikan Dori, Camilan Enak Kaya Nutrisi
Bahan-bahan utama:
- ½ sdm bumbu penyedap rasa kaldu sapi
- 1 buah asam kandis
- 1 lembar daun kunyit
- 2 batang serai, memarkan
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 6 lembar daun jeruk
- 130 ml santan instan
- 1 liter air
- 500 gr daging sapi bagian sengkel, potong kotak ukuran 4 cm
Bahan-bahan bumbu halus:
- 1 sdt merica putih bubuk
- ½ sdm garam
- 2 cm kunyit
- 2 cm jahe
- 4 butir kemiri
- 3 siung bawang putih
- 15 butir bawang merah
- 120 gr cabai merah
Cara membuat kalio daging sapi
Semua bahannya sudah siap? Yuk, kita langsung cusss ke dapur untuk membuat kalio daging sapi yang empuk, enak, dan mudah!
BACA JUGA: Resep Okonomiyaki Ala Restoran, Enak dan Mudah Dibuat
Cara memasak:
- Marinasi daging dengan bumbu halus selama 1-2 jam dalam kulkas. Sisihkan.
- Masukkan air, santan, dan daging ke dalam wajan. Aduk rata.
- Tambahkan daun jeruk, lengkuas, serai, dan daun kunyit. Masak hingga mendidih sambil sesekali diaduk. Kecilkan api.
- Tambahkan asam kandis dan bumbu penyedap rasa kaldu sapi. Masak sambil sesekali diaduk hingga daging empuk. Angkat. Sajikan.
- Kalio daging yang lezat dan empuk siap untuk dinikmati Sedulur dan keluarga.
Nah Sedulur, itu dia informasi singkat mengenai resep membuat kalio daging sapi yang empuk, enak, dan juga mudah. Ulasan di atas juga sudah membahas mengenai bahan-bahan dapur yang perlu disiapkan beserta cara memasaknya.
Biar kalio daging sapi buatan Sedulur makin mantap, pastikan untuk memasaknya dengan bahan-bahan dapur yang berkualitas, ya! Tapi kira-kira dimana sih kita bisa belanja kebutuhan dapur dengan kualitas yang terjaga?
Ya jelas di Aplikasi Super, dong! Aplikasi Super siap untuk membantu Sedulur semua memenuhi kebutuhan sembako dan keperluan dapur sehari-hari. Mau beli gula? Ada! Mau beli garam? Ada juga! Mau cari terasi, beras, dan tepung? Ya, jelas ada dong! Super lengkap dan super murah, pasti gratis ongkir setiap Sedulur belanja.
Yuk, langsung ke Google Play Store buat unduh Aplikasi Super! Aplikasi Super, bikin belanja makin mudah, bikin belanja makin murah!