35 Rekomendasi Cafe di Malang yang Murah dan Instagramable  

Salah satu kota tujuan wisata yang cukup populer di Indonesia adalah Malang. Kota yang identik dengan hawa dingin ini menawarkan berbagai destinasi wisata menarik untuk Sedulur. Bahkan tak hanya tempat wisata keluarga saja, ada banyak cafe kota Malang yang bisa dijadikan tempat nongkrong dan bersantai karena memiliki suasana seru.

Jika Sedulur berencana ingin berlibur ke Malang dan mencari rekomendasi cafe kota Malang yang murah dan instagramable, mari simak daftarnya berikut ini.

BACA JUGA : 18 Rekomendasi Bakso Enak di Surabaya yang Harus Dicoba!

1. Noi Coffe

cafe kota malang
Wisatainfo

Cafe kota Malang yang pertama adalah Noi Coffee. Noi Coffee menyuguhkan pemandangan yang indah, karena berada di kawasan dataran tinggi Batu. Sembari nongkrong, Sedulur juga dapat bersantai sambil menikmati pemandangan alam yang indah dengan suasana sejuk khas Batu.

Cafe satu ini juga sangat cocok untuk dijadikan lokasi menghabiskan wakru bersama keluarga, teman, atau pasangan. Apalagi harga menu makanan dan minumannya cukup terjangkau, mulai dari Rp12 ribu hingga Rp60 ribuan aja.

Lokasi Noi Coffee: Jalan Raya Sumber Brantas Nomor 310, Sumber Brantas, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu

2. Nara Coffe

Jik Sedulur menyukai cafe dengan konsep estetik dan minimalis, Nara Coffee menjadi tempat wajib untuk dikunjungi. Tak hanya nongkrong, café ini juga sangat cocok untuk Sedulur yang gear berselfie. Hal ini karena Nara Coffe memiliki bentuk bangunan yang unik.

Nara coffe menyediakan tempat duduk outdoor dan juga indoor. Sedangkan untuk menunya, nara coffe memiliki menu favorit yaitu cold brew. Cocok untuk bersantai sembari minum kopi disore hari. .

Lokasi Nara Coffee: Jalan Dieng Atas, Karang Ampel, Karangwidoro, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang

3. NK Café

NK Cafe atau yang juga dikenal dengan na,a Nendes Kombet Cafe menyuguhkan tempat nongkrong dengan suasana yang asri. Sedulur bisa memilih area outdoor dan indoor.

Jika memilih yang outdoor, maka akan disuguhkan tempat nongkrong yang langsung menyatu dengan alam. Sangat cocok untuk Sedulur yang ingin melepas penat. Menu yang ditawarkan sangat beragam dengan harga yang cukup variatif, mulai dari Rp7 ribu hingga Rp30 ribuan.

Lokasi NK Cafe: Jalan Raya Kasin, Kasin, Ampeldento, Kecamatan Karang Ploso, Kabupaten Malang

4. Sejenak Coffe

cafe kota malang
IDN Times

Selain Nara Coffee, Sejenak Coffee juga mengusung tema yang unik dan cantik. Bangunannya didominasi warna putih minimalis berpadu dengan kursi dan meja yang terbuat dari rotan.Cafe ini cocok untuk ngopi sambil nongkrong bareng sahabat. Minumannya dibanderol mulai dari Rp15 ribuan.

Lokasi Sejenak Coffee: Jalan Bunga Mondokaki Nomor 30, Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang

5. Cokelat Klasik Café and Garden

Cokelat Klasik Cafe and Garden menawarkan tempat nongkrong dengan pemandangan yang asyik. Lokasinya cukup tinggi sehingga kamu bisa menikmati pemandangan Kota Malang dari sini.

Menunya gak cuma cokelat atau kopi. Ada pula menu berat, seperti ayam geprek, gado-gado, siomay, dan masih banyak lagi. Harganya dibanderol mulai dari Rp10 ribuan.

Lokasi Cokelat Klasik Cafe and Garden: Jalan Joyo Agung, Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang

6. Roketto Coffe & CO

Rekomendasi café kota Malang selanjutnya yang sangat cocok untuk nugas adalah Roketto Coffee & CO. Cafe ini menegusung konsep industrial minimalis dengan menu utama Hikari Iced Coffee.

Jika Sedulur tidak terlalu suka minuman berkafein dapat memesan minuman non-coffee dan memesan makanan ringan maupun camilan manis seperti donat, brownies, dan sandwich. Roketto Coffee & Co juga menyediakan colokan listrik di setiap meja dan kursi, sehingga para pengunjung bisa tetap produktif sambil minum kopi. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 08.00 sampai 00.00 WIB.

Lokasi Roketto Coffe & Co: Jl. Kendalsari no. 06, Jatimulyo, Lowokwaru, Kota Malang

7. Gartenhaus Co-Working Space

NGERANGKUM

Gartenhaus juga memiliki konsep yang unik ala suasana perumahan tetapi tetap memiliki aksen alam seperti tanaman-tanaman hijau di yang ada sekelilingnya. Keunikan cafe membuat para pengunjung merasa semakin nyaman untuk bersantai maupun nongkrong. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 10.00 sampai 23.00 WIB. 10.00—23.00 WIB

Alamat: Jl. Kenanga Indah No, 1, Jatimulyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang

8. Makana

Bagi mahasiswa UNISMA tentunya sudah sering berkunjung ke café Makana. Cafe ini memiliki tempat yang nyaman, bersih, dan dingin sehingga cocok untuk mengerjakan tugas maupun bekerja. Makanan dan minuman yang disedikan juga cukup beragam dengan harga yang terjangkau. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 15.00 sampai 23.00 WIB.

Lokasi Makana: Jl. MT. Haryono No. 192A, Malang

 BACA JUGA : Rekomendasi Panggangan Sosis Bakar Beserta Daftar Harganya

9. Bereau Coffe

cafe kota malang
Malang Culinary

Rekomendasi selanjutnya untuk para pelajar dan mahasiswa yang sedang mencari tempat nongkrong dan nugas di daerah Malang adalah Bureau coffee. Cafe ini mengusung konsep minimalis dan cozy, serta terdapat banyak fasilitas seperti stop kontak, smoking area, toilet dan mushola. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 09.00 sampai 22.00 WIB.

Lokasi Bureau Coffe: Jl. Soekarno – Hatta No. 509, Lowokwaru, Kota Malang

10. Kopi.Pisan

Rekomendasi cafe di Malang untuk nugas selanjutnya adalah Kopi.Pisan yang berlokasi di Jalan Brigjend Slamet Riadi (dekat dengan jalan Ijen) sehingga sangat mudah untuk diakses dari mana saja. Terdapat dua labati di cafe ini dengan balkon yang langsung menghadap jalan sehingga pengunjung dapat melihat pemandangan Kota Malang malam yang indah. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 08.00 sampai 22.00 WIB.

Alamat: Jl. Brigjend Slamet Riadi No. 190, Klojen, Kota Malang

11. Ruang Rindu Kopi

Salah satu tempat nongkrong dan ngopi di Malang yang menjadi favorit mahasiswa adalah Ruang Rindu Kopi. Lokasi café ini sangat berdekatan dengan kampus Universitas Polinema, Universitas Brawijaya, dan Unisma. Fasilitas yang disediakan cafe Ruang Rindu ini adalah free wi-fi, colokan listrik, area parkir, dan menu minuman non-kopi dan kopi. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 10.00 sampai 00.00 WIB.

Lokasi Ruang Rindu Kopi: Jl. MT. Haryono No. 17C, DInoyo, Lowokwaru, Kota Malang

12. Kopi Sontoloyo

Wisatainfo

Kopi Sontoloyo memiliki konsep yang hampir sama dengan NK Cafe, yakni tempat nongkrong yang menyatu dengan alam. Suasananya yang pedesaan dan sejuk juga jadi nilai tambah yang akan semakin membuat pengujung bertah untuk bersantai di café ini. Cocok banget buat kabur sejenak dari rutinitas. Menunya juga gak kalah beragam, dibanderol mulai dari Rp10 ribuan.

Lokasi Kopi Sontoloyo: Rekesan, Bulukerto, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu

13. Botani Coffe and Roastery

Botani Coffee and Roastery juga biasa disebut Kedai Botani. Café yang cukup populer di Malang ini memiliki tempat yang minimalis, nyaman, dan tentunya bersih. Cocok untuk mengerjakan tugas atau tempat bekerja seharian. Menu yang ditawarkan mulai dari aneka minuman, camilan, hingga ada makan berat. 

Lokasi Botani Coffee and Roastery: Jalan Bunga Andong Selatan Nomor 17, Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang

14. Hill House

Hill House menawarkan tempat nongkrong dengan konsep yang modern dan klasik. Sedulur dapat memilih tempat yang outdoor atau indoor.

Jika tempat outdoor Sedulur akan duduk dikursi yang berupa semacam kasur yang cukup lebar dengan meja di sampingnya. Meskipun harga menunya cukup mahal, akan tetapi sebanding dengan tempatnya yang sangat cozy . Apalagi dengan suasana sejuk khas Kota Batu.

Lokasi Hill House: Jalan Mawar, Songgokerto, Kecamatan Batu, Kota Batu

15. Monstera Café

Monstera Cafe menyuguhkan tempat nongkrong dengan pemandangan alam yang indah. Cafe di Malang ini dikelilingi pegunungan yang cantik. Cocok untuk Sedulur yang ingin melepas penat! Menunya cukup lengkap, mulai dari minuman, camilan, hingga makanan berat. Harga menunya dibanderol mulai dari Rp15 ribuan.

Lokasi Monstera Cafe: Jalan Sawah De krup, Bulukerto, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu

16. Pupuk Bawang Café

Liburanyuk

Pupuk Bawang Cafe juga menyediakan spot nongkrong yang asyik. Di sini, Sedulur dapat bersantai di atas pekarangan rumput dengan menggunakan bean bag. Terdapat pula meja dan kursi yang sudah tertata rapi di pekarangan. Cocok buat nyantai di sore hari. Suasananya yang sejuk jadi nilai tambah. Menu yang ditawarkan sangat beragam, mulai dari Rp10 ribuan hingga Rp150 ribuan.

Lokasi Pupuk Bawang Cafe: Jalan Panglima Sudirman Nomor 116, Pesanggrahan, Kecamatan Batu, Kota Batu.

17. Hide Out

Cafe hits di Malang berkonsep kontomporer ini cozy banget buat Sedulur yang mau nugas dan kongko. Terutama di area rooftop-nya. Interior di Hide Out ini pun sangat instagenic, nyaman banget jadi spot foto atau nge-vlog ala selebgram. Hide Out memiliki menu andalah yaitu, chicken katsu dan crispy ring buat camilannya.

Lokasi Hide Out: Jl. Akordion Utara D3, Tunggulwulung, Malang

18. Kopi Tuju

PingPoint

Kopituju merupakan cafe berkonsep unfinish yang sangat estetik. Supaya lebih terasa homey  dan cozy,  tempat ini menyuguhkan tanaman hijau dan sorot lampu kuning yang hangat. Oleh karenanya, banyak pengunjung yang menjadikannya sebagai working space. Buat referensi menu di sini adalah rice bowl teriyaki, french fries, dan segelas macchiato.

Lokasi Kopituju: Jl. Sutan Syahrir No.7, Sukoharjo, Malang

19. Local Coffe

Local Coffee didominasi warna hijau dan berkonsep vintage dengan desain interior yang cukup mewah. Kafe ini sangat cocok untuk Sedulur yang punya hobi berfoto karena terdapat banyak spot foto yang instagramable dan dapat dijadikan untuk berfoto ala vintage. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 07.00 sampai 22.00 WIB.

Lokasi Local Coffe: Jl. Komplek Pertokoan Kayutangan Block C-3, Malang

BACA JUGA : 16 Contoh Puisi Tentang Alam yang Menyentuh & Bermakna

20. Peppermint Beans Café

TuguMalang

Sama seperti Namanya, Peppermint Beans Cafe memiliki konsep serba mint dan didominasi warna pastel hijau dan biru. Cafe untuk Sedulur yang suka foto kekinian karena sangat instagramable. Mulai dari dinding mural yang lucu, ornamen lain seperti kaktus, makanan yang beragam, hingga nuansa warna mint pastel. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 11.00 sampai 20.00 WIB.

Lokasi Peppermintt Beans Cafe: Jl. Maninjau Raya No. 85, Sawojajar, Kec. Kedungkandang

21. Sivaraja’s Secret Garden

Berlokasi di rooftop restoran Latar Ijen yang mudah ditemukan di ruas Jalan Ijen, Sivaraja’s Secret Garden menjadi salag satu hidden gem di tempat yang tak terduga. Harga makanan di sini mulai dari Rp25.000 sampai Rp150.000. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 10.00 sampai21.00 WIB.

Lokasi Sivaraja’s Secret Garden : Jl. Besar Ijen No. 79, Malang

22. Loe Mien Toe

Cafe di Malang yang instagramable selanjutnya adalah Loe Mien Toe yang lokasinya cukup tersembunyi di Jalan Tata Surya. Tempat ini juga mempunyai desain interior yang unik, khas rumah bangsawan Tionghoa pada zaman dulu. Setiap sudutnya dihiasi barang antik. Cafe ini juga sering dijadikan lokasi foto prewedding karena konsep bangunannya yang unik. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 13.00 sampai 21.00 WIB.

Lokasi Loe Mien Toe: Jl. Tata Surya 2, Dinoyo

23. Bukit Delight

cafe kota malang
Pinhome

Rekomendasi cafe outdoor di kota Malang selanjutnya adalah Bukit Delight yang menawarkan suasana yang unik dan menarik karena dapat langsung menatap ke arah Gunung Panderman dan Gunung Banyak. Bukit Delight juga lebih diminati saat malam hari karena dapat menikmati langit malam dan gemerlap lampu yang ada di pohon-pohon. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 15.00 sampai 22.00 WIB.

Lokasi Bukit Delight: Jl. Raya Joyo Agung No. 1, Merjosari, Kabupaten Malang

24. Kon.co Garden & Coffe

Meskipun area dari cafe ini tidak terlalu besar, tetapi dengan konsep homey, industrial, dan outdoor menjadikan Kon.co Coffee & Garden benar-benar menawarkan perpaduan vibes yang jarang Sedulur temui di cafe tempat lain. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 10.00 sampai 00.00 WIB.

Lokasi Kon.co Garden & Coffe: Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang.

25. Café Sawah Pujon

Malang Guidance

Terletak di Desa Wisata Pujon Kidul, Kabupaten Malang, Cafe Sawah ini menawarkan pemandangan hijau dan udara sejuk. Tempatnya memang instagramable cocok untuk Sedulur yang gemar berfoto.  Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 08.00 sampai 18.00 WIB.

Lokasi Cafe Sawah Pujon: Kawasan Cafe Sawah, Desa Wisata Pujon Kidul, Kec. Pujon, Kabupaten Malang

26. Bataputi Coffe House

Ada juga cafe Bataputi, cafe dengan warna serba putih di tengah Perumahan Araya, Blimbing. Letaknya pas di sebelah Taman Indie Resto. Tempat ini sangat cocok buat ngopi dan ngemil sambil mendengarkan suara aliran air sungai yang syahdu. Cafe satu ini memiliki jam operasional dari jam 10.30 sampai 22.00 WIB.

Lokasi Bataputi Coffe House: Jl. Araya Megah No.9, Pandanwangi, Malang

27. Katamichi Coffe

PingPoint

cafe ini mengusung tema minimalis dengan dilengkapi ornamen-ornamen ala jepang, serta dominasi warna putih yang sangat mewah. Uniknya, semua sudut dari cafe ini sangat instagramable banget lho! Selain untuk berfoto, suasana yang nyaman di cafe ini sangat bisa menjadi destinasi untuk bersantai ataupun menjadi ruang kerja dan mengerjakan tugas.

Cafe ini menyuguhkan berbagai pilihan roti pastry yang homemade dan fresh tentunya dan berbagai macam olahan kopi sebagai pelengkapnya. Harga untuk menu di cafe ini mulai dari Rp.20.000-35.000 saja. Untuk jam operasional cafe ini dibuka dari pukul 11.00-22.00. 

Lokasi Katamichi: Jalan Brigjen Slamet Riyadi 97C Malang

28. Café Fortisoil

Café ini mengusung tema Tropical dengan konsep minimalis. Saat berkunjung ke Cafe ini Sedulur akan disuguhkan dengan suasana Cafe yang sejuk dengan banyaknya tanaman yang ada di sudut cafe sehingga memiliki kesan asri. Cafe ini juga memiliki dua tipe ruangan yaitu indoor dan outdoor.

Selain tempatnya yang minimalis dan juga tenang, Cafe ini mempunyai salah satu spot yang cantik dan instagramable banget! Mirip dengan nuansa pantai yang dihiasi lampu gantung yang terbuat dari rotan dengan design yang unik serta hiasan dinding yang unik sehingga membuat spot tempat duduk ini menjadi favorit untuk mendapatkan spot foto. 

Cafe ini juga menyuguhkan brbagai macam makanan dan minuman. Mulai dari makanan breakfast hingga cemilan ringan yang sangat cocok dinikmati dengan harga yang cukup terjangkau yaitu mulai dari Rp. 20.000 hingga Rp. 100.000. Untuk jam operasional cafe ini dibuka dari pukul 08:00-21:00. 

Lokasi Cafe Fortisoil: Perum Griya Shanta Blok D Ruko Jl. Soekarno – Hatta No. 8 Malang.

29. Roketto Coffe Suhat

Roketto Coffee Suhat terletak di Jalan Soekarno – Hatta Nomor D-511, Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru. Roketto Coffee Suhat buka setiap hari, pukul 09.00 sampai 22.00 WIB. Roketto Coffee Suhat berada di atas toko Inspired27, Sedulur dapat  menunggu teman berbelanja dengan nongkrong di sini. Roketto Coffee Suhat juga mempunyai pilihan menu kopi Roketto, Cappucino, dan Iced Chocolate, sedangkan makanan terdapat aneka donat, sandwich, dan pastry. Harga mulai Rp 10.000.

30. Diaoloogi Space and Coffe

Dialoogi Space and Coffee berada di Jalan Soekarno – Hatta, Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru. Dialoogi Space and Coffee buka setiap hari, mulai pukul 09.00 sampai 22.00 WIB. Tempat ini cocok untuk Sedulur yang ingin work from cafe. Dialoogi Space and Coffee terdapat tempat stop kontak dan tempat nyaman untuk mengerjakan tugas maupun bekerja. Dialoogi Space and Coffee mempunyai menu minuman aneka teh, Macchiato, Red Velvet Latte, dan Passion Punch. Sementara makanan di Dialoogi Space and Coffee ada Chicken Teriyaki, Baked Pasta, dan Pastry. Harga per menu mulai Rp 20.000.

 BACA JUGA : 8 Manfaat Madu Manuka yang Berasal dari New Zealand

31. 135 Coffehouse

Kompas

136 Coffeehouse terletak di Megah Kavling 22 Jalan Soekarno – Hatta Jalan Puncak Borobudur, Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru. 136 Coffeehouse buka setiap hari, mulai pukul 07.30 sampai 21.00 dan pukul 07.30 hingga 22.00 WIB pada Jumat serta Sabtu. 136 Coffeehouse mempunyai tempat nyaman dan bersih yang cocok untuk dijadikan lokasi nongkrong dengan interior bangunan bergaya monokrom nan estetik. 136 Coffeehouse mempunyai berbagai menu minuman yaitu Americano, Vanilla Latte, dan Chocolate Ice. Harga mulai Rp 12.000 hingga Rp 20.000.

32. Amstirdam Coffe and Roastery

Cafe kota Malang yang tak kalah cozy adalah Amstirdam Coffee and Roastery yang terletak di Ruko Soekarno – Hatta Indah, Nomor D18, Jalan Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru. Amstirdam Coffee and Roastery buka setiap hari, pukul 09.00 sampai 22.00 WIB. Amstirdam Coffee and Roastery menawarkan area outdoor dan indoor nyaman untuk bercengkrama dan bersantai bersama teman-teman atau mengerjakan tugas kuliah. Amstirdam Coffee and Roastery mempunyai menu Kopi Sejuk, Brown Latte, dan Soklat sedangkan snack terdapat Brownies dan Pastry. Harga per menu mulai Rp 6.000 sampai Rp 150.000.

33. OR Traffic

Liburan Yuk

Cafe kota Malang berikutnya adalah OR Traffic yang berlokasi di Jalan Raya Sengkaling Nomor 234, Sengkaling, Mulyoagung, Kecamatan Dau. OR Traffic buka setiap hari selama 24 jam. OR Traffic juga memiliki area indoor, outdoor, dan rooftop dengan tema bangunan industrialis. Setiap sudutnya cocok untuk spot foto yang sangat instagramable. OR Traffic memiliki menu makanan yaitu Aneka Pasta, Aneka Pizza, Chicken Katsu, dan Chicken Spicy Honey. Untuk menu minuman di OR Traffic terdapat Taro Ice, Es Kopi Susu Asli, dan Thai Tea. Harga per menu mulai Rp 13.000.

34. Bengkel Coffe

Lokasi Bengkel Coffee terletak di Jalan Raya Sengkaling Nomor 10, Jetis, Mulyoagung, Kecamatan Dau. Bengkel Coffee buka setiap hari, pukul 13.00 sampai 00.00 WIB, dan untuk hari Minggu pukul 05.00 hingga 14.00 WIB. Bengkel Coffee memiliki suasana nyaman dengan desain interior unik, berupa kursi dan meja, serta barang-barang antik. Bengkel Coffee mempunyai menu makanan favorit di antaranya yaitu Nasi Goreng, French Fries, dan Mie Goreng. Sementara itu untuk menu minuman terdapat Kopi Susu Jawa, Moka Pot, Cappuccino, dan Kopi Hitam. Harga per menu di Bengkel Coffee mulai Rp 10.000.

35. Oemah Bapak Café

cafe kota malang
LiburanYuk!

Oemah Bapak Cafe terletak di Jalan Melati III Jalan Raya Sengkaling Nomor 2, Sengkaling, Mulyoagung, Kecamatan Dau. Oemah Bapak Cafe menjadi salah satu cafe kota Malang yang wajin dikunjungi. Cafe ini buka setiap hari, pukul 13.00 sampai 22.00 WIB. Oemah Bapak Cafe juga menyuguhkan suasana asri karena terdapat tanaman di setiap sudutnya, cocok untuk bersantai sambil minum kopi. Tak hanya itu, Oemah Bapak Cafe mempunyai menu makanan yaitu Nasi Telor, Nasi Ayam Koempoel, dan Mie Kabudayaan, sedangkan minuman ada Ice Matcha, Nona Manis, Teh Nusantara, dan Latte. Harga per menu di Oemah Bapak Cafe mulai Rp 10.000. Cukup terjangkau bukan? 

Demikianlah rekomendasi cafe kota Malang yang dapat Sedulur kunjungi. Tak hanya menawarkan makanan dan minuman yang lezat, nongkong di cafe kota Malang juga menyuguhkan pemandangan alam berupa persawahan hingga pegunungan.