Berikut ini merupakan resep soto Betawi yang enak dan gurih, bisa Sedulur masak sendiri di rumah, lho. Simak langkahnya di bawah ini!
Soto Betawi merupakan salah satu kuliner khas yang dimiliki Indonesia, berasal dari suku Betawi. Suku Betawi merupakan suku yang mendiami ibukota. Kuliner dengan kuah yang khas, dan campuran berbagai bahan di dalam tidak hanya dapat membuat kita kenyang memakannya, namun juga membuat kita nikmat.
Berikut ini, terdapat beberapa rekomendasi resep soto Betawi yang bisa Sedulur coba di rumah. Kenikmatan dari soto Betawi terletak pada bumbu soto Betawi itu sendiri. Bagaimana membuat soto Betawi yang nikmat dan lezat? Langsung saja kita simak daftar cara membuat soto Betawi di bawah ini!
Baca Juga: Resep Coto Makassar Kuah Kental Gurih Asli dari Penjualnya
Resep Soto Betawi Enak Dan Gurih, Super Mudah dan Anti Gagal!
1. Soto Betawi Asli
Banyak yang klaim bahwa resep soto Betawi yang diberikan oleh setiap penjual soto Betawi merupakan paling asli. Padahal, dalam dunia kuliner, sangat sulit menemukan resep yang benar-benar asli. Karena, setiap kuliner selalu memiliki modifikasi dan perubahan bahan, sesuai dengan selera dan ketersediaan bahan itu sendiri. Namun, berikut ini merupakan resep soto Betawi yang dipercaya paling asli. Berikut bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya:
- 2500 ml air
- 500 ml santan dari 1 butir kelapa
- 400 gram daging sandung lamur (brisket/daging rawonan)
- 200 gram babat rebus
- 200 gram paru rebus
- 10 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
- 7 sendok teh garam
- 6 cm kayumanis
- 5 batang serai, ambil putihnya & memarkan
- 3 butir cengkeh
- 3 cm lengkuas, dimemarkan
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun pandan
- 1 sendok teh gula pasir
- 1/2 buah pala
- 1/2 sendok teh merica bubuk
Bumbu halus:
- 15 butir bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 2 cm jahe
- 2 sendok teh ketumbar bubuk
Bahan pelengkap:
- 50 gram emping goreng
- 4 buah tomat, dipotong-potong
- 2 1/2 sendok teh air jeruk nipis
- 2 batang daun bawang, diiris halus
- 2 sendok teh bawang merah goreng
Setelah bahan terkumpul, langkah pertama membuatnya adalah dengan merebus air hingga mendidih di dalam panci. Lalu masukkan babat dan paru, bersama dengan jahe, daun pandan, dan salam. Rebus jeroan hingga empuk, lalu angkat setelah matang, cuci jeroan dan potong dadu.
Rebus air baru hingga mendidih, masukan daging sandung lamur yang telah disiapkan, rebus hingga matang. Angkat setelah matang dan potong dadu. Lalu tumis bumbu halus beserta kayu manis, pala bubuk, cengkeh, serai, lengkuas, daun jeruk, dan daun salam hingga wangi. Masukan tumis bumbu ke dalam rebusan daging dan tambahkan rasa hingga sesuai selesar. Setelah semuanya pas dan meresap, soto Betawi asli pun siap dinikmati.
2. Soto Betawi dari NCC
NCC merupakan singkatan dari Natural Cooking Club, sebuah kelompok memasak yang sering membagikan resep berbagai masakan. Banyak resep-resep dari NCC yang disukai oleh masyarakat. Selain rasanya yang nikmat, bahan dan cara membuatnya yang natural membuat banyak masyarakat menyukainya.
Kali ini NCC mengeluarkan resep soto Betawi. Berikut ini merupakan langkah dan bahan yang dibutuhkan dalam resep soto Betawi khas NCC:
- 250 gram sandung lamur
- 150 gram paru sapi
- 150 gram usus sapi
- 150 gram babat sapi
- 500 ml susu segar/santan
- 1500 ml air
- 3 sendok makan minyak goreng
Siapkan juga bumbu halus, yaitu:
- 10 buah bawang merah
- 7 buah bawang putih
- 5 sendok makan minyak goreng
- 4 lembar daun salam
- 3 buah cabai merah
- 2 sendok teh jintan
- 2 batang serai, geprek
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 iris jahe
- 1 sendok teh cengkeh bubuk
Pelengkap:
- Minyak samin (opsional)
- 2 buah tomat diiris
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 1 batang daun seledri, iris halus
- Bawang goreng
- Emping goreng
- Sambal cabai rawit
Sama dengan cara pembuatan soto betawi lainnya, hal yang pertama dilakukan adalah merebus daging hingga empuk. Dalam resep dari NCC ini, daging direbus dengan menambahkan satu sendok makan garam, hal ini bertujuan agar daging bisa lebih empuk. Setelah daging empuk, angkat daging dan potong dadu.
Selanjutnya, rebus jeroan dengan menggunakan air rebusan baru. Sama seperti daging, setelah empuk angkat jeroan dan potong-potong dadu. Langkah selanjutnya adalah menumis bumbu halus. Tumis hingga benar-benar mengeluarkan aroma wangi, lalu masukkan tumisan bumbu ke dalam air kaldu daging. Masukkan juga jeroan yang telah dipotong-potong. Terakhir, masukkan santan dan susu. Aduk rata, agar santan dan susu tidak pecah.
Atur rasa sesuai selera, dengan memasukkan garam, bumbu kaldu atau penyedap rasa. Jangan lupa untuk cek dan koreksi rasa. Setelah pas, Sedulur tinggal menyajikan soto Betawi dengan bahan pelengkap yang telah disediakan. Resep soto Betawi dari NCC pun selesai dilakukan.
Baca Juga: Resep Soto Ayam Lamongan Spesial dan Bisa Dibuat di Rumah
3. Soto Betawi Bening
Pilihan resep soto Betawi selanjutnya adalah resep soto Betawi tanpa santan atau soto Betawi kuah bening. Soto Betawi satu ini bisa menjadi pilihan bagi Sedulur yang tidak menyukai kuah santan ataupun susu. Bahan yang harus Sedulur butuhkan untuk membuat soto Betawi kuah bening adalah:
- 300 gram daging sandung lamur
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas geprek
- 1 batang serai
- Air secukupnya
- Garam secukupnya
- Kaldu sapi bubuk non-msg secukupnya (opsional)
Berikut ini beberapa bahan untuk bumbu halus yang harus disiapkan:
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 1/2 sdt ketumbar
- 1/2 sdt jintan
- 1/2 sdt lada
Siapkan juga beberapa bahan pelengkap saat penyajian soto Betawi:
- Daun bawang, diiris halus
- Tomat, diiris tipis
- Emping secukupnya
Langkah membuatnya sangat mudah, pertama merebus daging dengan menggunakan air yang telah mendidih. Rebus daging hingga benar-benar empuk. Setelah daging empuk, matikan kompor dan buang air rebusan daging. Kemudian masukan air baru untuk bisa menghasilkan kuah yang bening dan bersih, tanpa menghilangkan aroma daging itu sendiri.
Bumbu halus yang telah disiapkan di atas kemudian tumis hingga mengeluarkan aroma wangi, jangan lupa juga untuk menambahkan batang serai dan daun salam serta lengkuas. Setelah selesai di tumis. Kemudian lanjut memasukan tumisan bumbu tersebut kedalam kuah daging yang telah mendidih. Tambahkan garam, kaldu bubuk dan daun jeruk. Masak hingga kuah mendidih dan kemudian sajikan.
Dalam penyajiannya, komponen pelengkap soto Betawi yang paling penting adalah emping. Siapkan emping dan juga daun bawang dan tomat yang telah diiris tipis. Soto Betawi pun siap dinikmati dengan sepiring nasi hangat.
4. Soto Betawi Kuah Susu
Selanjutnya adalah resep soto Betawi kuah susu. Dalam resep soto Betawi ini, bahan yang Sedulur butuhkan untuk membuatnya adalah:
- 500 gr daging has luar sapi, potong-potong
- 5 cm kayu manis
- 5 butir cengkih
- 5 butir kapulaga
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 200 gr paru sapi rebus
- 200 gr babat rebus
- 200 gr gajih rebus
- 650 ml susu cair
- 1 sdm merica bubuk
- 2 sdm kaldu jamur
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdm garam
Selah menyiapkan daftar bahan di atas, jangan lupa Sedulur juga harus menyiapkan beberapa bahan sebagai bumbu soto, yaitu:
- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 2 cm jahe
Pelengkap:
- Kentang rebus, potong-potong
- Tomat merah, potong-potong
- Daun bawang iris halus
- Bawang merah goreng
- Jaruk nipis
- Emping goreng
- Sambal rawit
Setelah setiap bagian dari bahan di atas dilengkapi, kita langsung lanjut kepada cara membuatnya. Pertama, didihkan air hingga mendidih. Kemudian rebus daging bersama dengan kayu manis, cengkih dan kapulaga. Jangan lupa juga tambah lengkuas, hal ini sangat efektif untuk membuat daging menjadi empuk. Setelah itu, lanjut dengan menghaluskan bumbu. Haluskan semua bumbu menggunakan blender, hingga benar-benar lembut.
Tumis bumbu halus yang telah disiapkan, hingga mengeluarkan aroma wangi dan matang. Masukkan bumbu ke dalam rebusan daging. Kemudian tambahkan daun jeruk, daun salam dan batang serai. Masak hingga bumbu meresap pada daging dan juga kuah. Setelah bumbu yang dimasukkan meresap, langkah selanjutnya adalah dengan memasukkak paru, babat, dan gajih sapi..
Tambahkan merica, kaldu bubuk dan garam. Biarkan kuah hingga mendidih. Selanjutnya bagian paling penting, yaitu menuangkan susu. Aduk agar susu tidak pecah dan tercampur merata. Jika telah rata, matikan kompor dan kuah soto pun telah selesai. Bagian penting adalah penyajiang.
Jangan lupa susun kentang dan tomat merah dalam mangkok, tuang soto dengan campuran daging dan jeroan. Beri bawang goreng dan jeruk nipis, serta sediakan emping dan sambel. Soto Betawi kuah Susu pun telah siap untuk dinikmati.
Semoga daftar resep soto Betawi di atas bisa menjadi referensi bagi Sedulur atau Ibu Super yang ingin memasak soto Betawi sebagai salah satu menu makan di rumah. Jangan lupa, untuk membeli bahan membuat soto Betawi. Sedulur bisa membelinya di Aplikasi Super, agar memudahkan Sedulur untuk mendapatkan bahan kebutuhan dapur tanpa harus keluar rumah.
Bagi Sedulur yang belum memiliki Aplikasi Super, Sedulur bisa klik di sini. Gunakan Aplikasi Super mulai dari saat ini, untuk setiap kebutuhan Sedulur agar pelayanan Sedulur lebih mudah.