8 Tempat Makan Sate Kambing di Surabaya yang Paling Enak

Surabaya tidak hanya terkenal dengan destinasi wisata dan budayanya, tetapi juga dengan kuliner yang menggugah selera. Salah satu hidangan yang paling dicari oleh para pecinta kuliner adalah sate kambing. Dengan citarasa yang khas, sate kambing Surabaya menawarkan pengalaman yang tak tertandingi.

Pada kesempatan kali ini, kita membahas beberapa tempat terbaik untuk menikmati sate kambing di Surabaya. Mulai dari warung pinggir jalan yang legendaris hingga restoran yang menyajikan sate kambing dengan sentuhan modern.

Jadi, bersiaplah untuk memanjakan lidah Sedulur dengan sensasi citarasa yang kaya dan lezat dari beberapa rekomendasi tempat makan sate kambing Surabaya di bawah ini!

BACA JUGA: 11 Kuliner Taman Bungkul yang Lezat dan Murah Meriah

1. Sate Kambing dan Tengkleng Pak Manto

sate kambing surabaya
Unsplash/Nita Anggraeni

Rekomendasi warung sate kambing Surabaya yang pertama adalah Sate Kambing dan Tengkleng Pak Manto. Tempat makan ini telah lama menjadi favorit bagi pecinta kuliner di Surabaya, terkenal dengan daging kambingnya yang empuk dan bumbunya yang meresap hingga ke dalam.

Warung yang satu ini pertama kali didirikan di Solo pada tahun 1983. Setelah dibukanya cabang yang ada di Surabaya, tentu semakin diburu oleh masyarakat. Dengan pengalaman bertahun-tahun dalam menyajikan sate kambing, Pak Manto berhasil menciptakan cita rasa yang khas dan sulit dilupakan.

  • Lokasi: Jalan Kaca Piring Nomor 2, Kelurahan Ketabang, Kecamatan Genteng, Surabaya, Jawa Timur
  • Jam buka: 10.00 WIB – 22.00 WIB
  • Harga: Rp35.000 – Rp70.000

2. Sate House Bogowonto

Sate House Bogowonto adalah tempat lain yang harus dikunjungi bagi penggemar sate kambing. Tempat sate kambing Surabaya ini terkenal dengan suasananya yang nyaman dan pelayanan yang ramah, serta hidangan sate kambing yang selalu konsisten dalam rasa dan kualitas.

Ya, berbeda dari warung sate pada umumnya, Sedulur dapat menikmati sate kambing dengan suasana yang lebih mewah. Selain sate kambing, menu lain yang bisa ditemukan seperti sate ayam, sate komoh kambing, kambing bakar, serta aneka gulai yang akan memanjakan lidah.

  • Lokasi: Jalan Musi Nomor 37, Kelurahan Darmo, Kecamatan Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur
  • Jam buka: 11.00 WIB – 22.00 WIB
  • Harga: Rp20.000 – Rp100.000

3. Depot Sate Cak Kin

Berikutnya ada Depot Sate Cak Kin, salah satu tempat legendaris di Surabaya yang terkenal dengan sate kambingnya yang lezat. Hidangan sate di sini, menggunakan bumbu kacangnya yang nikmat dan daging kambing yang empuk. Jadi tidak heran jika depot ini telah menjadi favorit warga lokal dan wisatawan.

Depot Sate Cak Kin memang terkenal dengan daging kambingnya yang sangat empuk. Harganya yang tidak terlalu mahal juga membuat tempat ini tidak pernah sepi pengunjung. Menu lain yang bisa dicicipi di sini seperti gulai kambing serta gulai kepala.

  • Lokasi: Jalan Menanggal V Nomor 37, Kelurahan Menanggal, Kecamatan Gayungan, Surabaya, Jawa Timur
  • Jam buka: 10.00 WIB – 22.00 WIB
  • Harga: Rp37.000 – Rp125.000

4. Depot Sate Kambing Mekarsari

Depot Sate Kambing Mekarsari merupakan tempat makan sate kambing Surabaya lain yang tidak boleh dilewatkan, terlebih ketika Sedulur sedang mencari sate kambing enak di Surabaya. Depot ini terkenal dengan kualitas daging kambingnya yang selalu segar dan bumbu yang meresap dengan sempurna.

Selain itu, sate yang disajikan di sini dimasak dengan rempah istimewa, membuat rasanya semakin lezat. Sedulur dapat menikmati sate daging kambing, gulai kambing, hingga sate hati kambing, yang benar-benar menggugah selera makan.

  • Lokasi: Jalan Pucang Sewu Nomor 11, Kelurahan Pucang Sewu, Kecamatan Gubeng, Surabaya, Jawa Timur
  • Jam buka: 09.00 WIB – 22.00 WIB
  • Harga: Rp50.000 – Rp60.000

BACA JUGA: 10 Rekomendasi Nasi Pecel Surabaya yang Paling Enak

5. Sate Kambing Sinar Djaya

sate klopo
Unsplash/Mufid Majnun

Salah satu tempat sate kambing Surabaya yang populer adalah Sate Kambing Sinar Djaya. Terletak di Jalan Dharmahusada, warung sate kambing yang satu ini sudah lama menjadi favorit para pecinta sate karena rasa dan kualitasnya yang konsisten.

Ya, siraman bumbu kacangnya terkenal sangat lezat. Apalagi jika ditambah dengan irisan bawang merah dan cabai, dijamin citarasa yang dihadirkan semakin nikmat. Tidak hanya sate, ada juga beberapa menu lain seperti gulai dan kikil yang tidak kalah lezat

  • Lokasi: Jalan Dharmawangsa III, Kelurahan Airlangga, Kecamatan Gubeng, Surabaya, Jawa Timur
  • Jam buka: 10.00 WIB – 23.00 WIB
  • Harga: Rp30.000 – Rp50.000

6. Depot Sate Kambing Pak Mei

Destinasi lain yang wajib dikunjungi bagi para pecinta sate kambing adalah Depot Sate Kambing Pak Mei. Tempat sate kambing Surabaya satu ini terkenal sejak lama dengan sate kambing yang lezat. Selain itu, suasana yang ada di tempat ini juga sangat nyaman.

Jadi ketika mengunjungi Surabaya, terutama Surabaya Selatan, Sedulur tidak boleh lupa untuk mampir ke Depot Sate Kambing Pak Mei. Selain sate, pastinya cicipi juga beberapa menu lain seperti sup buntut, tongseng, dan juga sup iganya. Dijamin, semuanya enak dan memuaskan!

  • Lokasi: Jalan Gayungsari Barat X Nomor 17, Kelurahan Gayungan, Kecamatan Gayungan, Surabaya, Jawa Timur
  • Jam buka: 09.00 WIB – 21.00 WIB
  • Harga: Rp18.000 – Rp50.000

7. Sate Solo Pak Dono

Sate Solo Pak Dono bisa menjadi tempat yang sempurna bagi para pecinta sate kambing. Tempat makan sate kambing Surabaya ini menyajikan hidangan sate kambing dengan cita rasa khas Solo yang autentik. Warung ini telah menjadi favorit di kalangan pecinta kuliner di Surabaya.

Bukan tanpa sebab, sate kambingnya yang lezat dan bumbunya yang khas menjadi kelebihan yang mereka miliki. Menu andalan yang tersedia, antara lain seperti sate kambing, date campur, sate buntel, gulai kambing, dan juga tongseng buntel. Tidak usah khawatir, harganya juga cukup terjangkau.

  • Lokasi: Jalan Kalasan Nomor 28, Kelurahan Pacar Keling, Kecamatan Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur
  • Jam buka: 12.00 WIB – 22.00 WIB
  • Harga: Rp20.000 – Rp70.000

8. Sate Kambing Pucang

contoh promosi makanan sate
Unsplash/Kelvin Zyteng

Terakhir ada Sate Kambing Pucang, yang telah lama menjadi ikon kuliner di Surabaya. Warung sate ini terkenal dengan sate kambingnya yang lezat dan dengan daging yang empuk. Tempat makan ini telah melayani pelanggan setia selama bertahun-tahun berkat citarasa yang konsisten.

Daging kambing dipilih secara teliti dan dibumbui dengan racikan rempah-rempah yang khas membuat sate kambingnya begitu istimewa. Di samping itu, warung sate ini juga menyediakan beberapa menu lain seperti gulai dan juga es teler yang tentu saja sangat nikmat.

  • Alamat: Jalan Pucang Anom Tim. No.21-B, Kertajaya, Kecamatan Gubeng, Surabaya, Jawa Timur
  • Jam buka: 17.00 WIB – 22.00 WIB
  • Harga: Rp10.000 – Rp40.000

Dengan berbagai pilihan tempat yang menawarkan sate kambing lezat di Surabaya, Sedulur pasti akan menemukan tempat favorit. Ya, kota ini menyajikan pengalaman kuliner yang tak terlupakan. Setiap tempat makan sate kambing Surabaya memiliki kekhasan tersendiri yang memperkaya wisata kuliner Surabaya.

Ketika berwisata kuliner, Sedulur juga jangan lupa untuk selalu membawa air mineral ya. Selain bisa menetralkan rasa masakan, air mineral juga membantu tubuh untuk selalu segar setiap saat. Sedulur bisa mencoba Air Minum Pirlo yang cocok jadi teman untuk berwisata kuliner.

Kamu tidak perlu khawatir karena Air Minum Pirlo memiliki kemasan yang praktis dan mudah dibawa kemanapun. Belum lagi, harganya yang terjangkau dan tersedia di toko kelontong serta SuperApp.

SuperApp adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Kalau kamu tertarik menggunakan SuperApp, bisa cari tahu lebih banyak informasinya lewat media sosial Instagram SuperApp. Selamat mencoba ya!