Bagi Sedulur menggunakan Indihome dan sekaligus pengguna BCA, tentu harus mengetahui bagaimana cara bayar Indihome lewat m-Banking BCA. Indihome merupakan salah satu penyedia layanan telepon dan internet rumah. Termasuk jaringan internet WiFi, hingga TV interaktif yang diberikan oleh PT Telkom Indonesia.
Kepercayaan masyarakat Indonesia kepada Indihome tentu sangat tinggi. Nah, hal tersebut dapat Sedulur ketahui dalam penjelasan di bawah ini. Tanpa berlama-lama, yuk mari langsung kita simak bagaimana cara bayar Indihome lewat m-Banking BCA dalam penjelasan berikut!
BACA JUGA: 10 Paket WiFi 50 Ribu Per Bulan untuk Internetan Sepuasnya!
1. Cara Bayar IndiHome Lewat m-Banking BCA
Bagi Sedulur yang merupakan nasabah BCA, salah satu cara paling praktis untuk membayar tagihan IndiHome adalah melalui fitur m-banking. Selama ada akses internet, Sedulur bisa melakukan pembayaran kapan pun di mana pun.
Bagaimana langkah-langkahnya dalam cara bayar Indihome lewat m-Banking BCA? Berikut cara bayar IndiHome lewat m-banking BCA yang bisa Sedulur coba.
- Buka aplikasi m-BCA di ponsel Sedulur.
- Pilih menu “m-BCA”, lalu pilih “OK/YES”.
- Pilih opsi “m-payment”, kemudian tekan “OK/YES”.
- Pilih opsi “Telkom”, lalu tekan “OK/YES”.
- Masukkan kode area dan nomor telepon Sedulur, kemudian pilih “OK/YES”.
- Masukkan pin m-BCA Sedulur untuk melanjutkan transaksi dan tekan “OK/YES”.
- Apabila Sedulur memiliki lebih dari satu rekening aktif yang terhubung ke aplikasi m-BCA di ponselmu, pilih terlebih dahulu rekening yang ingin Sedulur gunakan untuk pembayaran.
- Tekan “OK/YES”.
- Periksa kembali data yang telah Sedulur masukkan, jika sudah sesuai klik “OK/YES”.
- Masukkan pin m-BCA dan tekan “OK/YES”.
- Pembayaran IndiHome Sedulur telah selesai.
Mudah dan praktis, bukan? Sebagai catatan, untuk pembayaran IndiHome via m-banking BCA Sedulur akan dikenai biaya administrasi sebesar Rp2.500.
2. Cara Bayar IndiHome Lewat ATM BCA
M-banking BCA Sedulur sedang mengalami gangguan? Atau Sedulur tidak memiliki aplikasi m-banking di ponselmu? Jangan khawatir. Terdapat beberapa alternatif pembayaran lain yang dapat Sedulur pilih untuk melakukan pembayaran IndiHome.
Salah satunya, melalui ATM BCA. Berikut ini cara bayar IndiHome lewat ATM BCA yang bisa Sedulur ikuti.
- Datangi ATM BCA terdekat.
- Masukkan kartu ke mesin ATM BCA.
- Masukkan pin kartu ATM BCA Sedulur.
- Pilih opsi “Menu Lainnya”.
- Pilih opsi “Pembayaran”.
- Pilih opsi “Telepon/HP”.
- Pilih opsi “Telkom/Internet/Vision”.
- Masukkan kode area + nomor telepon Sedulur.
- Pilih opsi “Ya” untuk melakukan pembayaran.
- Pembayaran IndiHome Sedulur telah selesai dilakukan.
3. Cara Bayar IndiHome Lewat Internet Banking BCA
Selain melalui aplikasi m-banking dan ATM, opsi pembayaran lain yang tersedia untuk pengguna BCA adalah melalui Internet Banking BCA. Bagaimana langkah-langkahnya? Berikut ini cara bayar IndiHome lewat Internet Banking BCA.
- Buka layanan Internet Banking BCA di ponselmu.
- Pilih opsi “Pembayaran”.
- Pilih opsi “Pembayaran Telepon”.
- Pilih opsi “Telkom”.
- Masukkan nomor telepon.
- Pilih opsi “Lanjutkan”.
- Memasukkan pin token Sedulur.
- Pastikan data sudah benar, lalu klik “Kirim”.
- Proses pembayaran tagihan IndiHome Sedulur telah selesai.
4. Cara Bayar IndiHome Lewat Klik BCA
Selain cara-cara yang telah disebutkan di atas, Sedulur juga bisa melakukan pembayaran tagihan bulanan IndiHome melalui Klik BCA. Berikut ini cara bayar IndiHome lewat Klik BCA yang bisa Sedulur ikuti.
- Melalui browser, buka situs Klik BCA melalui https://www.klikbca.com/
- Masukkan user ID dan PIN Sedulur.
- Pilih opsi “Pembayaran”.
- Pilih opsi “Telephone”.
- Masukkan kode area dan nomor telepon Sedulur.
- Cek kembali tagihan IndiHome yang muncul, kemudian ikuti instruksi yang ada.
- Lakukan pembayaran sesuai instruksi yang diberikan.
- Proses pembayaran selesai.
BACA JUGA: Daftar Paket Internet Murah Terbaru dan Terlengkap 2023
Sanksi Terlambat Bayar Tagihan Bulanan IndiHome
Dengan kemudahan metode pembayaran yang telah diberikan, tentu tidak ada alasan untuk terlambat melakukan pembayaran. Namun, apa sanksi yang akan Sedulur terima bila terlambat membayar tagihan bulanan IndiHome? Berikut ini beberapa konsekuensinya.
Jika Sedulur belum membayar tagihan hingga melewati tanggal 20 setiap bulannya, Sedulur akan dikenai denda keterlambatan sebesar 5% dari total tagihan bulanan, minimal Rp5.000.
Selain denda keterlambatan, seluruh sambungan layanan IndiHome juga akan diputus per tanggal 21 pada bulan Sedulur terlambat melakukan pembayaran.
Apabila terlambat membayar selama satu bulan penuh, Sedulur tetap harus membayar biaya layanan IndiHome ditambah denda keterlambatan sebesar 10% dari tagihan bulanan atau minimal Rp10.000.
Jika pembayaranmu telah menunggak selama dua bulan penuh, maka layanan IndiHome Sedulur akan dicabut dan apabila Sedulur berlangganan kurang dari 12 bulan akan dikenai denda pengakhiran. Selain itu, terdapat pula risiko blacklist yang membuatmu sulit mengajukan permohonan pemasangan lagi di masa yang akan datang.
Nah itulah penjelasan tentang beberapa cara bayar Indihome lewat m-Banking BCA yang bisa Sedulur jadikan sebagai rujukan, semoga penjelasan di atas dapat membantu dan memudahkan Sedulur, ya!