Kue beng beng merupakan salah satu jenis kue kering yang banyak digemari. Rasa manis dari cokelat yang berpadu dengan kacang yang gurih dan renyah selalu berhasil menggoyang lidah. Tak heran banyak orang yang mencari resep kue beng beng karena ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah. Menariknya, resep kue beng beng ternyata cukup simpel untuk dicoba. Pasalnya kue ini tidak membutuhkan banyak bahan dan cara membuatnya pun tidak rumit.
Apakah Sedulur juga tertarik untuk membuat kue beng beng sendiri? Berikut sudah dirangkum dua resep kue beng beng, lengkap dengan daftar bahan dan cara membuatnya. Jangan lupa dicatat, ya!
BACA JUGA: Resep Kembang Gula Kelapa yang Manis dan Unik!
1. Resep kue beng beng
Kue beng beng adalah jenis kue kering yang terbuat dari campuran cokelat dan kacang tanah. Kue ini biasa disajikan di momen spesial seperti lebaran dan perayaan lainnya. Rasanya yang manis dan gurih membuat kue ini disukai berbagai kalangan, termasuk anak-anak.
Bahan
Berikut bahan-bahan yang perlu Sedulur siapkan untuk membuat kue beng beng.
- 500 gram kacang tanah
- 200 gram gula halus
- 50 gram cokelat bubuk
- 2 butir telur
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 1/4 sdt garam
Cara membuat
Setelah semua bahan siap, Sedulur bisa mengikuti langkah-langkah berikut untuk membuat kue beng beng.
- Pertama-tama, sangrai kacang tanah yang sudah dikupas dengan api kecil hingga berwarna keemasan. Kemudian angkat dan tiriskan sebentar.
- Tumbuk atau cincang kasar kacang tanah. Sedulur bisa menggunakan chopper atau blender, lalu sisihkan.
- Selanjutnya, masukkan gula halus ke dalam wadah. Tambahkan telur dan vanili bubuk. Kemudian kocok menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi.
- Ayak cokelat bubuk di wadah terpisah. Langkah ini dimaksudkan agar tidak ada butiran kelat bubuk yang menggumpal saat nanti dicampur ke dalam adonan.
- Masukkan cokelat bubuk yang sudah diayak ke dalam adonan dan tambahkan garam. Aduk hingga tercampur rata.
- Masukkan kacang tanah yang sudah disangrai dan dicincang tadi ke dalam adonan. Aduk kembali sampai tercampur rata dan kacang terlumuri adonan cokelat.
- Selanjutnya, cetak adonan dengan menggunakan sendok makan dan tata di atas loyang yang sudah dilapisi kertas roti.
- Panggang adonan menggunakan oven dengan suhu 160 derajat Celcius selama 30 menit atau sampai matang dan mengeras.
- Keluarkan kue beng beng dari oven dan angin-anginkan sebentar. Kue beng beng bisa langsung disajikan atau disimpan di dalam stoples sebagai persediaan.
BACA JUGA: Resep Es Sirsak Susu, Minuman yang Menyegarkan!
2. Resep kue beng beng tanpa oven
Sedulur yang tidak ada oven di rumah juga bisa membuat kue beng beng. Misalnya dengan mengikuti resep kue beng beng tanpa oven berikut ini. Meski dibuat tanpa melalui proses pemanggangan, rasa kue cokelat kacang ini tidak kalah enaknya, lho. Tertarik untuk mencoba? Yuk, simak resepnya di bawah ini.
Bahan
Selain dibuat tanpa proses pemanggangan, kue beng beng alias kue cokelat kacang ini juga hanya memerlukan tiga bahan. Berikut daftar bahan yang perlu Sedulur siapkan.
- 500 gram kacang tanah yang sudah dikupas
- 200 gram cokelat masak
- 20 gram margarin
Cara membuat
Setelah semua bahan tersedia, Sedulur bisa mulai mengolahnya dengan mengikuti langkah-langkah berikut.
- Pertama, sangrai kacang tanah hingga matang atau warnanya menjadi keemasan.
- Cincang kasar kacang tanah menggunakan pisau. Sedulur juga bisa menggunakan blender atau chopper namun pastikan kacang tidak hancur menjadi bubuk. Sisihkan.
- Sisir cokelat masak, lalu lelehkan di atas air mendidih sambil terus diaduk.
- Tambahkan margarin ke dalam adonan cokelat, lalu aduk kembali.
- Masukkan kacang yang sudah dicincang ke dalam adonan cokelat. Kemudian aduk kembali hingga kacang terlumuri cokelat.
- Tata cup kertas berukuran kecil di atas loyang. Selanjutnya isi dengan cokelat kacang secukupnya.
- Biarkan di suhu ruang hingga cokelat kacang mengeras.
- Kue beng beng alias kue cokelat kacang siap dinikmati.
Itu dia resep kue beng beng atau kue cokelat kacang yang bisa Sedulur coba di rumah. Jangan khawatir, bahan-bahan untuk membuat resep cemilan di atas sangat mudah ditemukan di toko kelontong sekitar dan Aplikasi Super. Aplikasi Super adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah.
Sedulur juga bisa menambahkan aneka topping untuk menghias kue beng beng agar tampilannya lebih menarik. Jadi selamat mencoba ya!