7 Wisata Dekat Stasiun Lamongan yang Patut Dikunjungi

Tahukan Sedulur jika ada beberapa wisata dekat stasiun Lamongan yang sangat menarik untuk dikunjungi? Ya, Lamongan sendiri merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Jawa Timur yang menawarkan berbagai destinasi wisata menarik.

Para wisatawan yang datang dari luar kota dapat mencapai Lamongan dengan menggunakan kereta api. Sesampainya di Stasiun Lamongan yang terletak di Jalan Lamongrejo, Sidokumpul, Kecamatan Lamongan, ada beberapa tempat wisata menarik yang berada di dekat stasiun tersebut.

Lokasinya yang strategis pun memudahkan wisatawan untuk langsung menjelajahi berbagai objek wisata tanpa perlu melakukan perjalanan jauh. Nah, berikut ini beberapa objek wisata dekat stasiun Lamongan yang dimaksud!

BACA JUGA: Taman Rekreasi Sengkaling: Daya Tarik, HTM, dan Fasilitas

1. Telaga Bandung

agrowisata telaga madiredo
Pexels/Gije

Objek wisata dekat stasiun Lamongan yang pertama adalah Telaga Bandung. Telaga Bandung adalah area hijau yang terletak di tengah kota. Tempat ini menawarkan pemandangan dua telaga yang dikelilingi oleh pepohonan rindang.

Telaga Bandung telah menjadi salah satu tujuan favorit bagi penduduk setempat untuk menghabiskan waktu di sore hari. Wisatawan yang datang ke sini biasanya menikmati berbagai aktivitas, mulai dari duduk santai, berolahraga, hingga bermain bersama keluarga atau teman-teman.

Keindahan alam yang dipadukan dengan suasana yang tenang membuat Telaga Bandung menjadi tempat yang sempurna untuk melepaskan penat dan menikmati keindahan alam di perkotaan.

  • Alamat: Rangge, Sukomulyo, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur
  • Jam buka: Setiap hari, 07.00 WIB – 04.00 WIB

2. Masjid Namira

Para wisatawan yang berkunjung ke Lamongan juga memiliki kesempatan untuk menikmati wisata religi, salah satunya dengan mengunjungi Masjid Namira. Keunikan dari Masjid Namira adalah adanya kiswah Kabah di tempat imam.

Kiswah ini adalah bekas kain penutup Kabah asli yang didatangkan langsung dari Masjidil Haram, Arab Saudi. Kiswah tersebut dipasang di dinding mihrab imam dan dilindungi oleh kaca tebal, sehingga tampak kokoh dan terjaga.

Tidak hanya itu, potongan-potongan kiswah berukuran kecil juga dibingkai rapi dan dipajang pada dinding masjid, menambah nuansa sakral dan istimewa bagi para pengunjung.

  • Alamat: Jl. Raya Mantup No.KM. 5, Sanur, Jotosanur, Kec. Tikung, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur
  • Jam buka: Setiap hari, 24 jam

3. Alun-alun Lamongan

Selain kedua objek wisata dekat stasiun Lamongan di atas, Alun-alun Lamongan juga merupakan destinasi wisata yang populer di kalangan masyarakat setempat. Alun-alun seluas 4.900 meter persegi ini terletak di pusat Kota Lamongan.

Dilansir dari situs resmi Pemerintah Kabupaten Lamongan, alun-alun yang satu ini memiliki ikon berupa monumen pesawat patroli udara milik TNI AU. Ikon tersebut juga menjadi spot foto favorit bagi para pengunjung yang datang.

Selain monumen pesawat, alun-alun ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti taman, wahana permainan anak-anak, tempat duduk, dan lain-lain. Banyaknya fasilitasnya yang ada, tentu menambah daya tariknya sebagai tempat rekreasi keluarga.

  • Alamat: Jl. Lamongrejo, Tumenggungan, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur
  • Jam buka: Setiap hari, 24 jam

BACA JUGA: Wisata Bukit Tawaf Sumenep: Lokasi, Harga Tiket, dan Aktivitas

4. Pantai Kutang

wisata dekat stasiun lamongan
Unsplash/Emily Liang

Pantai Kutang menawarkan panorama alam yang memukau dengan pasir putih bersih dan air laut yang begitu jernih. Dikelilingi oleh bukit-bukit hijau yang menambah kesan alami dan keindahan tempat ini, Pantai Kutang menjadi destinasi yang ideal untuk menikmati pemandangan alam yang luar biasa.

Pantai ini sangat cocok untuk pengunjung yang ingin menikmati pesona alam sambil melakukan berbagai aktivitas pantai seperti berenang, bermain pasir, memancing, atau sekadar bersantai menikmati suasana pantai yang menenangkan.

Berbagai fasilitas tersedia di sekitar pantai, termasuk tempat parkir yang luas, warung makan, tempat duduk, serta toilet yang bersih. Semua disediakan untuk kenyamanan para pengunjung.

  • Alamat: Kentong, Labuhan, Kec. Brondong, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur
  • Jam buka: Setiap hari, 07.00 WIB – 17.30 WIB

5. Taman Wisata Bahari Lamongan

Tempat wisata dekat stasiun Lamongan yang berikutnya adalah Taman Wisata Bahari Lamongan. Salah satu wahana favorit di TWB Lamongan adalah pertunjukan lumba-lumba. Pengunjung bisa menikmati aksi memukau lumba-lumba yang piawai dalam melakukan berbagai trik dan gerakan menarik.

Selain pertunjukan lumba-lumba, taman ini juga menawarkan berbagai wahana permainan air seperti banana boat, jet ski, dan parasailing yang cocok untuk mereka yang mencari tantangan dan keseruan. Taman ini juga memiliki area bermain yang dirancang khusus untuk anak-anak.

Di samping itu, pengunjung dapat bersantai sambil menikmati pemandangan danau buatan yang indah, lengkap dengan berbagai jenis ikan yang hidup di dalamnya.

  • Alamat: Jl. Raya Paciran, Paciran, Kec. Paciran, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur
  • Jam buka: Setiap hari, 08.30 WIB – 16.30 WIB

6. Masjid Agung Lamongan

Masjid Agung Lamongan bukan hanya sekadar tempat ibadah, tetapi juga memiliki nilai historis yang signifikan. Menurut informasi dari situs resminya, masjid ini didirikan sekitar tahun 1908. Masjid Agung Lamongan telah menjadi saksi bisu perjalanan penyebaran Islam di pesisir utara Jawa Timur.

Desain arsitektur masjid ini khas Jawa, dengan tiga susunan atap yang melambangkan iman, Islam, dan ihsan. Meskipun telah mengalami beberapa kali renovasi sejak pembangunannya hingga era 1970-an, bentuk asli Masjid Agung Lamongan tetap dipertahankan.

Dengan begitu, maka Masjid Agung Lamongan menjadi salah satu peninggalan bersejarah yang penting di daerah tersebut.

  • Alamat: Jl. Kyai H. Hasyim Ashari No.16, Tumenggungan, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur
  • Jam buka: Setiap hari, 24 jam

7. Lamongan Plaza

wisata dekat stasiun lamongan
Unsplash/Fons Heijinsbroek

Objek wisata dekat stasiun Lamongan yang terakhir adalah Lamongan Plaza. Setibanya di Stasiun Lamongan, Sedulur bisa langsung menuju ke salah satu pusat perbelanjaan yang paling dekat, yakni Plaza Lamongan.

Dengan jarak hanya sekitar 210 meter dari stasiun, Sedulur dapat mencapainya dengan berjalan kaki hanya dalam waktu sekitar satu menit. Plaza Lamongan menawarkan berbagai tenant yang mencakup merek lokal dan internasional, memberikan banyak pilihan belanja dan hiburan bagi para pengunjung.

  • Alamat: Jl. Panglima Sudirman No.27, Dapur Barat, Sidokumpul, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur
  • Jam buka: Setiap hari, 10.00 WIB – 22.00 WIB

Nah, itu dia beberapa tempat wisata dekat stasiun Lamongan yang perlu untuk Sedulur ketahui. Sebelum mulai mengunjungi tempat-tempat tersebut, disarankan untuk selalu mengecek kondisi cuaca. Selain itu, jangan lupa untuk selalu menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan selama berkunjung.

Oia, biar suasana jalan-jalan serta bermain di Lamongan makin krezi , Sedulur bisa menjadikan YumiKrez sebagai perbekalan lho. Cemilan berbentuk net yang Yumi Rasanya Krezi Isinya ini cocok banget jadi teman berwisata bersama keluarga, apalagi dengan isi yang banyak nggak habis-habis.

YumiKrez

Sedulur bisa menemukan Yumikrez dengan mudah karena tersedia di toko kelontong dan juga di SuperApp lho. SuperApp adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Untuk informasi lebih banyak, Sedulur bisa mengikuti Instagram SuperApp.