8 Rekomendasi Tempat Makan di Ponorogo yang Terenak

Apa yang terlintas di benak Sedulur saat mendengar nama Ponorogo? Mungkin sebagian Sedulur akan teringat soal reog, yaitu salah satu kesenian khas Ponorogo. Akan tetapi, Ponorogo ternyata memiliki daya tarik lain, lho. Misalnya beragam rumah makan Ponorogo yang menarik untuk dijelajahi sebagai destinasi wisata kuliner.

Tak sekadar menyajikan hidangan lezat, berbagai rumah makan tersebut juga bisa menjadi pilihan untuk bersantap bersama keluarga maupun menjadi obat rindu saat pulang ke kampung halaman.

Tertarik untuk berwisata kuliner di Ponorogo? Berikut sudah dirangkum rekomendasi rumah makan di Ponorogo, lengkap dengan informasi seputar menu andalan, harga, hingga alamat lokasinya.

BACA JUGA: Nasi Minyak Surabaya: Digoreng Pakai Minyak Bebek Asli!

Rekomendasi Rumah Makan di Ponorogo

Ponorogo merupakan salah satu kabupaten yang ada di Jawa Timur. Tepatnya, Ponorogo terletak di sebelah barat daya dari ibu kota Provinsi Jawa Timur, yaitu Surabaya. Selama ini, Ponorogo lebih dikenal dengan kesenian reog hingga mendapat julukan Kota Reog atau Bumi Reog.

Kendati demikian, Ponorogo ternyata menyimpan pesona lain yang juga menarik untuk dikulik. Satu di antaranya adalah beragam makanan yang akan memanjakan penggemar wisata kuliner. Sebagai panduan, berikut ada 8 rumah makan yang harus Sedulur kunjungi saat berkunjung ke Ponorogo.

1. Sate Tukri ‘Sate Ayam Ponorogo’

sate ayam rumah makan ponorogo
Unsplash/Syauqi Ayyash

Pilihan kuliner pertama yang bisa Sedulur cicipi adalah Sate Tukri ‘Sate Ayam Ponorogo’. Sesuai namanya, rumah makan ini menyajikan menu andalan berupa sate ayam yang disiram dengan bumbu kacang khas Ponorogo.

Menariknya, Sate Tukri ‘Sate Ayam Ponorogo’ rupanya menyimpan kisah menarik, lo, Sedulur. Pasalnya, rumah makan ini tercatat sebagai warung satu tertua sekaligus paling populer di Ponorogo.

Tak hanya itu, rumah makan yang juga dikenal dengan nama Sate Ayam H Tukri Sobikun ini juga disebut sebagai pelopor lahirnya Gang Sate Ponorogo, yaitu sebuah kawasan perkampungan yang sebagian warganya merupakan pedagang sate.

Rumah makan yang terletak di Jalan Ahmad Yani, Ponorogo ini sendiri dirintis pertama kali oleh H Tukri pada 1970-an. Adapun harga sate di sini dibanderol dengan harga Rp 39 ribu per porsi.

2. Sate Ayam Ngepos Ponorogo

Selain Sate Tukri, Sedulur juga bisa menikmati hidangan sate ayam khas Ponorogo di rumah makan Sate Ayam Ngepos Ponorogo. Ngepos sendiri sebenarnya merupakan kawasan pusat pedagang sate ayam Ponorogo.

Oleh karenanya Sedulur bisa menemukan banyak pedagang sate di sana. Adapun di lokasi yang cukup strategis sekaligus terkenal di Ponorogo ini, Sedulur bisa menikmati kelezatan sate ayam dengan guyuran bumbu kacang yang gurih.

3. Joglo Manis

Selanjutnya ada Joglo Manis, yaitu rumah makan masakan khas Jawa yang terkenal di Ponorogo. Tempat makan ini terutama banyak diburu pembeli saat waktu makan siang dan makan malam karena menyajikan masakan tradisional yang menggugah selera.

Tak hanya itu, Joglo Manis juga memiliki daya tarik berupa ruang makan aula kuno yang dilengkapi dengan taman rindang. Sedulur yang tertarik untuk mencicipi hidangan di Joglo Manis bisa langsung berkunjung ke Jalan Sultan Agung Nomor 52, Bangunsari, Ponorogo.

4. Istana Lesehan

Sedulur yang menyukai suasana pedesaan yang tenang nan asri bisa memilih Istana Lesehan sebagai destinasi wisata kuliner. Pasalnya, rumah makan satu ini menawarkan pengalaman bersantap dengan keindahan panorama alam.

Tak hanya menarik pengunjung dengan pemandangan, rumah makan ini juga menyuguhkan beraneka menu yang tak perlu diragukan kelezatannya. Beragam hidangan mulai dari olahan ikan, ayam, hingga iga sapi bakar bisa Sedulur temukan di tempat ini.

Tertarik mencoba? Sedulur bisa langsung meluncur ke Jalan Ir H Juanda. Rumah makan Istana Lesehan buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai dengan 21.00 WIB.

BACA JUGA: 11 Makanan Khas Pasuruan yang Wajib Dicoba!

5. Rumah Makan Banyu Bening

rumah makan joglo blitar
Unsplash/Inna Safa

Rekomendasi tempat makan di Ponorogo yang selanjutnya adalah Rumah Makan Banyu Bening atau RM Banyu Bening. Rumah makan yang terletak di tengah kota Ponorogo ini menawarkan sajian kuliner khas nan berkelas. Satu di antaranya adalah aneka olahan seafood yang lezat dan dijamin akan menggoyang lidah.

Menariknya lagi, makanan di sana dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu mulai dari Rp 20 ribuan saja. Tertarik untuk mencoba? Sedulur bisa datang langsung ke RM Banyu Bening yang beralamat di Jalan Tangkuban Perahu Nomor 19, Ponorogo.

6. Rumah Makan Apung Citra Alam

Selanjutnya ada Rumah Makan Apung Citra Alam yang juga menawarkan beraneka hidangan lezat dan menggugah selera. Ada beragam menu yang bisa Sedulur coba di sana, mulai dari aneka olahan seafood, ikan air tawar, ayam, hingga daging sapi.

Selain itu rumah makan ini juga menyediakan menu paket perorangan dan keluarga yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan maupun selera Sedulur. Tak hanya itu, Rumah Makan Apung Citra Alam juga menawarkan pemandangan menarik yang akan menemani agenda kulineran Sedulur.

Rumah makan ini juga memiliki suasana yang asik karena menggabungkan indahnya taman, kolam ikan, dan gemericik air yang menciptakan suasana tenang nan asri. Tertarik untuk berkunjung? Sedulur bisa langsung datang ke Jalan Tribusono, Sambirejo, Keniten, Ponorogo.

7. Warung Makan Mbok Mingkem

Sedulur penggemar kuliner pedas tidak boleh melewatkan warung makan satu ini. Pasalnya, Warung Makan Mbok Mingkem menyediakan beragam menu dengan sensasi pedas yang dijamin akan menggoyang lidah Sedulur.

Warung Makan Mbok Mingkem sendiri terletak di Jalan Kumbokarno Nomor 3 Ponorogo. Adapun warung makan ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai dengan 21.00 WIB.

8. Resto dan Pemancingan Betri

rumah makan ikan bakar semriwing
Unsplash/Inna Safa

Sedulur yang tertarik untuk kulineran sambil berwisata bisa berkunjung ke Resto dan Pemancingan Betri. Rumah makan ini sendiri sebenarnya merupakan sebuah kolam pemancingan tetapi juga menyediakan resto. Oleh karenanya, bahan-bahan yang digunakan di rumah makan ini pun terjamin kesegarannya karena ikannya langsung dipancing dari kolam.

Selain kulineran sambil bersantai bersama keluarga, rumah makan ini juga menyediakan tempat untuk pertemuan, lo. Tertarik untuk mencoba? Sedulur bisa langsung mengunjungi Resto dan Pemancingan Betri yang berlokasi di Jalan Raya Siman, Pabrik, Tranjang, Ponorogo.

Itu dia 8 rekomendasi rumah makan di Ponorogo yang bisa menjadi pilihan wisata kuliner bagi Sedulur saat berkunjung ke Ponorogo. Sedulur tertarik untuk mencoba yang mana dulu, nih?

Namun saat Sedulur berwisata kuliner, jangan lupa untuk selalu membawa air mineral ya. Selain bisa menetralkan rasa masakan, air mineral juga membantu tubuh untuk selalu segar setiap saat. Sedulur bisa mencoba Air Minum Pirlo yang cocok jadi teman untuk berwisata kuliner.

Pirlo

Kamu tidak perlu khawatir karena Air Minum Pirlo memiliki kemasan yang praktis dan mudah dibawa kemanapun. Belum lagi, harganya yang terjangkau dan tersedia di toko kelontong serta SuperApp.

SuperApp adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Kalau kamu tertarik menggunakan SuperApp, bisa cari tahu lebih banyak informasinya lewat media sosial Instagram SuperApp. Selamat mencoba ya!