Toko Saya: Fitur Baru Aplikasi Super, Kelola Penjualan Sembako Lebih Mudah!

Mengenal TOKO SAYA, fitur terbaru dari Aplikasi Super yang membantu Sedulur mencatat transaksi penjualan dan mengelola produk toko kelontong lebih mudah. Simak tutorial cara penggunaannya di sini!

Proses penjualan yang mudah dan praktis di warung maupun toko kelontong tentu dambaan bagi setiap penjual sembako seperti Sedulur Super, bukan? 

Tahukah Sedulur? Aplikasi Super baru saja merilis fitur terbarunya, lho. Fitur itu adalah Toko Saya

Dengan adanya fitur ini, diharapkan Sedulur bisa mencatat transaksi penjualan serta mengelola produk lebih mudah hanya dalam satu kali akses. 

Jadi, Sedulur tidak perlu repot lagi mencatat setiap transaksi yang ada secara manual karena semua bisa Sedulur lakukan di aplikasi toko grosir ini.

Kali ini Superapp.id akan mengenalkan lebih jauh fitur terbaru dari aplikasi toko dan tutorial cara penggunaannya. Yuk Sedulur, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Toko Saya Bantu Penjualan Toko Sembako Lebih Mudah

Pada fitur Toko Saya, terdapat pilihan “penjualan”. Dengan pilihan penjualan ini, Sedulur bisa mencari daftar nama pelanggan dan produk apa saja yang dibeli. 

Jika sebelumnya Sedulur hanya mengetahui produk apa saja yang habis terjual tanpa tahu siapa pelanggan yang membelinya, di aplikasi toko grosir ini Sedulur bisa bebas cari tahu nama pelanggan beserta daftar pembeliannya. 

Aplikasi Super bisa jadi aplikasi kasir android yang paling diminati Sedulur Super!

Langkah Sederhana Mengatur Penjualan Toko 

1. Klik tombol “Buat Transaksi Penjualan” untuk membuat catatan transaksi penjualan baru

2. Klik “Transaksi Penjualan” untuk melihat daftar penjualan Sedulur, dan klik “Etalase Produk” untuk melihat daftar produk pada etalase toko Sedulur.

toko saya

3. Gunakan fitur pencarian untuk menemukan transaksi, pelanggan, atau produk terjual dalam transaksi penjualan Sedulur.

4. Klik icon “?” untuk panduan lengkapnya.

Toko Saya Bantu Mengatur Stok Toko Sedulur lebih Praktis

toko saya

Toko Saya juga menyediakan pilihan “Stok Toko”, dimana Sedulur bisa lebih mudah memperbarui, mengurangi dan menghapus stok barang yang ada di toko. 

Sekarang Sedulur tidak perlu repot mencatat stok toko secara manual. Kalau ada yang lebih mudah, kenapa pilih yang susah? Aplikasi Super memang aplikasi pos terbaik!

Langkah Super Mengatur Stok Toko

1. Klik tombol “Tambah Produk” untuk menambahkan stok produk baru.

toko saya

2. Klik tombol “Riwayat Produk” untuk melihat riwayat produk bertambah, berkurang, atau dihapus.

3. Gunakan fitur pencarian untuk menemukan produk-produk di etalase.

4. Klik icon “?” untuk panduan selengkapnya.

Cara Menambahkan Produk Super

1. Pilih “Produk Super” untuk menambahkan stok produk secara praktis dari Toko Super (SuperCenter)

Pilih produk mana saja yang Sedulur butuhkan dan selesaikan proses transaksi. Lalu stok produk akan otomatis bertambah di halaman “Atur Stok” toko Sedulur setelah pesanan Sedulur terima dan dilunasi.

Cara Menambahkan Produk Non-Super

1. Pilih “Produk Non-Super” untuk menambahkan produk baru yang Sedulur beli dari toko selain Toko Super (SuperCenter)

Sedulur bisa mencatat nama supplier, harga beli (HPP), harga jual dan jumlah stok produk.

Selain itu Sedulur bisa menambahkan beberapa produk sekaligus dari lokasi pembelian atau supplier yang sama.

Untuk tambah stok dari produk yang sudah pernah ditambahkan, cukup cari produk di halaman “Atur Stok” dan pilih “Tambah Stok

Mengirim Katalog Produk Lebih Praktis

Jika pada fitur aplikasi toko sebelumnya Sedulur hanya bisa melihat dan membagikan daftar produk tanpa disertai gambar, kini Sedulur bisa melihat gambar katalog produk sesuai kategori yang ada sebelum membagikannya pada pelanggan. 

Diharapkan dengan adanya fitur ini, akan memudahkan Sedulur mencari dan membagikan produk yang diinginkan dari etalase toko. 

Laporan Penjualan Toko Lebih Nyaman

Pada Toko Saya terdapat fitur laporan penjualan, dimana Sedulur bisa mencatat penjualan toko lebih mudah dan praktis. Sedulur akan melihat tanggal laporan hari ini, 7 hari terakhir, bulan ini, bulan lalu, hingga satu tahun terakhir. 

Pada laporan toko, Sedulur bisa mengetahui total transaksi, produk terjual, penjualan kotor dan pendapatan bersih. Tidak disangka, ternyata Aplikasi Super berevolusi menjadi aplikasi pembukuan toko yang keren!

Selain itu, Sedulur bisa mengunduh laporan sesuai dengan tanggal yang Sedulur pilih, lho. Mencatat laporan penjualan jadi lebih mudah, bukan?

Melihat Laporan Penjualan Toko Lebih 

toko saya

1. Klik “Laporan Penghasilan” lalu “Lihat Laporan”. Pilih “Hari Ini” untuk melihat laporan penjualan satu hari ini, dan seterusnya.

Nah Sedulur, itulah beberapa penjelasan mengenai Toko Saya, fitur terbaru dari aplikasi toko grosir terbaik ini. Sekarang kulakan sembako jadi lebih mudah dan praktis, bukan? Aplikasi pembukuan toko seperti Aplikasi Super ini wajib Sedulur punya!

Tidak hanya itu, Sedulur Super juga akan mendapatkan pelayanan terbaik terkait kecepatan pengiriman yang dilakukan oleh kurir Super Agen. Kapan lagi punya aplikasi manajemen toko terbaik seperti Aplikasi Super? 

Yuk segera daftarkan diri Sedulur untuk download aplikasinya! Dengan pakai Aplikasi Super, Sedulur akan mendapatkan berbagai keuntungan melimpah lainnya. 

Cara daftar Aplikasi Super juga sangat mudah, Sedulur bisa langsung download Aplikasi Super melalui Playstore atau klik di sini. Tunggu apa lagi? Cobain aplikasinya sekarang, yuk!