Resep Nasi Goreng Indomie yang Praktis, Cuma 5 Menit Bikin!

1. Resep nasi goreng Indomie

resep nasi goreng indomie
Taste

Bahan:

  • 2 centong nasi kemarin
  • 1 bungkus indomie goreng
  • 1 batang daun bawang
  • 1 siung bawang putih
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt kaldu jamur
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt kecap asin
  • 1 sdt kecap inggris
  • 1 sdm minyak wijen

Cara masak:

  • Siapkan wajan dan cobek. Lalu Sedulur bisa mulai dengan memasak indomie seperti biasa. Tiriskan mie dan pindah ke wadah.
  • Ambil bawang putih dan uleg halus dengan garam.
  • Masukkan nasi putih dingin ke dalam cobek. Campur merata dengan bawang yang sudah dihaluskan.
  • Panaskan wajan yang sudah diberi minyak sedikit. Masukkan nasi yang sudah dicampur bumbu. Lalu tumis sebentar.
  • Jika sudah wangi, mulai masukkan kecap manis, kecap asin, kecap inggris, gula, garam dan kaldu jamur. Lalu masukkan indomie dan campur semua bumbu. Ratakan.
  • Siapkan potongan daun bawang dan masukkan ke adonan nasi goreng. Aduk rata dan hidangkan dengan taburan bawang goreng di atasnya.