Telur ceplok disantap dengan nasi hangat plus kecap saja sudah sangat nikmat, apalagi jika diolah menjadi gulai. Ya, gulai sendiri tidak selalu berbahan dasar daging sapi atau kambing. Ada resep gulai telur ceplok yang menarik untuk dicoba.
Olahan telur yang satu ini memang sangat cocok dinikmati di pagi, siang, maupun malam hari. Nah, bagi yang penasaran resep gulai telur ceplok tersebut, langsung saja berikut ini beberapa di antaranya!
BACA JUGA: Resep Gulai Jeroan Sapi Rumahan, Sedap dan Berkuah Kental
1. Resep gulai telur ceplok
Bahan-bahan:
- 4 buah telur ceplok
- 1 batang serai (geprek)
- 1 lembar daun salam
- 250 gram kentang (kukus dan kupas)
- 250 ml air
- 250 ml santan kekentalan sedang
- Garam, gula merah, penyedap rasa secukupnya
Bumbu halus:
- 1 butir kemiri
- 1 cm jahe
- 1 ruas jempol lengkuas
- 1 sdt ketumbar
- 2 cm kunyit bakar
- 2 siung bawang putih
- 3 butir bawang merah
- 5 buah cabai rawit merah
Cara membuat:
- Haluskan semua bumbu halus, lalu tumis bersama daun salam dan serai sampai harum.
- Tuang air, dan masak hingga mendidih.
- Masukkan telur ceplok, kentang, garam, dan gula merah. Aduk rata.
- Tambahkan penyedap rasa jika suka, lalu masak hingga meresap.
- Tuang santan, aduk-aduk, masak sampai mendidih.
- Test rasa, angkat dan sajikan!
2. Resep gulai telur ceplok tanpa santan
Bahan-bahan:
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 5 butir telur ayam ceplok
- 700 ml air
Bumbu halus:
- 1 ruas jempol jahe
- 1 ruas kelingking kunyit
- 1 sdm minyak goreng
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt lada putih
- 1/4 sdt adas
- 1/4 sdt fenugreek
- 10 siung bawang merah
- 6 butir kemiri
- 6 siung bawang putih
Bumbu cemplung:
- 1 batang daun sereh (memarkan)
- 1 ruas jempol lengkuas imemarkan)
- 3 lembar daun jeruk (buang tulang daunnya)
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun salam
Cara membuat:
- Haluskan semua bumbu halus, dan tumis sampai tanak.
- Tambahkan air dan masukkan semua bumbu cemplung. Didihkan.
- Masukkan telur ceplok, aduk merata. Matikan api.
- Masukkan garam dan kaldu bubuk, lalu koreksi rasa.
- Jika sudah pas, angkat dan sajikan!
3. Resep gulai telur ceplok istimewa
Bahan-bahan:
- 2 butir telur ceplok
- 1/4 kg udang (dibersihkan dan beri perasan jeruk nipis)
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt penyedap
- 250 ml santan
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 50 ml air
Bumbu halus:
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas lengkuas
- 1/2 sdt andaliman
- 1/2 sdt ketumbar
- 1/2 sdt lada
- 2 butir kemiri
- 4 buah cabai keriting merah
- 5 buah cabai rawit merah
- 5 siung bawang merah
Bumbu cemplung:
- 1 batang sere
- 2 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
Cara membuat:
- Haluskan bumbu halus, kemudian tumis hingga wangi.
- Masukkan bumbu cemplung dan air secara bertahap. Aduk rata.
- Masukkan santan, lalu aduk-aduk sampai bumbu tercampur dan santan mendidih.
- Masukkan telur ceplok dan juga udang.
- Tambahkan garam dan penyedap, koreksi rasa.
- Masak hingga telur dan udang matang, angkat dan sajikan!
Seperti yang ada pada resep gulai telur ceplok di atas, cara untuk membuat hidangan yang satu ini memang sangat mudah. Bahkan tidak membutuhkan waktu yang lama, seperti pembuatan gulai daging.
Selain itu, bahan-bahan yang digunakan juga relatif terjangkau dan mudah didapatkan. Semuanya tersedia di toko kelontong sekitar dan Aplikasi Super. Aplikasi Super adalah aplikasi yang membantu kulakan sembako dan barang kebutuhan pokok untuk toko atau kebutuhan sehari-hari di rumah jadi mudah. Bagaimana, menarik sekali ‘kan!