Puree adalah makanan yang dilembutkan dan bisa menjadi salah satu pilihan ibu ketika sang buah hati akan memulai MPASI atau makanan pengganti ASI. makanan yang akan diberikan pada bayi ini bisa dengan cara dilembutkan menggunakan grinder, blender, atau ditekan-tekan. Salah satu pilihan menu yang umum digunakan untuk bayi adalah puree buah.
Puree buah adalah makanan bayi yang terbuat dari buah-buahan seperti alpukat, pisang, dan apel. Kelebihannya selain mudah disajikan adalah memiliki nutrisi dan vitamin yang penting untuk kesehatan sang buah hati. Jika Sedulur masih bingung dengan berbagai olahan puree buah yang bisa diberikan untuk si kecil, berikut adalah pilihan resepnya yang bisa dicoba.
BACA JUGA: Panduan Pilihan Makanan Mpasi Pertama untuk Gizi Si Kecil
1. Resep puree buah naga untuk bayi 6 bulan
Salah satu buah untuk MPASI 6 bulan yang direkomendasikan adalah buah naga. Alasannya, kandungan gizi yang dimilikinya baik untuk si kecil. Berikut adalah salah satu resep yang bisa dicoba oleh Sedulur.
Bahan yang dibutuhkan
- 2 keping biskuit Milna Plain
- Secukupnya air hangat untuk melarutkan biskuit
- 1-2 sdm buah naga
Langkah memasak
- Cuci bersih buah naga, lalu potong sesuai dengan selera. Kemudian, ambil dua sendok makan buah naga, lalu saring. Sebelum menyaringnya, ada baiknya untuk mencicipinya terlebih dahulu. Jika takut sang buah hati tidak doyan jika biji hitamnya ikut, maka bisa dicoba untuk diblender.
- Selanjutnya, larutkan biskuit milna plain menggunakan air hangat. Tambahkan sedikit demi sedikit air air hingga teksturnya sesuai dengan keinginan.
- Ketika biskuit sudah menjadi bubur, maka tuang atasnya untuk topping buah naga yang telah sebelumnya dihaluskan. Lalu, sesuaikan dengan selera bayi, bisa dimakan terpisah ataupun diaduk.
2. Resep puree buah alpukat
Alpukat merupakan buah dengan kandungan sumber lemak jenuh serta vitamin E yang sangat baik untuk kesehatan buah hati. Seperti buah lainnya, alpukat bisa diberikan untuk sang buah hati mulai dari usia enam bulan. Berikut adalah resep lengkapnya.
Bahan yang dibutuhkan
- 1/2 buah alpukat matang
- Air matang secukupnya
Langkah memasak
- Kupas dan lepaskan daging buah alpukat dari bijinya.
- Kemudian, ambil isi atau dagingnya dan haluskan menggunakan blender atau garpu.
- Sajikan, atau bisa juga ditambahkan dengan pisang supaya rasanya lebih kaya atau susu supaya konsistensi lebih encer.
3. Resep puree buah naga dan pisang
Sama dengan alpukat, pisang juga memiliki kalori yang cukup tinggi. Tak hanya itu saja, pisang juga memiliki kandungan vitamin C dan vitamin E yang tinggi. Seperti yang telah diketahui, kedua vitamin tersebut memiliki manfaat untuk kesehatan mata dan kulit si kecil. Berikut adalah resep puree buah naga dan pisang yang bisa dicoba.
Bahan yang diperlukan
- 2 sdm buah naga
- 1 buah pisang ambon kecil
- Secukupnya asi perah
Langkah memasak
- Cuci dan kerok buah naga dengan sendok sebanyak dua sendok makan, lalu saring ke dalam wadah.
- Kerok pisang menggunakan sendok, lalu saring dalam wadah yang sama.
- Tambahkan secukupnya asi perah sesuai dengan tekstur yang diinginkan, lalu aduk dan sajikan untuk si kecil.
BACA JUGA: 12 Cara Membuat Es Krim Oreo di Rumah Mudah & Praktis
4. Resep puree buah mangga
Pada beberapa bayi, mangga bisa menimbulkan risiko alergi. Maka dari itu, pastikan si kecil tidak mengalami alergi dari mangga, ya. Resep yang satu ini bisa Sedulur berikan untuk si kecil usia enam bulan. Berikut adalah resepnya.
Bahan yang dibutuhkan
- 1 buah mangga matang
Langkah memasak
- Pertama, cuci buah serta kupas kulitnya.
- Kemudian, potong menjadi dua bagian dan buang bijinya.
- Lalu, mangga dipotong kecil-kecil lalu dihaluskan menggunakan blender atau garpu.
- Sedulur bisa mencampurkannya menggunakan berbagai buah lainnya, yoghurt, atau oatmeal sebagai pilihan.
5. Resep puree buah pisang untuk MPASI 5 bulan
Paling cepat, Sedulur bisa memperkenalkan pisang pada si kecil saat usia empat bulan. Namun, usia pasti yang disarankan untuk memulainya adalah enam bulan. Pisang merupakan makanan penyapihan untuk bayi yang mudah untuk dipersiapkan. Tak hanya itu, pisang juga menyediakan energi yang baik untuk kesehatan. Berikut adalah resep mpasi 6 bulan buah pisang selengkapnya.
Bahan yang diperlukan
- 1 buah pisang kepok
- 1/2 keping biskuit Marie Regal
- Air hangat
Cara membuat pure pisang untuk bayi 5 bulan
- Langkah pertama, siapkan air hangat dan masukkan setengah keping biskuit ke dalam mangkuk bersih. Lalu, tuangkan air hangatnya dan aduk hingga menjadi bubur halus.
- Kemudian, kerok dan campur pisang dengan biskuit marie yang telah dihancurkan, lalu aduk hingga merata.
6. Resep puree buah apel dan pisang
Untuk mendapatkan nutrisi terbaik dari pisang dan apel, bisa dicoba dengan menggunakan resep ini. Tak hanya itu saja, pisang merupakan salah satu buah yang sudah terbukti mencegah sembelit serta masalah pencernaan lainnya. berikut adalah resep puree yang terbuat dari campuran apel dan pisang.
Bahan yang diperlukan
- 2 buah apel manis utuh
- 1 pisang matang ukuran sedang
Langkah memasak
- Cuci lalu kupas kulit apel. Kemudian, potong menjadi beberapa bagian kecil.
- Potong pisang yang telah dikupas menjadi beberapa potongan yang kecil.
- Setelah semuanya dipotong, simpan ke dalam wajan yang tebal dan didihkan hingga lunak.
- Masukkan kedua bahan tersebut ke dalam blender lalu dihaluskan.
- Supaya encer, Sedulur juga bisa menambahkan susu formula atau ASI.
BACA JUGA: 10+ Menu Mpasi 7 Bulan untuk Si Kecil, Praktis & Bergizi!
7. Resep puree buah apel
Apel merupakan salah satu buah yang manis dan bagus untuk makanan awal. Selain mudah dicerna, apel juga tidak menyebabkan alergi. Apel bisa diberikan untuk bayi dengan usia lima atau enam bulan.
Bahan yang dibutuhkan
- 1/2 buah apel
- Sejumput kayu manis
Langkah memasak
- Cuci, kupas, lalu iris buah apel.
- Kemudian, potong menjadi dua bagian dan ambil jumlah sesuai yang dibutuhkan.
- Masak apel dengan cara dikukus menggunakan alat pengukus.
- Jika apel sudah matang, tumbuk atau hancurkan dengan blender atau sendok.
- Tambahkan susu formula atau ASI yang membuatnya berair. Jangan ditambah dengan air, ya.
- Isi semuanya ke dalam mangkuk makan cair dan sajikan. Supaya cita rasa semakin bertambah, maka bisa ditambah dengan kayu manis.
8. Resep puree buah stroberi (MPASI 7 bulan)
Stroberi adalah salah satu jenis buah yang memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi. Maka dari itu, stroberi memiliki manfaat untuk membantu menetralkan racun yang ada di hati serta menangkal radikal bebas. Tak sampai disitu saja, stroberi juga mengandung kalsium dan vitamin C yang bagus untuk menambah imun serta memperkuat tulang.
Bahan yang dibutuhkan
- 400-500 gr stroberi
Langkah memasak
- Cuci bersih stroberi pada air mengalir dan bersihkan pula bagian daunnya.
- Setelah dibersihkan, potong stroberi menjadi lebih kecil
- Siapkan panci kukus lalu masukkan stroberi yang sudah dipotong ke dalam mangkok. Lalu, letakkan ke dalam kukusan dan nyalakan api kecil selama 5 hingga 10 menit.
- Angkat kukusan setelah 10 menit, lalu tiriskan dan haluskan menggunakan blender. Apabila ingin teksturnya lebih halus, saring.
- Sajikan sesuai takaran dan bisa ditambahkan dengan yoghurt atau jeruk kecil.
Itu dia berbagai pilihan resep puree buah yang baik untuk si kecil karena mengandung berbagai nutrisi dan vitamin yang beragam. Dalam proses pembuatannya, jangan lupa untuk selalu mencuci dan menghaluskannya hingga sesuai, ya. Jika Sedulur percaya bahwa menghaluskannya bisa menggunakan cara tradisional, maka sebuah garpu saja juga sudah cukup. Selamat mencoba!
Mau belanja bulanan nggak pakai ribet? Aplikasi Super solusinya! Mulai dari sembako hingga kebutuhan rumah tangga tersedia lengkap. Selain harganya murah, Sedulur juga bisa merasakan kemudahan belanja lewat handphone. Nggak perlu keluar rumah, belanjaan pun langsung diantar. Yuk, unduh aplikasinya di sini sekarang!
Bagi Sedulur yang punya toko kelontong atau warung, bisa juga lho belanja grosir atau kulakan lewat Aplikasi Super. Harga dijamin lebih murah dan bikin untung makin melimpah. Langsung restok isi tokomu di sini aja!