Resep Karedok Spesial, Penuh Gizi Dijamin Nagih!

Karedok sering dibilang mirip dengan pecel dan gado-gado karena keduanya sama-sama disiram dengan bumbu kacang. Meskipun terlihat sama, namun jenis sayuran serta kelengkapan lainnya ternyata berbeda, lho. 

Gado-gado dan pecel menggunakan sayuran yang sudah direbus dengan air hingga matang, sedangkan karedok disajikan mentah. Maka dari itu, rasa dari makanan khas Sunda ini cenderung lebih segar karena sayurannya masih mentah. Sedulur ingin mencoba mempraktikkan resepnya? Simak rangkumannya di bawah ini, ya!

BACA JUGA: Resep Fish And Chips Lengkap, Dijamin Enak & Renyah

1. Resep karedok Sunda

karedok
selerasa

Resep berikut ini tidak menggunakan timun karena akan cenderung berkuah jika dibiarkan agak lama. Simak resep selengkapnya di bawah ini, yuk.

Bahan yang harus disiapkan

  • 100 gr kacang panjang
  • 50 gr kol putih
  • 50 gr tauge
  • 5 gr daun kemangi
  • 50 gr kol ungu
  • 1 buah telur rebus
  • air es secukupnya yang digunakan untuk merendam

Bahan bumbu yang dihaluskan

  • 100 gr kacang tanah (goreng/sangrai)
  • 50 gr kacang mete goreng (optional)
  • 8 buah cabe rawit
  • 2 ruas kencur
  • 2 sendok air asam jawa
  • 2 buah bawang putih
  • 1 potong jeruk lemon yang diambil airnya
  • 1 siung bawang putih
  • 1 buah telur rebus
  • secukupnya garam
  • secukupnya gula merah

Langkah memasak

  • Siapkan sayuran di dalam wadah, kemudian cuci bersih semuanya. 
  • Tiriskan, lalu potong sayuran sesuai selera.
  • Setelah semuanya dipotong, rendam sayuran di dalam air es selama kurang lebih 10 menit lalu tiriskan.
  • Bumbu halus diulek semuanya hingga teksturnya halus. Tambahkan air hangat sedikit demi sedikit dan jangan sampai terlalu encer atau terlalu kental.
  • Koreksi rasa dari bumbu halus tersebut, kemudian tambahkan sayuran yang sudah diiris dan direndam dengan air es tadi.
  • Setelah semuanya tercampur, tata dalam piring saji lalu tambahkan telur rebus serta daun kemangi agar lebih bervariasi. Sajikan. 

BACA JUGA: Resep Dessert Box Kekinian, Bisa Jadi Ide Usaha di Rumah

2. Resep karedok leunca

gogreencanyon

Leunca atau renca merupakan sayuran yang tergolong cukup sulit untuk ditemukan. Hal ini dikarenakan tumbuhan ini termasuk tumbuhan tahunan yang umurnya cukup pendek. Berikut adalah resep makanan sehat yang menggunakan tambahan leunca ini.

Bahan yang disiapkan

  • Segenggam leunca
  • 3 buah cabe rawit merah
  • 1 siung bawang merah
  • ½ ikat daun kemangi
  • ½ ruas jari kencur
  • Secukupnya gula merah dan garam

Langkah memasak

  • Cuci bersih dan siangi daun kemangi dan leunca, sisihkan ke dalam wadah.
  • Untuk bumbu karedok, masukkan cabe dan kencur di dalam cobek dan ulek sampai halus, lalu tambahkan gula dan garam.
  • Masukkan leunca yang sudah dicuci dan ulek sampai pecah.
  • Tambahkan daun kemangi, lalu aduk merata dan tes rasa sesuai keinginan.
  • Hidangkan di piring saji.

Nah, itu dia beberapa resep karedok yang merupakan menu sehat dan aman untuk Sedulur konsumsi sebagai pendamping makanan utama. Dalam proses pembuatannya, jangan lupa untuk selalu mencuci bersih semua sayuran untuk menghindari adanya bakteri atau pestisida yang masih menempel.

Makan karedok kurang lengkap tanpa adanya nasi. Untuk itu, Sedulur bisa membeli bahan pokok mulai dari beras, gula, garam, minyak goreng, dan bahakn kebutuhan pokok lainnya di Aplikasi Super. Tidak perlu lagi mengantri dan harus keluar rumah, semuanya serba praktis. Download sekarang dan rasakan kemudahannya!