Cara Setting APN Indosat Terbaru 2023, Bikin Internet Makin Lancar!

Apakah Sedulur merupakan pengguna Indosat? Pernahkah Sedulur mengalami jaringan internet yang lambat atau tidak stabil? Jika pernah, salah satu cara yang perlu Sedulur lakukan sebagai solusi adalah dengan memperbaiki setting APN Indosat.

Jangan khawatir, dalam kesempatan kali ini kita akan bahas beberapa kumpulan setting APN Indosat untuk H+, 3G, hingga 4G yang terbaru di tahun 2023 ini. Hal tersebut tujuannya untuk membuat jaringan internet Sedulur semakin cepat dan stabil.

Dengan mengatur APN Indosat yang tepat, Sedulur dapat menikmati pengalaman internet yang lebih nyaman, terutama ketika bermain game atau digunakan untuk menonton film. Lantas seperti apa saja setting APN yang dimaksud? Yuk mari langsung kita simak penjelasannya di bawah ini!

BACA JUGA: 10 Daftar Kode Dial paket Indosat Murah Bulanan 2023 Terbaru!

Setting APN di HP dan fungsinya

apn indosat
Kompas

Sebelum masuk ke pembahasan utama terkait setting APN Indosat, Sedulur harus tahu dulu tujuan dan fungsinya. APN sendiri merupakan singkatan dari Access Point Name, yang merupakan istilah untuk menyebut gateaway antara jaringan seluler GSM, 3G atau 4G. Serta untuk jaringan komputer lainnya.

Sebelum menggunakna HP, baik Android atau iPhone, Sedulur harus mengatur APN terlebih dahulu agar bisa mengakses internet. Secara sederhana, APN memiliki fungsi utama agar HP dapat terhubungan dengan baik ke jaringan internet yang tersedia.

Secara umum, fungsi dari setting APN itu sendiri bertujuan sebagai berikut:

  • Pengaturan APN digunakan untuk berlangganan internet menggunakan paket data yang bisa didapatkan melalui provider tertentu.
  • Pengaturan APN berfungsi untuk menemukan alamat IP yang tepat yang harus digunakan untuk mengidentifikasi perangkat di jaringan. APN merupakan syarat untuk menjadi alamat IP publik.
  • Pengaturan APN digunakan untuk mendaftarkan jaringan internet ke perangkat dan menentukan apakah jaringan pribadi diperlukan.
  • APN dapat digunakan untuk memilih pengaturan keamanan yang benar dan harus digunakan.
  • Pengaturan APN bisa membuat koneksi internet menjadi lebih cepat dan stabil.

Secara sederhana, APN bertujuan untuk HP agar dapat mengakses internet yang ditampilkan oleh operator atau provider. Di dalam APN sendiri biasanya akan mencantumkan berbagai data spesifik seperti nama profil, username, password, jenis autentifikasi, proxy dan data lainnya.

Cara setting APN Indosat

apn indosat
Avis Mobiles

Terdapat beberapa cara untuk setting APN yang bisa Sedulur lakukan sendiri. Untuk HP Android dan iPhone, memiliki langkah yang berbeda-beda untuk melakukan pengaturan. Sedulur bisa melakukan cara setting APN Indonesia , H+, hingga 4G terbaru 2023 yang sudah Jaka sediakan pada daftar di bawah. Langsung saja praktikkan cara di bawah ini, yuk!

1. Cara setting APN Android

Cara setting APN Indosat yang pertama untuk Sedulur yang menggunakan HP Android, terutama Sedulur penggunaka HP Xiaomi. Ada beberapa langkah yang bisa Sedulur lakukan. Berikut ini beberapa langkah yang dimaksud:

  1. Buka menu Settings
  2. Pilih opsi SIM Cards & Mobile Networks.
  3. Pilih Indosat Ooredoo.
  4. Pilih Access Point Names
  5. Pilih opsi New APN.
  6. Isi setting-an APN (pilih di bagian Daftar Setting APN Indosat)
  7. Klik Save.

2. Cara setting APN di iPhone

Setelah cara setting di HP Android, selanjutnya Sedulur bisa setting APN di iPhone, tentu bagi Sedulur yang menggunakan HP iPhone bisa menerapkan langkah-langkah di bawah ini:

  1. Buka menu Settings
  2. Pilih opsi Cellular.
  3. Pilih opsi Cellular Data Network
  4. Isi setting-an APN (pilih di bagian Daftar Setting APN Indosat)
  5. Klik Save.

BACA JUGA: 4 Cara Mudah Memperpanjang Masa Aktif Indosat Terbaru 2023

Daftar setting APN Indosat tercepat 2023

Parboaboa

Indosat sendiri merupakan salah satu provider dengan pengguna yang banyak di Indonesia. Hal tersebut menunjukan bahwa sebenarnya jaringan dari Indosat sangat luas dan tersebar dengan baik di Indonesia. Sebelum dimiliki Singapura, Indosat merupakan salah satu provider kebanggan Indonesia.

Sedulur bisa mencoba beberapa setting APN Indosat yang terdiri dari beberapa jenis settingan. Dalam kesempatan kali ini, kita akan bahas daftarnya. Yuk, mari langsung kita simak!

1. Setting APN Indosat Default

Setting pertama APN Indosat yaitu setting default atau otomatis yang digunakan saat Sedulur registrasi kartu prabayar Indosat. Setting ini juga bisa jadi backup saat setting APN Indosat terbaru yang Sedulur gunakan tidak berfungsi.

Adapun format dan setting APN default ini sendiri bisa Sedulur lihat dalam kolom di bawah ini:

Format Setting APN Indosat Default
Name ISAT WAP
APN indosatgprs
Proxy Not set
Port Not set
Username indosat
Password indosat
MMS proxy Not set
MMS port Not set
MCC 510
MNC 01
Authentication type Not set
APN type default,supl
APN protocol ipv4/ipv6
APN roaming protocol ipv4/ipv6

2. Setting APN Indosat 4G

Setting APN kedua yaitu setting untuk 4G. Setting APN ini bisa Sedulur gunakan bagi Sedulur yang telah menggunakan HP dengan kemampuan menangkap jaringan 4G. Untuk setting APN 4G sendiri, bisa Sedulur simak dalam tabel di bawah ini:

Format Setting APN Indosat 4G
Name INDOSAT
APN internet
Proxy Not set
Port Not set
Username Not set
Password Not set
MMS proxy Not set
MMS port Not set
MCC 510
MNC 01
Authentication type Not set
APN type default,supl
APN protocol ipv4
APN roaming protocol ipv4

3. Setting APN Indosat 2023 (khusus pengguna Super Internet)

Setting selanjutnya sangat direkomendasikan bagi Sedulur yang menggunakan Super Internet dengan kemampuan hingga 42 Mbps dengan jaringan DC-HSPA+. Sebagai informasi, Indosat Super Internet APN tidak terbuka untuk pengguna yang memiliki kecepatan di bawah itu.

Namun jangan khawatir, jaringan ini tetap bisa digunakan pada semua jenis paket internet Indosat. Penggunaan APN satu ini cukup berisiko jika tidak diinput secara hati-hati dan benar. Karena risikonya, jaringan Sedulur bisa terblokir. Berikut ini settingan yang dimaksud:

Format Setting APN Indosat 202
Name Indosat Super Internet
APN Indosatgprs
Proxy 10.19.19.19
Port 8080
Username indosat
Password indosat
MMS proxy Not set
MMS port Not set
MCC 510
MNC 01
Authentication type None
APN type default,supl
APN protocol ipv4
APN roaming protocol ipv4

4. Settingan APN 4G tercepat

Selanjutnya merupakan settingan APN tercepat yang bisa dibuat secara manual untuk mendapatkan jaringan 4G. Berikut ini daftarnya:

No. Setting APN Indosat 4G Tercepat 2023
1 Nama APN: indosat apn 1

APN: lte

pengaturan proxy dll tidak perlu diatur lagi

2 Nama APN: indosat apn 2

APN: free

pengaturan proxy dll tidak perlu diatur lagi

3 Nama APN: indosat apn 3

APN: internet

pengaturan proxy dll tidak perlu diatur lagi

4 Nama APN: indosat apn 4

APN: indosatooredoo.com

pengaturan proxy dll tidak perlu diatur lagi

5. Setting APN stabil dan cepat

Bagi Sedulur yang menyukai jaringan yang stabil dan cepat, Sedulur bisa menggunakan setting APN satu ini. Pada dasarnya terdapat banyak jenis APN yang dapat Sedulur buat secara manual dan dapat dipilih APN mana yang paling baik dan cocok.

Untuk Sedulur yang menggunakan APN Indosat yang stabil dan cepat, berikut ini bisa Sedulur lihat dalam tabel di bawah ini:

No. Setting APN Indosat Stabil
1 APN: wap.indosat-m3.net

Server: nakula.indosat.com

2 APN: 363.net

Server: 8.8.4.4

3 APN: mms.satelindogprs.com

Username: satmms

Password: satmm

4 APN: indosatunlimited/indosatgprs

Server: indosatm2.com

5 APN: internet.globe.com.ph

Server: 8.8.8.8 atau google.com

6 APN: vodafone

Server: wap.vodafone.com

7 APN: internet

Server: 8.8.8.8

8 APN: indosatooredoo.com / indosatm2

Username: indosat

Password: indosatgprs

Server: 202.155.0.25

6. Setting APN Indosat gratis

Siapa yang tidak ingin mendapatkan kuota internet gratis? Pastinya, setiap dari Sedulur ingin mendapatkan kouta secara cuma-cuma. Ternyata terdapat cara yang bisa Sedulur lakukan untuk mendapatkan kouta Indosat gratis dengan menggunakan APN provider Indosat di bawah ini:

Format Setting APN Indosat Gratis
Name Indosat Free
APN Free
Proxy Not set (tidak perlu diubah)
Port Not set (tidak perlu diubah)
Username Not set (tidak perlu diubah)
Password Not set (tidak perlu diubah)
MMS proxy Not set (tidak perlu diubah)
MMS port Not set (tidak perlu diubah)
MCC 510
MNC 01
Authentication type Not set (tidak perlu diubah)
APN type default,supl
APN protocol Ipv4/ipv6
APN roaming protocol Ipv4/ipv6
Bearer unsepecified
Mvno type None

7. Setting APN Indosat Ooredo paling cepat

Bagi Sedulur yang merasa koneksi internet yang dimiliki masih kurang cepat dan tidak stabil, terutama saat digunakan menonton Youtube atau film, Sedulur bisa menggunakan seting APN di bawah ini. Dijamin sangat optimal untuk mendapatkan kecepatan internet dan jaringan:

Format Setting APN Indosat Ooredo
Name Oreedoo
APN indosatooredoo.com
Proxy Not set (tidak perlu diubah)
Port Not set (tidak perlu diubah)
Username Not set (tidak perlu diubah)
Password Not set (tidak perlu diubah)
MMS proxy Not set (tidak perlu diubah)
MMS port Not set (tidak perlu diubah)
MCC 510
MNC 01
Authentication type Not set (tidak perlu diubah)
APN type default,supl
APN protocol Ipv4/ipv6
APN roaming protocol Ipv4/ipv6
Bearer unsepecified
Mvno type None

8. Setting APN Indosat untuk game

Selanjutnya yaitu setting APN Indosat untuk gaming. Setting ini sangat cocok bagi Sedulur untuk mendapatkan koneksi cepat dan stabil saat main game. Adapun beberapa cara yang bisa Sedulur lakukan adalah dengan mengikuti pengaturan APN dalam tabel di bawah ini:

Format Setting APN Indosat Ooredo Gaming
Name Indosat Gaming
APN indosatooredoo.com
Proxy Not set (tidak perlu diubah)
Port Not set (tidak perlu diubah)
Username indosat
Password indosat
Server 202.155.0.25
MMS proxy Not set (tidak perlu diubah)
MMS port Not set (tidak perlu diubah)
MCC 510
MNC 01
Authentication type Not set (tidak perlu diubah)
APN type default,supl
APN protocol Ipv4
APN roaming protocol Ipv4
Bearer unsepecified
Mvno type None

9. Setting APN untuk streaming

Bukan cuma aktivitas gaming saja yang membutuhkan internet super ngebut dan dijamin kencang, streaming online pun pastinya demikian. Nah, agar koneksi internet nggak ngadat saat streaming, Sedulur bisa gunakan settingan APN berikut ini:

Format Indosat Ooredo Streaming Online
Name Indosat Streaming
APN Internet
Proxy Not set (tidak perlu diubah)
Port Not set (tidak perlu diubah)
Username indosat
Password indosat
Server 8.8.8.8
MMS proxy Not set (tidak perlu diubah)
MMS port Not set (tidak perlu diubah)
MCC 510
MNC 01
Authentication type Not set (tidak perlu diubah)
APN type default,supl
APN protocol Ipv4
APN roaming protocol Ipv4
Bearer unsepecified
Mvno type None

BACA JUGA: Begini Cara Mudah Transfer Pulsa Indosat ke Axis

10. Setting APN untuk sosial media

Nah, yang terakhir adalah setting APN yang bisa Sedulur terapkan bagi Sedulur yang sering bermain sosial media. Bagi Sedulur yang berprofesi sebagai seorang social media specialist, settingan ini tentu merupakan settingan terbaik. Seperti yang bisa Sedulur gunakan dalam tabel di bawah ini:

Format Indosat Ooredo Sosial Media
Name Ooredo
APN Indosat
Proxy Not set (tidak perlu diubah)
Port Not set (tidak perlu diubah)
Username indosat
Password indosat
Server 8.8.8.8
MMS proxy Not set (tidak perlu diubah)
MMS port Not set (tidak perlu diubah)
MCC 510
MNC 01
Authentication type Not set (tidak perlu diubah)
APN type default,supl
APN protocol Ipv4
APN roaming protocol Ipv4
Bearer unsepecified
Mvno type None

Nah itulah tadi beberapa setting APN Indosat yang bisa Sedulur terapkan di HP menggunakan cara yang telah dijelaskan sebelumnya. Semoga penjelasan di atas membantu Sedulur, terutama agar lebih nyaman dengan koneksi internet yang stabil dan tidak terganggung.

Daftar pengaturan APN yang telah dijelaskan di atas, diatur berdasarkan kebutuhannya. Bagi Sedulur yang butuh untuk sosial media bisa menggunakan pengaturan khusus sosial media, begitu pula untuk game dan streaming online. Pastikan Sedulur tetap nyaman menggunakan layanan internet Indosat yang terbukti luas jaringannya.