Berbagai kegiatan kerap diselenggarakan untuk memeriahkan acara 17 Agustus, salah satunya adalah karnaval. Acara seperti ini biasanya diselenggarakan oleh sekolah, instansi pemerintah, desa, dan lembaga swadaya masyarakat dengan tema karnaval 17 Agustus yang unik dan menarik.
Biasanya warga akan berlomba-lomba menggunakan kostum pahlawan, pakaian adat, dan pakaian resmi instansi tertentu, penggunaan tema karnaval 17 Agustus agar perayaan ini semakin semarak. Setiap tahunnya ada tema pawai 17 Agustus untuk memeriahkan hari penting tersebut. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, semua kalangan ingin memamerkan kreasi terbaiknya. Tema karnaval sebenarnya juga tidak jauh dari hal-hal yang menjadi jati diri bangsa Indonesia.
Berikut beberapa tema karnaval 17 Agustus yang bisa Sedulur jadikan inspirasi untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan. Simak daftarnya sampai selesai di bawah ini.
BACA JUGA: 30+ Ide Dekorasi 17 Agustus yang Unik, Meriah, dan Kreatif
1. Semangat Kemerdekaan Merah Putih
Untuk ide kostum atau tema pawai 17 Agustus ini, peserta harus menggunakan kostum, aksesoris atau dekorasi lainnya dengan kombinasi warna merah dan putih.
Peserta dapat mengenakan berbagai macam pakaian yang unik dan menarik asalkan berwarna merah dan putih. Peserta bahkan dapat mengenakan aksesoris lain seperti syal, masker, aksesoris rambut, dan perlengkapan lainnya agar terlihat lebih menarik. Peserta dengan ide kostum paling unik dan menarik adalah pemenangnya.
2. Mengenang Jasa Pahlawan
Tema karnaval 17 Agustusan ini mengajak peserta untuk berdandan dengan kostum ala pahlawan Indonesia. Banyak sekali pahlawan yang memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Tema ini dipilih untuk menghormati jasa para pahlawan dan membangkitkan semangat juang membangun Indonesia yang lebih baik. Peserta dapat mengenakan kostum pahlawan daerahnya atau kostum pahlawan idolanya. Topik ini juga dapat membantu anak-anak mengenal pahlawan Indonesia lebih baik.
3. Bhineka Tunggal Ika
Bhineka Tunggal Ika adalah semboyan yang menggambarkan keberagaman budaya, kebangsaan, agama, dan ras yang mempersatukan bangsa Indonesia yang satu kesatuan.
Ingin menggambarkan indahnya perbedaan Indonesia, peserta karnaval dengan tema ini harus mengenakan kekhasan daerah yang mewakili keragaman budaya untuk menunjukkan identitasnya. Peserta juga dapat menambahkan perlengkapan atau properti lain agar pesta semakin unik dan tidak monoton.
4. Tema Karnaval Tentang Pakaian Adat
Keberagaman budaya Indonesia tergambar dari karnaval pakaian adat yang bisa Sedulur lakukan pada tanggal 17 Agustusan. Selain kebaya, batik, dan songket, penonton dan peserta karnaval juga bisa melihat pakaian tradisional Indonesia lainnya.
Selain itu, berbagai perbedaan pakaian ini menambah rasa cinta tanah air, karena walaupun berbeda, Indonesia tetaplah sebuah negara. Indonesia terdiri dari banyak suku bangsa yang mempunyai pakaian adat dengan ciri khasnya masing-masing.
5. Tema Karnaval Tentang Provinsi
Indonesia kini memiliki 38 provinsi mulai dari Sabang sampai Merauke. Setiap provinsi mempunyai ciri khas tersendiri seperti rumah adat, makanan khas, dan ritual adat yang menjadi ciri khas provinsi tersebut.
Karnaval Keberagaman Provinsi Indonesia yang Sedulur lakukan pada tanggal 17 Agustus akan menambah pengetahuan tentang Indonesia dan provinsinya.
BACA JUGA: Panduan Susunan Upacara 17 Agustus Resmi dan Contohnya
6. Ragam Profesi
Tema karnaval tanggal 17 Agustus yang bisa jadi pilihan selanjutnya adalah profesi, di mana para peserta berdandan dengan berbagai profesi yang ada di Indonesia seperti guru, polisi, pilot, TNI, dokter, petani, penambang, dan profesi lainnya.
Tema karnaval ini memaparkan keberagaman profesi di Indonesia dan menghargai jasa yang diberikan setiap profesi dalam membantu kemajuan dan pembangunan Indonesia.
7. Pendekar Legenda Indonesia
Salah satu tema karnaval unik yang bisa dijadikan inspirasi untuk pawai yang diadakan pada 17 Agustus adalah pendekar legenda Indonesia. Pendekar yang dimaksud biasanya merupakan salah satu tokoh cerita legendaris kerajaan Indonesia kuno.
Peserta dapat mengenakan kostum yang berkaitan dengan berbagai cerita atau sejarah seperti Prabu Siliwangi, Sultan Agung, Gajah Mada, Gatotkaca, Arjuna, Si Pitung, dan banyak lagi.
8. Daur Ulang Selamatkan Lingkungan
Tema ini merupakan peluang luar biasa untuk mengedukasi dan mengajak masyarakat agar lebih peduli akan pentingnya menjaga lingkungan bersih dan sehat. Tema Daur Ulang Selamatkan Lingkungan juga dapat menjadi wadah untuk mengajak masyarakat berpartisipasi aktif dalam mengurangi produksi sampah dan menggunakan kembali produk terbarukan.
Peserta karnaval boleh mengenakan kostum yang terbuat dari bahan daur ulang (misalnya kertas bekas, plastik, kain bekas, dll). Kostum ini dapat menampilkan karakter ekologi seperti pohon, hewan, dan barang daur ulang lainnya.
Peserta juga dapat membuat kendaraan hias bertema daur ulang dan menjaga lingkungan. Gunakan bahan daur ulang dan tampilkan pesan-pesan yang mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan dan kesehatan lingkungan.
9. Indonesia Tempo Dulu
Indonesia tidak hanya cerita masa kini saja, namun Indonesia juga mempunyai cerita masa lalu yang menarik untuk dijadikan tema karnaval. Karnaval Indonesia Tempo Dulu memberikan informasi tentang bagaimana kondisi Indonesia zaman dulu.
Selain itu, mengingatkan warga Indonesia dari tahun ke tahun akan menimbulkan kesan nostalgia terhadap pembangunan Indonesia dari dulu hingga sekarang.
10. Kebangkitan Merah Putih
Selain itu, peserta karnaval dapat menggunakan teman Kebangkitan Merah Putih untuk meramaikan suasana pada tanggal 17 Agustusan. Pasalnya warna merah putih merupakan simbol yang melambangkan Indonesia, karena terdiri dari warna bendera.
Menggunakan alat peraga berwarna merah putih dengan semangat kebangkitan bisa cocok untuk pawai karnaval. Tentu hal ini bisa memberi makna mendalam. Merah berarti keberanian dan putih berarti kesucian. Merah putih melambangkan keberanian para pahlawan, niat suci memperjuangkan kemerdekaan NKRI.
BACA JUGA: 13 Dekorasi Kampung 17 Agustus yang Unik dan Meriah
11. Tema Karnaval Kain Tradisional Indonesia
Salah satu produk budaya Indonesia yang patut dilestarikan dan dihadirkan adalah kain tradisional Indonesia. Beberapa kain tradisional yang sudah terkenal di dunia adalah kain batik dan tenun.
Konsep Karnaval 17 Agustus dengan tema Kain Tradisional Khas Indonesia memberikan informasi kepada peserta dan penonton tentang kekayaan budaya yang harus dilindungi dan dilestarikan. Semakin banyak orang mengetahui kekayaan budaya kain khas Indonesia, semakin besar rasa cinta tanah airnya. Selain itu juga agar tetap eksis dan tidak diambil negara lain.
12. Tarian Daerah Indonesia
Konsep tarian daerah Indonesia untuk tema karnaval 17 Agustus ini akan memperkenalkan berbagai tarian milik masyarakat Indonesia. Peserta dapat mendemonstrasikan dan menampilkan tarian dari Sabang hingga Merauke. Tak hanya tari saman, jaipong, reog Ponorogo dan kecak, tapi masih banyak lagi yang lain.
Peserta dapat menampilkan tarian masyarakat dari daerah lain, seperti tari jangget dari Lampung, tari perang dari Kalimantan Timur, tari kipas dari Sulawesi Selatan, dan tari seka dari Papua.
Dengan tema tarian daerah Indonesia pada Karnaval Hari Kemerdekaan, masyarakat Indonesia semakin mengenal budaya dan seni Indonesia. Agar kita bisa semakin menghargai perbedaan-perbedaan yang ada di Indonesia.
13. Cosplay Tokoh Wayang
Wayang Indonesia merupakan produk budaya yang diakui UNESCO dan dunia. Prestasi budaya tersebut masih perlu dilestarikan dan juga dihadirkan agar generasi muda dapat mengenal budaya leluhur ini. Tema karnaval tanggal 17 Agustus tentang tokoh wayang Indonesia akan memperkenalkan dan memberikan informasi tentang tokoh wayang kepada masyarakat agar tetap lestari..
Cosplay tokoh wayang menjadi salah satunya, yang bisa digunakan dalam tema karnaval 17 Agustus yang unik dan menarik. Tidak hanya karakter para kesatria saja, namun juga karakter jahat seperti Sengkuni, Rahwana dan lainnya bisa ditampilkan.
Menampilkan berbagai karakter wayang, peserta dapat menjelajahi karnaval melalui pertunjukan langsung, seperti karakter jahat yang menyebabkan masalah di tengah karnaval, atau legenda paling terkenal, seperti cerita Rahwana menculik Dewi Sinta.
14. Meniru Tokoh Superhero Nasional
Tema karnaval selanjutnya untuk memeriahkan acara 17 Agustus yang bisa Sedulur coba adalah meniru superhero Indonesia seperti Gatot Kaca, Si Buta dari Gua Hantu, Gundala, dan lain-lain. Selain unik, tema ini juga menyatakan bahwa ada superhero di Indonesia yang tak kalah dengan superhero Hollywood yang banyak digandrungi anak muda.
15. Tema Horor Indonesia
Masyarakat yang menghadiri Karnaval Hari Kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus juga sering memakai kostum yang mengerikan. Untuk tema horor ini biasanya peserta bisa memakai kostum hantu khas Indonesia seperti kuntilanak, pocong, tuyul, genderuwo, dan masih banyak lagi tokoh hantu lainnya. Pasti penonton juga akan terhibur.
Itulah tadi beberapa tema karnaval 17 Agustus yang bisa menjadi referensi. Tentu masih banyak lagi tema lain yang bisa Sedulur coba. Tapi setidaknya daftar di atas bisa menjadi pilihan menarik untukmu.