Daftar Keuntungan Memiliki Penghasilan Tambahan

Belum tahu keuntungan memiliki penghasilan tambahan? Yuk, simak ulasannya.

Semakin bertambahnya usia, kebutuhan harian dan bulanan pun ikut bertambah. Jika tidak memikirkan cara untuk menambah pemasukan keuangan, banyak kebutuhan yang tidak akan terpenuhi dan cenderung diabaikan.

Oleh karena itu, untuk mengatasi hal tersebut, banyak orang mencari penghasilan tambahan untuk menutup lubang kekurangan dari kebutuhan harian dan bulanan. Ada beberapa keuntungan memiliki penghasilan tambahan, tentu saja selain dapat menutup kekurangan dari kebutuhan.

Bagi Sedulur Super yang belum terpikirkan untuk mencari penghasilan tambahan karena dirasa penghasilan saat ini masih cukup, wajib menyimak penjelasan di bawah ini. Ada beberapa keuntungan memiliki penghasilan tambahan. Apa saja keuntungannya? Yuk, mari kita simak ulasannya.

Baca Juga: 11 Cara Cari Penghasilan Tambahan – Gampang Kok

Daftar Keuntungan Penghasilan Tambahan

1. Mengasah Hobi

Keuntungan penghasilan tambahan pertama adalah kita dapat mengasah hobi dan bahkan justru mengembangkannya. Banyak orang yang memiliki penghasilan tambahan dimulai dengan menjadikan hobinya sendiri sebagai penghasil uang tambahan.

Dengan mengalihkan hobi kita sebagai sesuatu yang dapat menghasilkan uang, berarti kita juga harus terus mengasah hobi di bidang tersebut, bahkan mengembangkannya. Sekalipun kita sudah merasa ahli, namun tetap belajar dan terus tingkatkan kemampuan dan hobi kita tersebut.

Jika satu usaha yang berasal dari hobi sudah terbukti berhasil, kita bisa mencoba mengembangkan hobi lainnya untuk dijadikan penghasilan tambahan. Namun jika sudah banyak jenis usaha yang harus diurus, jangan lupa juga untuk meningkatkan kemampuan manajemen dan pemahaman bisnis.

2. Sumber Dana Pensiun

Keuntungan penghasilan tambahan yang tidak kalah penting adalah untuk mendapatkan sumber dana pensiun. Sekalipun saat ini kita masih di usia produktif, tidak ada salahnya untuk menyiapkan dana pensiun mulai dari sekarang.

Jika penghasilan utama sudah dapat memenuhi pos-pos kebutuhan utama, maka penghasilan tambahaan ini bisa dialokasikan sepenuhnya sebagai dana khusus.

Kita bisa membaginya seperti ini; 25% untuk dana darurat, sementara sisanya sebanyak 75% dialokasikan sebagai dana pensiun. Namun pastikan untuk memisahkan dana pensiun dari rekening yang digunakan sehari-hari.

Hal tersebut untuk mencegah penggunaan dana yang sudah dialokasikan, sekaligus juga membantu kita untuk memantau kebiasaan pengeluaran setiap bulannya. Permasalahan adanya dana yang digunakan karena bercampur dengan kebutuhan lainnya, bukan lagi alasan.

Dengan rekening terpisah, kita juga bisa mengevaluasi dengan jelas pengeluaran untuk kebutuhan setiap bulan, dan seberapa disiplin kita mengalokasikan penghasilan ke rekening dana khusus untuk pension yang telah disiapkan.

3. Memperluas Jaringan Pertemanan

Ketika kita memiliki sumber penghasilan tambahan, hal tersebut menunjukan bahwa kita harus melakukan pekerjaan lain selain pekerjaan utama. Dengan kata lain, jaringan pertemanan yang kita miliki akan semakin luas.

Hal ini merupakan keuntungan penghasilan tambahan selanjutnya. Kita tidak hanya akan terhubung dengan teman-teman sekantor saja atau tetangga di rumah saja, namun juga orang-orang yang terhubung karena pekerjaan sampingan tersebut.

Jaringan pertemanan yang luas akan memberikan lebih banyak lagi manfaat, apalagi jika kita dapat bergabung dalam komunitas dengan berbagai latar belakang. Memiliki koneksi yang luas bisa menjadi aset yang dapat bermanfaat sewaktu-waktu.

4. Bisa Berinvestasi

Keuntungan penghasilan tambahan selanjutnya adalah kita bisa berinvestasi. Jika dana khusus pensiun dianggap sebagai sebuah investasi, hal tersebut salah besar. Dana pensiun lebih tepat dianggap sebagai tabungan untuk masa tua.

Berinvestasi berbeda dengan menabung, dengan berinvestasi kita bisa mendapatkan keuntungan lebih lagi. Terdapat jenis investasi yang kita ikuti jika kita memiliki pemasukan tambahan. Di antaranya seperti investasi emas, investasi reksadana, dan juga investasi saham.

Setiap investasi memiliki resiko masing-masing, harap pahami investasi yang akan diikuti untuk menghindari resiko buruk yang kita terima.

5. Menambah Pengalaman

Pengalaman adalah guru terbaik dalam hidup. Keuntungan penghasilan tambahan selanjutnya adalah dapat menambah pengalaman. Semakin kita banyak pengalaman, semakin dewasa dan bijak dalam menjalani hidup dan menghadapi masalah.

Walaupun dalam kegiatan atau pekerjaan yang memberikan penghasilan tambahan tidak terlalu bergengsi, namun hal tersebut tetap akan memperluas pengalaman kita dan juga bisa memperluas kemampuan kita.

Setiap pengalaman bisa kita masukan ke dalam CV untuk memperluas cakupan kemampuan kita, jika suatu saat kita harus melamar kerja, pengalaman yang kita miliki akan membantu dan memudahkan kita dalam melamar pekerjaan.

Dengan pengalaman yang banyak, itu juga bisa memengaruhi mentalitas kita dan juga mengasah visi kita dalam memandang segala peluang. Setelah memiliki hal ini, apapun bisa kita lakukan untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Salah satu bisnis yang sangat menggiurkan dan akan selalu menguntungkan adalah bisnis sembako. Hal ini dikarenakan bisnis sembako memiliki sebuah keunikan, yaitu sembako selalu dibutuhkan oleh masyarakat.

Dengan keinginan dan tekad untuk mendapatkan keuntungan penghasilan tambahan, menjalankan bisnis sembako sebagai penghasilan tambahan pun akan semakin menggiurkan. Ditambah lagi, jika kita memanfaatkan Aplikasi Super untuk bisnis sembako.

Karena program dan fitur dari Aplikasi Super sangat dapat menunjang kita untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Seperti Super Agen, Mitra Super Center dan juga Fitur Toko Saya. Jangan sampai kita menyia-nyiakan kesempatan untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Klik di sini untuk download Aplikasi Super bagi yang belum memilikinya, jangan lupa juga kunjungi laman Aplikasi Super untuk mempelajari cara daftar Aplikasi Super agar kita bisa mendapatkan keuntungan penghasilan tambahan.

Memiliki penghasilan tambahan adalah langkah bijak untuk mengatasi segala permasalahan keuangan. Berbisnis adalah salah satu cara yang sangat pas untuk mendapatkan penghasilan tambahan.