Kemerdekaan bisa diartikan dalam banyak hal, termasuk dalam bisnis. Merdeka dalam berbisnis wajib kita rasakan di era digital saat ini.
Memasuki bulan Agustus, nuansa dan suasana yang tercipta adalah nasionalisme. Pasalnya, Agustus adalah bulan yang sakral bagi Indonesia. 75 tahun yang lalu, pada tanggal 17 Agustus 1945, Indonesia menyatakan kemerdekaanya kepada dunia.
Kemerdekaan yang didapatkan Indonesia menunjukan bahwa Indonesia telah terbebas dari penjajahan dan lahir sebagai sebuah negara baru yang mandiri, yang tidak diatur dan diperintah oleh negara lain. Kemerdekaan berarti kebebasan dalam bernegara.
Namun, kemerdekaan bisa diartikan dalam banyak hal, dalam setiap aspek kehidupan manusia. Kemerdekaannya juga bisa diartikan dalam berbisnis. Merdeka dalam berbisnis bisa diukur melalui beberapa hal yang akan diulas dalam artikel ini.
Apa saja poin penting dari merdeka dalam berbisnis? Yuk, mari kita simak ulasannya.
Baca Juga: 4 Hal yang Berbeda di 17 Agustus Tahun 2020 Ini
Merdeka dalam Berbisnis, Wujud Kemandirian Ekonomi
1. Kulakan dari Rumah
Salah satu wujud merdeka dalam berbisnis yang pertama adalah bisa melakukan belanja atau kulakan dari rumah. Kebebasan berbelanja saat ini menjadi sangat mudah. Kulakan dari rumah merupakan sebuah kemerdekaan baru yang bisa dilakukan dalam sebuah bisnis.
Ditambah di era serba digital saat ini, kulakan dari rumah menunjukan tingkat kemerdekaan seseorang dalam berbisnis. Kita bisa melakukan belanja tanpa harus pergi langsung ke tempat yang dituju. Hanya tinggal menggunakan smartphone, memilih belanjaan, dan memesannya.
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, ketika belum memasuki era digital, kulakan harus membutuhkan tenaga dan energi yang khusus. Tidak jarang waktu dan tenaga terkuras habis untuk kulakan.
Memasuki era digital, kita seakan merdeka dalam berbisnis. Bisa melakukan kulakan kapan saja dan bisa dilakukan di rumah tanpa harus pergi kemana pun.
2. Dapat Harga Terjangkau
Harga merupakan persoalan utama yang menjadi perhatian setiap dari kita saat melakukan belanja atau kulakan. Mengetahui harga yang mahal dan tidak terjangkau, kita merasakan keterbatasan untuk belanja atau membeli sesuati.
Dengan mendapatkan harga barang atau sembako yang terjangkau, kita bisa mendapatkan kemerdekaan dalam berbisnis. Terutama harga terjangkau untuk barang-barang yang menjadi kebutuhan kita, seperti misalnya sembako.
Dalam masa-masa sulit seperti saat ini, harga sembako justru semakin tinggi dan melonjak naik. Masyarakat dengan perekonomian menegah ke bawah akan kesulitan mendapatkan barang dengan harga yang mahal.
Kemerdekaan dalam berbisnis akhirnya belum bisa tercapai jika harga barang atau semabako tidak terjangkau. Selain bisa kulakan dari rumah, mendapatkan harga terjangkau juga merupakan salah satu indikasi merdeka dalam berbisnis.
Kemerdekaan memang bisa diartikan dalam banyak hal dan aspek kehidupan. Salah satu bukti bahwa kemerdekaan Indonesia tercapai adalah ketika perekonomian masyarakat berhasil meningkat dan dapat mendapakan harga barang yang terjangkau.
Baca Juga: Sedulur, Ini Hal Wajib untuk Download Aplikasi Super
3. Banyak Pilihan Barang Berkualitas
Tidak selesai pada dua poin di atas saja, merdeka dalam berbisnis selanjutnya adalah ketersediaan barang yang berkualitas. Terbatasnya barang sembako atau produk kebutuhan sehari-hari, berarti terbatasnya akses masyarakat untuk mendapatkan apa yang dibutuhkan.
Dengan tersedianya banyak pilihan barang berkualitas, menunjukan bahwa masyarakat bisa mendapatkan akses untuk mendapatkan barang. Masyarakat bisa bebas memilih barang, dalam arti lain masyarakat bisa merdeka dalam menikmati sebuah bisnis yang berjalan.
Kita tinggal memilih barang yang dibutuhkan di antara banyak barang berkualitas yang tersedia. Tidak sama sekali kesulitan memilih karena terbatasnya pilihan yang ada. Satu poin penting lainnya perihal merdeka dalam berbisnis adalah tersedia banyak pilihan barang atau sembako berkualitas.
4. Pengiriman Gratis Ongkir
Karena belanja atau kulakan sembako bisa dilakukan di rumah, kita tidak harus langsung datang mengambil barang. Barang pesanan akan diantarkan secara langsung tepat di depan rumah kita. Hal ini merupakan salah satu indikasi merdeka dalam berbisnis.
Pengiriman barang dengan gratis ongkir adalah sebuah keuntungan yang didapatkan oleh siapapun yang melakukan kulakan dari rumah secara online. Belanja online dari rumah memang mudah dilakukan, namun banyak yang masih ragu melakukannya karena khawatir biaya ongkos kirimnya mahal.
Seringkali, biaya ongkos kirim lebih mahal dibanding biaya produk yang kita beli. Pemahaman ini yang membuat masyarakat Indonesia yang masih belum merdeka dalam berbisnis.
Namun, setiap poin yang telah dijelaskan di atas, yang menunjukan kemerdekaan dalam berbisnis, bisa kita dapatkan dan kita alami dengan belanja di Aplikasi Super. Kulakan menjadi lebih mudah, bisa dilakukan di rumah. Harga barang terjangkau, banyak tersedia pilihan barang, dan gratis ongkir.
Aplikasi Super memberikan semua poin di atas yang berarti bahwa Aplikasi Super memberikan kita semua kesempatan untuk merdeka dalam berbisnis. Selain itu, Aplikasi Super juga memiliki beberapa program yang bisa membuat kita akan semakin merdeka.
Program Super Agen bagi masyarakat yang membutuhkan pekerjaan dan pemasukan tambahan, program Mitra Supercenter, yang diperuntukan bagi para pengusaha toko kelontong untuk semakin maju dan berkembang. Terakhir yang baru diluncurkan adalah Toko Saya.
Toko Saya merupakan fitur baru dari Aplikasi Super untuk para mitra super yang bisa lebih memudahkan dalam melakukan pengelolaan stok barang dagang, dan menghitung transaksi untuk kepentingan laporan keuangan dari toko kelontong.
Aplikasi Super memberikan pelayanan super dan juga memberikan kesempatan bagi setiap masyarakat yang menggunakan Aplikasi Super untuk mendapatkan kemerdekaannya dalam berbisnis. Baik pelanggan dan juga pengusaha mendapatkan keuntungan yang sama.
Tidak ada alasan lagi untuk tidak menggunakan Aplikasi Super, terutama bagi kita yang mendambakan kemerdekaan dalam berbisnis. Di tengah suasana hari kemerdekaan Indonesia, kita juga wajib merasakan kemerdekaan dalam kegiatan ekonomi.
Jangan lupa kunjungi laman Aplikasi Super untuk mengetahui lebih lanjut terkait Aplikasi Super dengan klik di sini. Download Aplikasi Super sekarang juga, dan jangan lupa mempelajari cara daftar Aplikasi Super agar kita bisa merasakan kemerdekaan dalam berbisnis.