Kurang lebih sebulan lagi kita akan menyambut lebaran Idul Fitri, sudahkah Sedulur memikirkan hampers lebaran untuk kerabat, sahabat dan saudara? Simak rekomendasi hantaran lebaran di bawah ini.

Jika Sedulur mendengar kata parcel, mungkin hampir setiap Sedulur sudah mengetahuinya. Namun, berbeda dengan hampers, Sedulur pasti akan bertanya-tanya, hampers itu apa? Tidak berbeda dengan parcel, hampers merupakan sebutan atau istilah untuk bingkisan yang diberikan saat lebaran atau Idul Fitri.

Bukan hanya lebaran dan Idul Fitri, hampers juga bisa diberikan untuk menyambut hari besar keagamaan lainnya, seperti Natal, Imlek, Nyepi, Waisak dan lain sebagainya. Namun, untuk menyambut bulan ramadhan dan lebaran yang kurang lebih satu bulan lagi akan kita hadapi, Superapp.id dalam kesempatan kali ini akan memberikan rekomendasi hampers idul fitri.

Terdapat beberapa ide parcel lebaran unik atau bingkisan lebaran yang berbeda dengan lainnya. Apa saja contoh parcel lebaran dan macam macam parcel lebaran yang bisa Sedulur berikan? Yuk, mari langsung saja simak ulasannya di bawah ini.

-->

Baca Juga: 16 Ide Kado Pernikahan Super Kreatif Untuk Teman & Saudara

Daftar Ide Hampers Lebaran Untuk Sedulur Super Menyambut Lebaran!

1. Hampers Kue Kering

1. Hampers Kue Kering
detik.com

Biasanya banyak yang memberikan parcel atau hampers makanan, salah satu makanan yang umum diberikan adalah kue kering. Selain itu, kue kering juga sangat identik dalam setiap perayaan hari besar keagamaan, termasuk juga Idul Fitri. Parcel kue kering merupakan salah satu isi parcel lebaran yang paling umum diberikan.

Selain itu, harga parcel lebaran satu ini juga termasuk terjangkau dan mudah didapat. Selain Sedulur bisa membuatnya sendiri, pasti akan banyak jasa yang menawarkan membuat kue kering yang bisa Sedulur gunakan. Dan tentu saja harganya sangat terjangkau, bahkan sangat murah.

2. Hampers Coklat

2. Hampers Coklat
gandummas.co.id

Coklat merupakan salah satu ide hampers atau ide parcel lebaran yang bisa Sedulur bagikan kepada orang-orang terdekat Sedulur. Selain itu, coklat juga merupakan simbol kasih sayang. Dengan memberikan coklat sebagai hampers lebaran, selain akan mempererat silaturahmi dan menumbuhkan kasih sayang.

3. Hampers Snack/Makanan Ringan

3. Hampers Snack/Makanan Ringan
waiyeehong.com

Selain untuk orang tua, terdapat juga hampers atau parsel anak. Anak-anak tentu saja sangat menyukai camilan atau makanan, maka dari itu memberikan hampers lebaran yang berisi snack atau makanan ringan sangat cocok untuk anak-anak. Terutama snack atau camilan yang manis atau gurih.

Jangan salah, bukan hanya anak-anak, orang dewasa juga banyak yang suka ngemil. Memberikan hampers snack sangat tepat, terutama jika Sedulur tahu snack atau makanan ringan yang sangat disukai orang yang akan Sedulur beri hampers atau parcel.

4. Hampers Perlengkapan Sholat

4. Hampers Perlengkapan Sholat
mommyasia.id

Ide parcel hari raya Idul Fitri selanjutnya adalah perlengkapan sholat, seperti mukena, sajadah, peci dan lain sebagainya. Hampers mukena merupakan salah satu hampers lebaran yang umum. Memberikan perlengkapan sholat sebagai isi hampers akan memberi kesan menyambut lebaran Idul Fitri yang sangat khidmat. Salah satu ide yang bisa Sedulur coba, terutama bagi Sedulur yang memiliki adik perempuan, bisa sekaligus mengingatkan agar semakin rajin beribadah sholat.

Baca Juga: Begini Cara Mudah Menghitung THR Untuk Karyawan

5. Hampers Makanan Organik

5. Hampers Makanan Organik
berkeluarga.id

Sangat umum memberikan parcel makanan dan minuman, jika ingin memberikan parcel makanan dan minuman, tapi yang sedikit berbeda. Sedulur bisa memberikan hampers makanan organik. Selain lebih sehat, kualitas makanan organik juga sangat tinggi dan juga dapat memberikan manfaat yang baik untuk tubuh.

Memang saat ini, di Indonesia mengkonsumsi makanan organik belum menjadi kebiasaan. Namun, Sedulur bisa memulainya, salah satunya dengan menjadikan makanan organik sebagai hampers lebaran. Agaknya, memang harus dimulai dari sekarang perihal konsumsi makanan yang sehat dan sudah terjamin kualitasnya. Salah satunya dengan mengkonsumsi makanan organik.

6. Hampers Hijab

6. Hampers Hijab
lazada.co.id

Selain hampers lebaran yang berisi perlengkapan sholat, salah satu ide hampers lebaran lainnya adalah dengan memberi hijab. Seperti yang sudah Sedulur ketahui, saat ini hijab merupakan salah satu bagian dari fashion yang sangat diminati di Indonesia. Banyak yang menyukai menggunakan hijab, karena bisa dikreasikan menjadi berbagai jenis mode gaya.

Selain itu, semakin pesatnya yang hijab sebagai fashion juga didukung oleh banyaknya public figure yang menggunakan hijab, hal tersebut menjadikan hijab menjadi sebuah tren fashion tersendiri, bahkan dalam 10 tahun belakangan ini. Oleh karena itu, memberikan hijab sebagai isi hampers bisa dicoba, dan juga sangat beriringan dengan lebaran Idul Fitri itu sendiri.

7. Hampers Isi Cangkir

7. Hampers Isi Cangkir
detik.com

Salah satu ide hampers lebaran yang unik, memberikan cangkir sebagai isi hampers patut Sedulur coba. Cangkir memiliki peran penting dalam setiap rumah, sebagai wadah untuk minum. Karena itu, salah satu peralatan rumah tangga yang penting satu ini bisa Sedulur jadikan sebagai ide hampers lebaran dan dibagikan kepada orang-orang terdekat Sedulur.

Sedulur bisa memesan cangkir dengan gambar atau mendesain cangkir sendiri. Dengan memiliki cangkir yang didesain sendiri, akan semakin memberikan kesan eksklusif bagi hampers yang Sedulur berikan. Kerabat atau sahabat yang menerima hampers cangkir dari Sedulur, dijamin akan terharu dan merasa senang.

8. Hampers Perlengkapan Masak

8. Hampers Perlengkapan Masak
suara.com

Perlengkapan masak juga merupakan salah satu ide hampers lebaran yang akan sangat berharga. Terutama bagi ibu rumah tangga. Peralatan dan perlengkapan masak harus selalu diganti secara bertahap, karena memasak merupakan kegiatan sehari-hari yang sangat penting, yang oleh karenanya setiap peralatannya akan rusak.

Mengganti peralatan dan perlengkapan masak secara berkala merupakan bagian penting yang selalu dipikirkan oleh setiap keluarga dan rumah tangga. Perlengkapan dan perlatan masak sebagai hampers lebaran bisa Sedulur berikan kepada keluarga atau orang tua Sedulur sebagai bentuk keberkahan menyambut Idul Fitri.

9. Hampers Skincare

9. Hampers Skincare
blog.roomme.id

Salah satu rekomendasi parcel mewah atau parcel lebaran eksklusif, Sedulur bisa memberikan hampers berisi skincare. Terutama bagi pasangan Sedulur atau ibu mertua. Perempuan sangat membutuhkan skincare, untuk merawat kulit wajah dan tubuh, hampers skincare juga bisa menunjukan kepedulian terhadap perawatan tubuh, terutama jika Sedulur memberikannya untuk pasangan atau ibu mertua Sedulur. Dijamin pasti akan senang mendapatkannya.

10. Hampers Kosmetik

10. Hampers Kosmetik
folderbisnis.com

Salah satu rekomendasi hampers lebaran yang berbeda lainnya dengan memberikan hampers kosmetik. Sedulur bisa memberikan kosmetik sebagai hampers lebaran, baik kepada kerabat atau rekan kerja. Kosmetik merupakan sebuah kebutuhan, terutama bagi kaum hawa. Kosmetik merupakan salah satu rekomendasi yang bisa Sedulur gunakan sebagai isi hampers.

Banyak merk dan produk kosmetik yang bisa Sedulur berikan, alangkah lebih baiknya Sedulur mengetahui terlebih dahulu merk atau produk yang digunakan oleh orang yang akan Sedulur beri hampers kosmetik, pilih kosmetik yang cocok tentu merupakan syarat penting yang harus Sedulur penuhi.

11. Hampers Kopi dan Minuman Lainnya

11. Hampers Kopi dan Minuman Lainnya
urbanasia.com

Salah satu contoh parcel lebaran murah yang bisa Sedulur berikan kepada kerabat dan sahabat adalah memberikan hampers kopi atau jenis minuman lainnya. Salah satu jenis parcel minuman satu ini bisa menjadi solusi bagi Sedulur yang ingin berbagi namun memiliki budget yang terbatas. Sedulur masih bisa memberikan keberkahan dan tidak harus boros.

12. Hampers Sembako

12. Hampers Sembako
tandaseru.id

Salah satu ide memberi parcel atau hampers yang paling murah dan mudah adalah dengan memberikan sembako. Isi parcel sembako bisa Sedulur siapkan dengan memberikan terigu, minyak goreng, mie instan dan lain sebagainya. Karena dengan memberikan parcel sembako, akan sangat bermanfaat bagi penerima hampers.

Seperti yang Sedulur ketahui sendiri, sembako merupakan bahan kebutuhan pokok manusia untuk menyambung hidup dan menjalankan aktivitas. Keputusan yang sangat tepat memberikan hampers lebaran yang berisi sembako. Jika Sedulur ingin lebih hemat dan untung, Sedulur bisa membeli sembako berkualitas dengan harga murah sebagai hampers dengan membelinya di Aplikasi Super.

Terutama bagi Sedulur yang mencari harga murah untuk   hampers lebaran Surabaya. Aplikasi Super yang berbasis di Surabaya, menjual dan mendistribusikan sembako dengan harga murah. Banyak kebutuhan sehari-hari yang juga tersedia di Aplikasi Super dengan harga yang murah.

Dengan membeli barang di Aplikasi Super untuk hampers lebaran, Sedulur bisa menghemat uang THR Sedulur. Bagi Sedulur yang belum memiliki Aplikasi Super, Sedulur bisa klik di sini untuk download Aplikasi Super dan gunakan Aplikasi Super untuk setiap kebutuhan sehari-hari Sedulur. Termasuk untuk membeli hampers untuk dibagikan saat lebaran nanti.